Lagu Wisuda di Perguruan Tinggi, Gaudeamus Igitur: Begini Kisah, Lirik, dan Maknanya

Minggu, 11 Desember 2022 18:45 WIB

Tim Paduan Suara Universitas Sebelas Maret (UNS) Voca Erudita tampil di KBRI Tokyo, Selasa (2/8) setelah menyabet tujuh penghargaan di kompetisi kur internasional Tokyo. (ANTARA/ Juwita Trisna Rahayu

TEMPO.CO, Jakarta - Lagu Wisuda De Brevitate Vitae dikenal dengan sebutan "Gaudeamus igitur" atau "Gaudeamus" banyak dilakukan di perguruan tinggi. Bagaimanakah kisah, lirik hingga artinya?

Dilansir dari laman Universitas Indonesia, lagu De Brevitate Vitae memiliki arti "Dalam Singkatnya Kehidupan". Lagu yang juga lebih dikenal dengan judul Gaudeamus igitur (“Karenanya marilah kita bergembira”) ini adalah lagu berbahasa Latin yang merupakan lagu komersium akademik dan sering dinyanyikan di berbagai negara Eropa. Di negara-negara Barat, lagu ini dinyanyikan sebagai anthem dalam upacara kelulusan.

Melodi lagu ini terinspirasi oleh lagu abad pertengahan, bishop of Bologna karya Strada. Pada zaman dahulu, Gaudeamus ini menjadi lagu perjuangan kebebasan akademi di jerman.

Liriknya lagu ini mencerminkan rasa semangat para pelajar yang tetap ada walaupun dengan pengetahuan bahwa pada suatu hari nanti mereka semua akan mati. Makna tersebut sebagaimana dirangkum dalam bait pertama pada baris keempat.

Kemudian, jiwa lagu ini lebih diperjelas lagi pada isi bait ketiga, yang mengandung arti kesadaran akan dekatnya kematian dengan kehidupan manusia di bumi ini.

Lirik dan Makna Lagu Gaudeamus igitur

Advertising
Advertising

Lagu ini sungguh memiliki arti yang mendalam bagi yang merenungkannya, makna lagu yang erat dengan pelajar menjadikannya sangat cocok dinyanyikan dalam beragam forum mahasiswa. Berikut liriknya:

Gaudeamus igitur, iuvenes dum sumus
Gaudeamus igitur, iuvenes dum sumus
Post iucundam iuventutem
Post molestam senectutem

Nos habebit humus, Nos habebit humus
Vivat academia, Vivant professores
Vivat academia, Vivant professores
Vivat membrum quodlibet
Vivant membra quaelibet
Vivat senatores, Vivat senatores

Kemudian, terjemahan atau makna dari lagu tersebut adalah sebagai berikut:

Mari kita bergembira, selagi masih muda
Mari kita bergembira, selagi masih muda
Setelah masa muda yang penuh keceriaan
Setelah usia tua yang penuh kesukaran
Tanah akan menguasai kita

Hidup kampusku, Hidup para profesor
Hidup kampusku, Hidup para profesor
Hidup setiap anggota
Hidup seluruh anggota
Hidup para senat, Hidup para senat

Dengan demikian, lagu ini bukanlah sebuah ajakan untuk hidup dalam hedonisme seperti yang sering dituduhkan, hal ini dapat dilihat dari bait kedua dari stanza ini yang secara tersurat dan tersirat berisi pengakuan akan keberadaan alam lain setelah kematian yaitu surga dan neraka

De Brevitate Vitae dikenal dengan sebutan “Gaudeamus igitur” atau “Gaudeamus”, yang merupakan kata pembuka lagu ini. Di Britania Raya, lagu ini juga dikenal sebagai The Gaudie.

Gaudeamus Igitur di Indonesia

Di Indonesia, lagu ini menjadi sakral di sejumlah perguruan tinggi yang memiliki tradisi paduan suara yang kuat. Contohnya seperti pada kampus-kampus yang terletak di Yogyakarta, Makassar, Manado, Medan, Jakarta, Bandung, dan Surabaya.

Umumnya, lagu ini dimainkan untuk mengiringi kehadiran jajaran Pimpinan Universitas, Majelis Wali Amanat, Dewan Guru Besar dan Senat Akademik dalam upacara penerimaan mahasiswa baru maupun upacara wisuda. Namun penggunaan lagu ini tentunya selain lagu-lagu lain seperti hymne atau mars universitas setelah lagu-lagu gaudemus dinyanyikan.

Beberapa kampus yang dikenal menggunakan lagu ini adalah Universitas Indonesia di Jakarta, Universitas Gadjah Mada di Yogyakarta, Universitas Hasanuddin di Makassar, Institut Pemerintahan Dalam Negeri di Sumedang dan Universitas Bina Nusantara di Jakarta.

Ada beberapa juga yang tidak menyertakan lagu ini karena beberapa alasan yang salah kaprah, salah satunya karena mereka beranggapan lagu gaudemus sangat bernuansa hedonis, yang padahal tidak demikian. Hal ini mungkin akibat kurangnya pengetahuan para penerjemah lagu latin dan juga kurangnya pengetahuan atas sejarah lagu gaudemus yang merupakan lagu perjuangan para mahasiswa di Jerman.

DANAR TRIVASYA FIKRI

Baca juga: Nyanyian untuk Sang Maha Guru

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Keterbatasan Tak Jadi Penghalang, 120 Peserta Difabel Ikuti UTBK SNBT 2024 di UI

5 jam lalu

Keterbatasan Tak Jadi Penghalang, 120 Peserta Difabel Ikuti UTBK SNBT 2024 di UI

UI menyiapkan berbagai fasilitas khusus bagi para peserta difabel, terutama untuk peserta tunanetra dalam UTBK SNBT 2024.

Baca Selengkapnya

Brown Jadi Universitas AS Pertama yang Pertimbangkan Divestasi dari Israel

7 jam lalu

Brown Jadi Universitas AS Pertama yang Pertimbangkan Divestasi dari Israel

Pengunjuk rasa pro-Palestina dan anti-Israel membersihkan perkemahan di kampus setelah mencapai kesepakatan dengan administrasi universitas Brown.

Baca Selengkapnya

Aplikasi Soal UTBK Sempat Mati pada Hari Pertama, Bagaimana Kemungkinannya Hari Ini?

21 jam lalu

Aplikasi Soal UTBK Sempat Mati pada Hari Pertama, Bagaimana Kemungkinannya Hari Ini?

Hari kedua Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) sebagai jalur kedua penyaringan masuk perguruan tinggi negeri dijadwalkan Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Aksi Mahasiswa Pro-Palestina di Amerika, Columbia University Lockdown Kampus

1 hari lalu

Aksi Mahasiswa Pro-Palestina di Amerika, Columbia University Lockdown Kampus

Mahasiswa pindah dari tenda dan duduki Hamilton Hall. Kampus mulai menskors sebagian pengunjuk rasa pro Palestina dan mengancam memecat yang lain.

Baca Selengkapnya

Universitas Columbia Ancam Keluarkan Mahasiswa Demonstran Pro-Palestina

1 hari lalu

Universitas Columbia Ancam Keluarkan Mahasiswa Demonstran Pro-Palestina

Universitas Columbia mengancam akan mengeluarkan mahasiswa pro-Palestina yang menduduki gedung administrasi Hamilton Hall.

Baca Selengkapnya

HAM PBB Prihatin Penangkapan Mahasiswa Pro-Palestina

1 hari lalu

HAM PBB Prihatin Penangkapan Mahasiswa Pro-Palestina

Komisaris Tinggi HAM PBB prihatin atas tindakan hukum membubarkan aksi pro-Palestina di sejumlah universitas di Amerika Serikat

Baca Selengkapnya

Gagas Pengungsian Ramah Lingkungan, Mahasiswa UI Pertahankan Juara CIOB

1 hari lalu

Gagas Pengungsian Ramah Lingkungan, Mahasiswa UI Pertahankan Juara CIOB

Mahasiswa FTUI kembali memenangkan kompetisi proyek konstruksi inovatif yang diadakan CIOB. Tim UI mencetuskan shelter ramah lingkungan.

Baca Selengkapnya

Tinjau UTBK di UI, Ketua Umum SNPMB Sebut Proses Berjalan Sesuai Prosedur

2 hari lalu

Tinjau UTBK di UI, Ketua Umum SNPMB Sebut Proses Berjalan Sesuai Prosedur

Ketua Umum Tim Penanggungjawab Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB), Ganefri, mengatakan pelaksanaan UTBK SNBT tahun 2024 hari pertama berjalan lancar.

Baca Selengkapnya

Lulus Magister Administrasi Bisnis ITB, Influencer Dokter Tirta Raih Predikat Cumlaude

2 hari lalu

Lulus Magister Administrasi Bisnis ITB, Influencer Dokter Tirta Raih Predikat Cumlaude

Bersama lulusan lain, dokter Tirta menghadiri Sidang Terbuka Wisuda Kedua ITB Tahun Akademik 2023/2024 di Gedung Sabuga, ITB.

Baca Selengkapnya

6 Kampus Bersejarah Lokasi Demo Bela Palestina di Amerika

2 hari lalu

6 Kampus Bersejarah Lokasi Demo Bela Palestina di Amerika

Demo bela Palestina terjadi di sejumlah kampus Amerika. Polisi negara sekutu Israel itu bertindak represif.

Baca Selengkapnya