Menjelang Episode Terakhir Shooting Stars, 5 Masalah Ini akan Segera Terungkap

Reporter

Tempo.co

Editor

Marvela

Kamis, 9 Juni 2022 14:06 WIB

Lee Sung Kyung dan Kim Young Dae dalam drama Korea Shooting Stars. Dok. Viu.

TEMPO.CO, Jakarta - Drama Korea Shooting Star akan memasuki dua episode pamungkas pada akhir pekan ini. Konflik semakin meruncing dan sejumlah rahasia mulai terkuak menjelang penayangan episode terakhir.

Dibintangi Lee Sung Kyung dan Kim Young Dae, Shooting Stars mengisahkan lika-liku para pekerja dalam industri hiburan. Mereka berdiri tegar dengan keringat, darah dan air mata di belakang gemerlap para selebritas yang popularitasnya mereka angkat setinggi langit. Penonton akan disuguhkan dengan kesibukan kantor Public Relations tempat Oh Han Byul (diperankan oleh Lee Sung Kyung) bekerja, Star Force Entertainment. Ia bertugas menangani salah satu aktor, Gong Tae Sung (diperankan oleh Kim Young Dae).

Di depan publik, Gong Tae Sung menunjukkan kepribadian baik dan menawan. Namun di balik itu, pria ini sesungguhnya temperamental dan mengesalkan. Sebagai pemimpin strategi komunikasi, Oh Han Byul pun harus mati-matian menyembunyikan sifat negatif kliennya dari pihak lain.

Drama ini menyajikan kehidupan nyata dari industri hiburan Korea yang gemerlap sekaligus sisi gelapnya. Simak lima masalah yang harus penonton antisipasi menjelang episode akhir pada pekan ini.

  1. Eun Si Woo mengakui Gong Tae Sung sebagai putranya

    Skandal Gong Tae Sung mengenai perselingkuhannya dengan aktris senior Eun Si Woo menghebohkan banyak pihak. Rumor tersebut tersebar luas di internet dengan didukung oleh berbagai artikel mengenai keduanya. Karier Gong Tae Sung terancam hancur karena rumor tersebut dapat membuatnya kehilangan pekerjaannya. Oh Han Byeol dan Kang Yoo Sung memikirkan rencana untuk meredakan rumor tersebut tanpa menghancurkan karier Gong Tae Sung dan Eun Si Woo. Pilihan terbaik adalah meminta Eun Si Woo mengakui jika Gong Tae Sung adalah putranya. Oh Han Byeol khawatir keputusan ini akan menghancurkan hati Gong Tae Sung yang memiliki hubungan yang buruk dengan Eun Si Woo.

    Eun Si Woo ditemani Oh Han Byeol saat dirinya memulai konferensi pers. Di hadapan para wartawan, Eun Si Woo mengakui kalau Gong Tae Sung adalah putra kandungnya. Suami Eun Si Woo yang menjadi ayah kandung Gong Tae Sung meninggal karena kecelakaan kurang dari setahun setelah putra mereka lahir. Sejak saat itu, Gong Tae Sung diasuh oleh keluarga sang suami karena Eun Si Woo mengejar cita-citanya sebagai aktris.

  2. Gong Tae Sung memaafkan Eun Si Woo

    Gong Tae Sung kecewa kepada sikap Eun Si Woo di masa lalu yang tidak mau mengakui dirinya sebagai anak kandung. Eun Si Woo meminta agar Gong Tae Sung tidak memanggilnya sebagai ibu ketika berada di suatu acara penting dan mengatakan bahwa Gong Tae Sung adalah keponakannya saat itu. Perasaan sedih Gong Tae Sung bertambah saat Eun Si Woo sulit dihubungi saat kakek dan neneknya berada dalam keadaan kritis di rumah sakit dan akhirnya meninggal dunia. Selama bertahun-tahun, Gong Tae Sung tinggal sendiri di Korea karena Eun Si Woo memulai hidup baru di luar negeri.

    Lee Sung Kyung dan Kim Young Dae dalam drama Korea Shooting Stars. Dok. Viu.
  3. Di balik tewasnya Lee Yoon Woo

    Peringatan hari kematian Lee Yoon Woo diselimuti kesedihan mendalam. Oh Han Byeol dan Gong Tae Sung diketahui sebagai teman dekat dari sang aktor semasa hidupnya. Lee Yoon Woo diceritakan meninggal karena bunuh diri, namun alasan bunuh dirinya belum diberitahukan lebih lanjut. Sebelum menjadi aktor, Lee Yoon Woo bekerja di berbagai tempat seperti kasir di minimarket dan restoran cepat saji. Saat bekerja di restoran, Lee Yoon Woo ditemukan oleh Yoo Kwi Nong (Hur Gyu) yang menjadi manager di Starforce Entertainment. Lee Yoon Woo kemudian memulai karier sebagai aktor dan berteman dengan Gong Tae Sung dan Oh Han Byeol.

    Menurut Gong Tae Sung, Lee Yoon Woo bukanlah orang yang suka berbohong. Hanya saja, Lee Yoon Woo tidak menceritakan kesulitannya kepada Gong Tae Sung. Lee Yoon Woo mendapat tekanan dari sang ibu yang kerap meminta uang kepadanya. Sebelum meninggal, Lee Yoon Woo sempat menghubungi Oh Han Byeol. Sayangnya, Oh Han Byeol tidak dapat membalas pesan sahabatnya tepat waktu karena ia sedang sakit. Oh Han Byeol terkejut ketika keesokan harinya tersiar berita mengenai kematian Lee Yoon Woo. Gong Tae Sung mengetahui kematian sahabatnya ketika sedang mengadakan fan meeting di luar negeri. Kepulangan Gong Tae Sung ke Korea disambut dengan pertanyaan wartawan yang bertubi-tubi mengenai kematian Lee Yoon Woo.

  4. Gong Tae Sung sudah mengetahui orang yang kerap menerornya

    Kehidupan sehari-hari yang dijalani Gong Tae Sung tidak secemerlang karier sebagai aktor. Gong Tae Sung kehilangan Lee Yoon Woo sahabatnya yang tewas bunuh diri dan tidak merasakan kasih sayang dari Eun Si Woo, ibu kandungnya. Setelah kematian Lee Yoon Woo, Gong Tae Sung pergi ke Afrika selama satu tahun. Di Afrika, Gong Tae Sung mendapatkan teror berupa surat yang menyatakan bahwa ia adalah penyebab kematian Lee Yoon Woo. Awalnya, Gong Tae Sung mengira bahwa teror tersebut akan berhenti dengan sendirinya. Namun, ia masih saja mendapatkan amplop merah yang berisikan kecaman saat berada di Korea. Gong Tae Sung memberitahukan ancaman yang didapatkan kepada Do Soo Hyuk (Lee Jung Shin) pengacara Starforce Entertainment.

  5. Hubungan Gong Tae Sung dan Oh Han Byeol terbongkar?

    Advertising
    Advertising

    Gong Tae Sung dan Oh Han Byeol memulai hubungan percintaan mereka secara rahasia. Hanya segelintir orang yang mengetahui kalau keduanya sedang berkencan untuk menghindari rumor yang bermunculan. Gong Tae Sung dan Oh Han Byeol berusaha berhati-hati dalam bertindak agar tidak memunculkan kecurigaan dari banyak orang.

    Sayangnya, perubahan sikap pada Gong Tae Sung membuatnya dicurigai sedang memiliki kekasih. Orang yang mempertanyakan tentang kekasih Gong Tae Sung saat ini adalah Choi Ji Hoon (Ha Do Kwon) pemimpin Starforce Entertainment. Choi Ji Hoon mendapatkan laporan bahwa Gong Tae Sung bertingkah seperti orang yang sedang memiliki kekasih. Gong Tae Sung kerap memeriksa ponselnya selama berada di lokasi syuting yang biasanya jarang ia lakukan.

Shooting Stars tayang mulai 24 April 2022 setiap hari Sabtu dan Minggu di Viu. Drama ini juga turut dimeriahkan oleh para bintang lain sebagai cameo juga sangat menghibur, seperti Choi Ji Woo, Park Jung Min, Chae Jong Hyeop, Song Ji Hyo, Moon Ga Young dan Kim Dong Wook, serta dua bintang drama The Penthouse, Uhm Ki Joon dan Bong Tae Gyu.

Baca juga: 5 Drama Korea Berbagai Genre Tayang di Viu Mulai April 2022

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Frankly Speaking: Sinopsis dan Pemeran Drakor Ini

1 jam lalu

Frankly Speaking: Sinopsis dan Pemeran Drakor Ini

Drama Korea atau drakor Frankly Speaking telah tayang pada Rabu, 1 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Jung Jinwoon, Aktor dan Idola Grup 2AM yang Tengah Berbahagia

23 jam lalu

Jung Jinwoon, Aktor dan Idola Grup 2AM yang Tengah Berbahagia

Jung Jinwoon adalah aktor sekaligus idola dari grup K-pop 2AM. Ia telah sukses bersama grupnya maupun bersolo karier.

Baca Selengkapnya

Han So Hee dan Jeon Jong Seo akan Membintangi Drakor Bergenre Noir, Project Y

3 hari lalu

Han So Hee dan Jeon Jong Seo akan Membintangi Drakor Bergenre Noir, Project Y

Han So Hee dikabarkan akan membintangi drama bergenre noir bersama Jeon Jong Seo

Baca Selengkapnya

2 Drakor yang Dibintangi Gong Yoo Setelah Hiatus

3 hari lalu

2 Drakor yang Dibintangi Gong Yoo Setelah Hiatus

Setelah rehat selama dua tahun tak muncul dalam film atau drama, Gong Yoo akan kembali dengan dua proyek baru, yaitu Squid Game 2 dan The Trunk

Baca Selengkapnya

Park Sung Hoon, Penonton Queen of Tears Kesal hingga Permohonan Maaf

3 hari lalu

Park Sung Hoon, Penonton Queen of Tears Kesal hingga Permohonan Maaf

Aktor Korea Selatan, Park Sung Hoon membuat para penonton Queen of Tears terbawa suasana kesal

Baca Selengkapnya

Profil Pyo Ye Jin Aktris Multitalenta yang Membuat Terobosan dalam Industri Hiburan Korea

3 hari lalu

Profil Pyo Ye Jin Aktris Multitalenta yang Membuat Terobosan dalam Industri Hiburan Korea

Pyo Ye Jin adalah aktris Korea Selatan yang banyak berkarya di berbagai genre.

Baca Selengkapnya

Tak Sabar Queen of Tears Episode Terakhir, Netizen Ajak Nobar di Berbagai Kota

5 hari lalu

Tak Sabar Queen of Tears Episode Terakhir, Netizen Ajak Nobar di Berbagai Kota

Nonton bareng tidak hanya untuk pencinta bola. Netizen pun menyiapkan kegiatan nobar untuk nikmati episode terakhir Queen of Tears.

Baca Selengkapnya

Serial Crash akan Tayang di Disney+ Hotstar

6 hari lalu

Serial Crash akan Tayang di Disney+ Hotstar

Serial kriminal Crash akan tayang perdana di Disney+ Hotstar pada 13 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Serial Secret Ingredient Dibantu 3 Alih Bahasa

6 hari lalu

Serial Secret Ingredient Dibantu 3 Alih Bahasa

Nicholas Saputra menceritakan berbagai hal menarik soal proses syuting "Secret Ingredient". Salah satunya soal penggunaan beberapa alih bahasa.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi 7 Drama Korea Bertema Polisi dan Detektif

6 hari lalu

Rekomendasi 7 Drama Korea Bertema Polisi dan Detektif

Dari misteri yang membingungkan hingga aksi yang mendebarkan, drama Korea tema polisi dan detektif ini patut Anda tonton.

Baca Selengkapnya