Laporkan Dugaan Kasus Penipuan Giveaway, Baim Wong: Warga Asing Ditipu Rp 140 Juta

Reporter

Antara

Editor

Marvela

Selasa, 17 Januari 2023 21:27 WIB

Aktris Baim Wong memberi keterangan tentang giveaway palsu yang mencatut namanya. Baim membuat laporan itu di Polda Metro Jaya, Selasa, 17 Januari 2023. TEMPO/Ihsan Reliubun

TEMPO.CO, Jakarta - Aktor sekaligus YouTuber, Baim Wong mendatangi Polda Metro Jaya untuk melaporkan kasus penipuan program pemberian gratis alias giveaway bodong yang mengatasnamakan dirinya. Baim didampingi pengacaranya, Erick Filemon beserta sejumlah korban yang dirugikan dari giveaway palsu itu.

"Banyak dari mereka yang mengadu ke saya kalau itu ketipu terus yang puncaknya adalah warga asing yang ditipu sampai Rp 140 juta," kata pria bernama lengkap Muhammad Ibrahim itu saat ditemui di Polda Metro Jaya, Selasa, 17 Januari 2023.

Baim bersama korban juga menyertakan nomor ponsel tersebut ke dalam laporannya. Penipuan yang mengatasnamakan Baim Wong itu lebih menjurus ke arah penipuan giveaway bodong melalui Whatsapp, Facebook, TikTok, dan juga SMS.

Baim Wong Ungkap Korban Dijanjikan Uangnya akan Dilipatgandakan

Aktris Baim Wong memberi keterangan tentang giveaway palsu yang mencatut namanya. Baim membuat laporan itu di Polda Metro Jaya, Selasa, 17 Januari 2023. TEMPO/Ihsan Reliubun

Aktor 41 tahun itu menjelaskan para korban seperti terhipnotis oleh pelaku dan meminta untuk melakukan transfer ke nomor rekening tertentu. "Mereka (korban) dijanjikan nominal yang lebih besar ketika transaksi sekian akan dilipatgandakan," kata Baim.

Diperkirakan korban mencapai 100 orang. Namun, Baim dan timnya baru berhasil mengumpulkan 28 korban yang berasal dari Bandung, Sulawesi, Medan, dan Jakarta. Suami Paula Verhoeven itu sempat mengganti uang korban. "Kami ganti lumayan, ya. Saya enggak mau sebutin berapa," katanya.

Simak: Konten Disalahgunakan untuk Penipuan, Baim Wong Tak Tinggal Diam

Baim Wong dan pengacaranya melaporkan tersangka dengan Pasal 27 ayat (3) juncto pasal 45 ayat (3) dan atau pasal 35 juncto pasal 51 ayat (1) UU RI No.19 tahun 2016 tentang ITE.

Nama Baim Wong Berkali-kali Digunakan dalam Kasus Penipuan

Advertising
Advertising

Ini bukan pertama kalinya nama Baim Wong digunakan oleh pelaku penipuan untuk program giveaway bodong. Tahun lalu, Baim Wong menerima beragam pengaduan dari orang-orang terdekatnya mengenai kontennya yang disalahgunakan oleh pihak tidak bertanggung jawab.

"Ini udah keterlaluan (sudah teman-teman dekat saya yang kasih info, kayaknya sudah enggak bisa diam lagi," tulis Baim di Instagram pada Rabu, 7 Juli 2021. Ia menunjukkan tangkapan layar cerita seseorang yang hampir tertipu. Kontennya tersebut bertajuk Inilah Pemenang 100 Juta Rupiah dilengkapi dengan video Baim Wong. "ART di rumah baru aja kena, menurut ceritanya meyakinkan banget karena tiba-tiba dia nangis masuk ke studio 'Kak saya dapat duit 100 juta dari Baim Wong'," tulis sumber yang tidak diketahui identitasnya.

Baca juga: Prank Polisi Soal KDRT, Baim Wong dan Paula Verhoeven Ramai Dikecam Selebritas

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Berita terkait

4 Tips Hindari Jadi Korban Penipuan Transaksi Digital

2 hari lalu

4 Tips Hindari Jadi Korban Penipuan Transaksi Digital

Berikut empat tips agar terhindar dari modus penipuan transaksi digital. Contohnya pinjaman online dan transaksi digital lain.

Baca Selengkapnya

Beredar SPDP Korupsi di Boyolali Jawa Tengah, Ini Klarifikasi KPK

3 hari lalu

Beredar SPDP Korupsi di Boyolali Jawa Tengah, Ini Klarifikasi KPK

Surat berlogo dan bersetempel KPK tentang penyidikan korupsi di Boyolali ini diketahui beredar sejumlah media online sejak awal 2024.

Baca Selengkapnya

Marak WNI Jadi Korban Penipuan Berkedok Pengantin di Cina, KBRI Ungkap Modusnya

3 hari lalu

Marak WNI Jadi Korban Penipuan Berkedok Pengantin di Cina, KBRI Ungkap Modusnya

Banyak WNI yang diiming-imingi menjadi pengantin di Cina dengan mas kawin puluhan juta. Tak semuanya beruntung.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia Dikalahkan Uzbekistan di Semifinal; Darius Sinathrya, Baim Wong, Raffi Ahmad Kecam Wasit

3 hari lalu

Timnas U-23 Indonesia Dikalahkan Uzbekistan di Semifinal; Darius Sinathrya, Baim Wong, Raffi Ahmad Kecam Wasit

Sejumlah selebriti mengecam keputusan wasit dalam pertandingan semifinal Piala Asia U-23 2024 antara Timnas U-23 Indonesia dan Uzbekistan.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Memblokir SMS Spam atau Penipuan

4 hari lalu

Begini Cara Memblokir SMS Spam atau Penipuan

Jika Anda tak ingin menerima SMS spam atau penipuan, lakukan ikuti langkah berikut.

Baca Selengkapnya

Vietnam Penjarakan Konglomerat Lagi, Pengusaha Minuman Terjerat Penipuan Rp 648 M

8 hari lalu

Vietnam Penjarakan Konglomerat Lagi, Pengusaha Minuman Terjerat Penipuan Rp 648 M

Vietnam kembali melakukan tindakan keras dalam pemberantasan korupsi dengan memenjarakan konglomerat minuman ringan.

Baca Selengkapnya

Kementerian Perdagangan Sebut Sektor Penjualan Online Terbanyak Mendapat Keluhan dari Konsumen

15 hari lalu

Kementerian Perdagangan Sebut Sektor Penjualan Online Terbanyak Mendapat Keluhan dari Konsumen

Kementerian Perdagangan menyebut sektor penjualan online paling banyak dilaporkan keluhan konsumen lantaran banyak penipuan. Selain itu, Kemendag telah menutup setidaknya 223 akun yang diindikasi sebagai penipu.

Baca Selengkapnya

Kelola Penggunaan Media Sosial agar Tidak Stres dengan Tips Berikut

18 hari lalu

Kelola Penggunaan Media Sosial agar Tidak Stres dengan Tips Berikut

Berikut beberapa tips untuk meminimalkan dampak penggunaan media sosial terhadap tingkat stres pada peringatan Bulan Kesadaran Stres.

Baca Selengkapnya

Dosen di Malaysia Tuding Guru Besar Unas Praktik Penipuan dan Jurnal Predator

20 hari lalu

Dosen di Malaysia Tuding Guru Besar Unas Praktik Penipuan dan Jurnal Predator

Disebutkan, ada sedikitnya 24 dosen dari Universiti Malaysia Terengganu yang telah dicatut namanya dalam sejumlah makalah Guru Besar Unas ini.

Baca Selengkapnya

'Crazy Rich' Vietnam Dijatuhi Hukuman Mati untuk Kasus Penipuan Senilai Rp 200 T

21 hari lalu

'Crazy Rich' Vietnam Dijatuhi Hukuman Mati untuk Kasus Penipuan Senilai Rp 200 T

Wanita 'Crazy Rich' Vietnam dijatuhi hukuman mati atas perannya dalam penipuan keuangan senilai 304 triliun dong atau sekitar Rp 200 T.

Baca Selengkapnya