Black Adam Raup Rp 2,1 Triliun pada Pekan Pertama Penayangan di Seluruh Dunia

Reporter

Antara

Editor

Marvela

Selasa, 25 Oktober 2022 12:30 WIB

Aktor Dwayne Johnson muncul dalam kostum selama panel untuk mempromosikan film superhero DC Comics Black Adam di Comic-Con International di San Diego, California, AS, 23 Juli 2022. REUTERS/Bing Guan

TEMPO.CO, Jakarta - Film Black Adam berhasil mengumpulkan total 140 juta dolar AS setara dengan Rp 2,1 triliun di akhir pekan perdananya. Film yang dibintangi Dwayne Johnson itu mendapat 73 juta dolar atau Rp 1,1 triliun di 76 pasar internasional, menurut laporan Deadline, Senin, 24 Oktober 2022. Sedangkan wilayah domestik mengumpulkan 67 juta dolar atau Rp 1 triliun.

Black Adam juga berada di urutan pertama di sebagian besar pasar internasional. Pembukaan film ini juga dinilai lebih tinggi 27 persen di atas Shazam!.

Terlepas dari kritikan yang diperoleh Black Adam, film ini justru banyak ditonton oleh keluarga. Misalnya, di Australia mengalami lonjakan 90 persen dari Jumat hingga Sabtu, Korea naik 98 persen dan Prancis naik 67 persen. Penonton juga telah memberikan nilai 90 persen di Rotten Tomatoes, yang merupakan terbaik untuk film DC dalam satu dekade.

Film ini juga tampil sangat baik di pasar di mana DC unggul, termasuk Asia Latin dan sebagian Asia Tenggara. Di IMAX, Black Adam menghasilkan 10,8 juta dolar atau Rp 168 miliar secara global, termasuk 4,5 juta dolar atau Rp 70,1 miliar dari 343 layar luar negeri.

Dwayne Johnson atau The Rock berperan sebagai Black Adam.. Dok. Warner Bros.

Menurut Dwayne Johnson mengatakan film Black Adam adalah proyek penuh tantangan baginya. Bukan hanya karena ini merupakan film pahlawan super pertamanya, tetapi karena film ini menghadirkan karakter-karakter DC Comic yang belum pernah diadaptasi ke layar lebar.

"Black Adam bukan sekuel, bukan IP yang sudah ada dan familiar bagi semua orang, semua karakter ini dihidupkan untuk pertama kalinya dalam sejarah sinema," kata Johnson dalam konferensi pers global daring, Jumat, 7 Oktober 2022 waktu setempat, dikutip Antara.

Film Black Adam akan memperkenalkan kelompok pahlawan super Justice Society of America yang dalam sejarahnya bahkan lebih dulu muncul dibandingkan Justice League. Justice Society of America mencakup karakter Hawkman (Aldis Hodge), Atom Smasher (Noah Centineo), Cyclone (Quintessa Swindell), dan Dr. Fate (Pierce Brosnan).

Black Adam dari DC Comics mengisahkan tentang mantan budak yang diberikan kekuatan dewa dan terbangun 5000 tahun kemudian di masa modern. Black Adam disutradarai oleh Jaume Collet-Serra dan mulai tayang secara global pada Rabu, 19 Oktober 2022.

Baca juga: Tantangan Dwayne Johnson Bintangi Black Adam

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Dwayne Johnson Memperkenalkan Merek Perawatan Kulit Papatui

55 hari lalu

Dwayne Johnson Memperkenalkan Merek Perawatan Kulit Papatui

Aktor Dwayne Johnson atau The Rock meluncurkan merek perawatan kulit bernama Papatui

Baca Selengkapnya

Auli'i Cravalho dan Dwayne Johnson Kembali Jadi Pengisi Suara di Moana 2

28 Februari 2024

Auli'i Cravalho dan Dwayne Johnson Kembali Jadi Pengisi Suara di Moana 2

Auli'i Cravalho dan Dwayne Johnson akan kembali mengisi suara karakter Moana dan Maui dalam film Moana 2.

Baca Selengkapnya

Film Moana 2 akan Dirilis 27 November 2024

8 Februari 2024

Film Moana 2 akan Dirilis 27 November 2024

Film Moana 2 akan membawa penonton dalam perjalanan baru yang luas bersama Moana, Maui, dan kru yang baru

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Timothee Chalamet, Aktor yang Dirumorkan Memerankan Robin dalam Film DC

12 September 2023

Serba-serbi Timothee Chalamet, Aktor yang Dirumorkan Memerankan Robin dalam Film DC

Desas-desus tentang Timothee Chalamet peran dia sebagai Robin sahabat Batman telah dibantah

Baca Selengkapnya

Blue Beetle akan Tayang Pertengahan Agustus 2023, Bagaimana Sinopsisnya?

9 Agustus 2023

Blue Beetle akan Tayang Pertengahan Agustus 2023, Bagaimana Sinopsisnya?

Blue Beetle akan menjadi film pertama yang memperkenalkan karakter DC Universe

Baca Selengkapnya

Dwayne Johnson Beli Rumah untuk Petarung UFC yang Hanya Punya Rp 100 Ribu di Rekening

7 Agustus 2023

Dwayne Johnson Beli Rumah untuk Petarung UFC yang Hanya Punya Rp 100 Ribu di Rekening

Dwayne Johnson atau The Rock membelikan rumah karena merasa cerita petarung UFC Themba Gorimbo mirip dengan kisah hidupnya dulu.

Baca Selengkapnya

Jamie Foxx Ungkap Kondisinya Usai Alami Komplikasi Medis, Singgung Penyelamat Hidup

23 Juli 2023

Jamie Foxx Ungkap Kondisinya Usai Alami Komplikasi Medis, Singgung Penyelamat Hidup

Jamie Foxx secara tegas membantah rumor tentang kesehatannya yang beredar selama ini, termasuk dituduh mengalami kebutaan dan lumpuh.

Baca Selengkapnya

Ezra Miller Pemeran The Flash Jadi Penyanyi Opera di Usia 6 Tahun, Ini Profilnya

14 Juli 2023

Ezra Miller Pemeran The Flash Jadi Penyanyi Opera di Usia 6 Tahun, Ini Profilnya

Karakter superhero The Flash milik DC sangat melekat dengan sosok Ezra Miller. Ini profilnya, termasuk saat usia 6 tahun sebagai penyanyi opera.

Baca Selengkapnya

8 Aktor Pemeran Superman Sebelum David Corenswet, Termasuk Henry Cavill dan Christopher Reeve

2 Juli 2023

8 Aktor Pemeran Superman Sebelum David Corenswet, Termasuk Henry Cavill dan Christopher Reeve

David Corenswet terpilih menggantikan Henry Cavill berperan sebagai Superman di film terbaru. Belum ada yang bisa gantikan kharisma Christopher Reeve.

Baca Selengkapnya

Penyesalan Terbesar Dwayne Johnson di Hari Ayah Sedunia: Banyak Rasa Sakit

20 Juni 2023

Penyesalan Terbesar Dwayne Johnson di Hari Ayah Sedunia: Banyak Rasa Sakit

Dwayne Johnson bahagia dapat ucapan selamat Hari Ayah dari putrinya, tetapi juga merasa sedih karena kenangan buruk dengan sang ayah.

Baca Selengkapnya