Venna Melinda Korban KDRT Ferry Irawan, Ibunda dan Athalla Naufal Beri Dukungan

Reporter

Tempo.co

Senin, 9 Januari 2023 17:04 WIB

Ferry Irawan, Athalla Naufal, Venna Melinda, dan Verrell Bramasta. Foto: Instagram/@bramastavrl.

TEMPO.CO, Jakarta - Puteri Indonesia 1994, Venna Melinda sudah melaporkan suaminya, Ferry Irawan ke Polda Jatim dalam kasus kekerasan dalam rumah tangga atau KDRT. Putranya, Athalla Naufal mendampingi ibunya saat membuat laporan ke Polda Jatim, Senin, 9 Januari 2023. Anak kedua Venna itu langsung bertolak ke Surabaya sejak kemarin, untuk mendampingi ibunya. Adapun Verrell Bramasta, saat ini masih liburan ke Jepang.

Athalla Naufal Beri Dukungan Lewat Foto Tangan

Athalla mengunggah foto tangannya memegang tangan ibunya, yang tidur di atas tempat tidur rumah sakit untuk menjalani perawatan setelah menjadi korban kebrutalan suaminya sendiri itu. Foto kedua tangan yang saling bertaut itu memperlihatkan Athalla berusaha menguatkan ibunya. "Love you, Mah," tulis Athalla di atas foto tangan saling bergandengan itu, yang diunggah di Instagram Storynya, Senin, 9 Januari 2023.

Di foto yang beredar viral, terlihat muka Venna mengalami luka parah akibat dianiaya Ferry Irawan, yang baru dinikahinya pada 7 Maret 2022 itu. Dari hidung dan mulut, wajah Venna berlumur darah. Diduga kuat, hantaman Ferry ke muka Venna sangat kuat, hingga wajah ibu tiga anak itu babak belur.

Tak hanya Athalla yang memberikan dukungan secara terbuka. Ibunda Venna, Made Ayu Rachma mengunggah fotonya bersama anak kesayangannya itu di Instagram Storynya, tujuh jam lalu. Di atas foto itu, perempuan asal Bali itu menuliskan kalimat dukungan kepada putrinya, "Doa Mama akan selalu mengiringi langkahmu." Tapi ia kemudian menghapus semua unggahan di Instagram Storynya.

Simak: Akhirnya Bertemu, Verrell Bramasta Restui Hubungan Venna Melinda - Ferry Irawan

KDRT Terjadi di Kamar Hotel di Kediri

Advertising
Advertising

Kejadian KDRT itu berlangsung di sebuah kamar hotel di Kota Kediri, Ahad pagi, 8 Januari 2023, Seorang netizen yang mengaku bertetangga kamar di hotel dengan Venna menuliskan kesaksiannya pada unggahan mantan anggota DPR RI tersebut. "Ya Allah syoookkk ketika sebelahan kamar dengar Mbak Venna peristiwa barusan," tulis akun @whenin***, kemarin. Ia terlihat langsung menuliskan kesaksiannya pada unggahan terakhir Venna, empat hari lalu, sebelum laporan polisi tersebar luas. Akun itu juga mendengar jeritan tangis Venna dari kamarnya ketika dianiaya suaminya.

Venna Melinda semula melaporkan Ferry Irawan ke Polres Kediri Kota, kemarin. Tapi ia meminta kasusnya dilimpahkan ke Polda Jatim agar lebih mudah menjalani pemeriksaan lantaran Venna saat ini berdomisili di Surabaya.

Baca: Laporkan Ferry Irawan ke Polda Jatim dalam Kasus KDRT, Jeritan Histeris Venna Melinda Didengar Netizen

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Para Puteri Indonesia Belajar Kehidupan dari Mooryati Soedibyo, Venna Melinda Dikuatkan Mental

24 hari lalu

Para Puteri Indonesia Belajar Kehidupan dari Mooryati Soedibyo, Venna Melinda Dikuatkan Mental

Para Puteri Indonesia membuat kesaksian bagaimana mereka belajar kehidupan dan mendapat semangat dari Mooryati Soedibyo.

Baca Selengkapnya

Bukan Hanya Komeng, Perolehan Suara Sejumlah Artis Kalahkan Politisi Berpengalaman. Siapa Saja Mereka?

20 Februari 2024

Bukan Hanya Komeng, Perolehan Suara Sejumlah Artis Kalahkan Politisi Berpengalaman. Siapa Saja Mereka?

Sejumlah artis pendatang baru di politik ungguli politisi pengalaman. Ada Komeng, Verrell Bramasta dan lainnya.

Baca Selengkapnya

Nasib Caleg Artis DPR RI, Verrell Bramasta dan Nafa Urbach Sementara Raih Suara Tertinggi

20 Februari 2024

Nasib Caleg Artis DPR RI, Verrell Bramasta dan Nafa Urbach Sementara Raih Suara Tertinggi

Berikut perolehan suara sementara jajaran caleg artis di kontestasi pileg 2024 dari berbagai daerah pemilihan.

Baca Selengkapnya

Perolehan Sementara Suara Artis di Dapil Jabar: Verrell Bramasta Ungguli Rieke Diah Pitaloka

18 Februari 2024

Perolehan Sementara Suara Artis di Dapil Jabar: Verrell Bramasta Ungguli Rieke Diah Pitaloka

Di dapil Jawa Barat sejumlah artis memperoleh suara signifikan. Pendatang baru seperti Verrell Bramasta ungguli artis langganan Senayan.

Baca Selengkapnya

Cerita Verrell Bramasta Saat Kampanye Akbar PAN di Bandung, Naik Angkot Hingga Basah Kuyup

10 Februari 2024

Cerita Verrell Bramasta Saat Kampanye Akbar PAN di Bandung, Naik Angkot Hingga Basah Kuyup

Verrell Bramasta menceritakan pengalaman serunya saat menghadiri kampanye akbar PAN di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat

Baca Selengkapnya

Intip Gaya Kampanye Caleg Artis, dari Nafa Urbach sampai Verrell Bramasta

31 Januari 2024

Intip Gaya Kampanye Caleg Artis, dari Nafa Urbach sampai Verrell Bramasta

Begini cara 10 caleg artis yang maju dalam pemilu legislatif 2024. Momen blusukan mereka bikin warga heboh dan antusias.

Baca Selengkapnya

Raffi Ahmad Jadi Selebriti Paling Berpengaruh di 2023, Nikita Mirzani Tervokal

22 Januari 2024

Raffi Ahmad Jadi Selebriti Paling Berpengaruh di 2023, Nikita Mirzani Tervokal

Raffi Ahmad menjadi selebriti paling berpengaruh di 2023 dan Nikita Mirzani sebagai selebriti tervokal, menurut Indonesia Indicator.

Baca Selengkapnya

Ribuan Warga Hujan-Hujanan Hadiri Kampanye Artis Caleg Verrell Bramasta di Bekasi

9 Januari 2024

Ribuan Warga Hujan-Hujanan Hadiri Kampanye Artis Caleg Verrell Bramasta di Bekasi

Meski hujan turun deras, warga tetap antusias membanjiri kampanye Verrell Bramasta.

Baca Selengkapnya

Artis Caleg Verrell Bramasta Janji Donasikan Gaji 1 Tahun jika Lolos ke Senayan

29 Desember 2023

Artis Caleg Verrell Bramasta Janji Donasikan Gaji 1 Tahun jika Lolos ke Senayan

Kata Verrell Bramasta, kalau misalnya di diberikan amanah, gajinya boleh dikasihkan ke masyarakat di Jabar VII melalui DPD PAN.

Baca Selengkapnya

Adik Verrell Bramasta Jadi Korban Bullying, Matanya Dilempari Batu oleh Teman Sekolah

22 September 2023

Adik Verrell Bramasta Jadi Korban Bullying, Matanya Dilempari Batu oleh Teman Sekolah

Adik perempuan Verrell Bramasta yang baru berusia 7 tahun menjadi korban bullying di sekolah. Matanya bengkak akibat dilempar batu oleh temannya.

Baca Selengkapnya