Tulus Ungkap Ragam Rasa yang Dinamis di Album Manusia

Reporter

Tempo.co

Editor

Marvela

Jumat, 4 Maret 2022 12:07 WIB

Penyanyi Tulus. (Foto: Tulus Company)

TEMPO.CO, Jakarta - Tulus merayakan 10 tahun berkarya di industri musik dengan merilis album kelima berjudul Manusia pada Kamis, 3 Maret 2022. Album yang dikerjakan dalam kurun waktu dua tahun terkahir ini terinspirasi dari interaksi dengan sesama manusia yang dirangkum menjadi 10 lagu.

"Album Manusia menceritakan banyak sekali dinamisnya ragam rasa yang kita rasakan sebagai manusia. Lagu-lagu yang ditulis di dalamnya banyak berdasar dari cerita yang saya alami, saya lihat, interaksi dengan orang lain dan diri sendiri," kata Tulus dalam konferensi pers virtual pada Jumat, 4 Maret 2022.

Tulus mengakui proses eksplorasi bahasa dalam pembuatan lagu selalu menjadi sesuatu yang menyenangkan. Untuk di album ini, Tulus mengemas seluruh lagu-lagunya dengan mengedepankan keeleganan Bahasa Indonesia. "Album Manusia ini yang dikedepankan adalah eksplorasi penggunaan Bahasa Indonesia dengan segala bentuk keeleganannya," kata Tulus.

Kesepuluh lagu yang termasuk di dalam album Manusia adalah Tujuh Belas, Kelana, Remedi, Interaksi, Ingkar, Jatuh Suka, Nala, Hati-hati di Jalan, Diri, dan Satu Kali. Tulus sendiri mengaku sulit memilih lagu favoritnya di album barunya ini. Namun, lagu Tujuh Belas yang sudah dirlis terlebih dulu pekan lalu, memiliki kesan tersendiri bagi Tulus. Lagu ini merupakan pembuka dari rangkaian lagu lain di album Manusia.

"Saat teman-teman mendengarkan albumnya secara digital, nomor pertama yang akan teman-teman dengar adalah lagu Tujuh Belas. Itu merupakan nomor favorit saya sebagai pembuka untuk menuju kesembilan lagu favorit berikutnya," kata Tulus.

Advertising
Advertising

Lagu Tujuh Belas ditulis bersama Petra Sihombing, dibangun aransemennya oleh Ari Renaldi, dan orkestra dari Erwin Gutawa, yang direkam di Budapest Scoring Symphonic Orchestra, Hongaria. Lewat lagu Tujuh Belas, Tulus mengajak kita semua untuk merayakan jiwa muda. “Spirit yang dapat terus ada di dalam kita, seberapa pun jauh perjalanan usia," kata Tulus.

Tulus berharap pesan dalam album ini tentang berbagai perasaan manusia dapat tersampaikan dan dinikmati oleh para pecinta musik. "Saya berharap mudah-mudahan lagu-lagu di dalam album ini bisa tumbuh besar dan membesarkan semua hati dari teman-teman yang mendengarkan," kata Tulus.

Baca juga: Tulus Ajak Rayakan Jiwa Muda Lewat Lagu Tujuh Belas

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

44 Tahun Duta Sheila on 7 Kelahiran Kentucky AS, Mau Tau Motto Hidupnya?

3 hari lalu

44 Tahun Duta Sheila on 7 Kelahiran Kentucky AS, Mau Tau Motto Hidupnya?

Duta Sheila on 7 hari berusia 44 tahun tetap menunjukkan eksistensinya dalam berkiprah di industri musik Tanah Air. Ini profilnya.

Baca Selengkapnya

Diperingati Setiap 30 April, Begini Sejarah Lahirnya Musik Jazz

4 hari lalu

Diperingati Setiap 30 April, Begini Sejarah Lahirnya Musik Jazz

Tanggal 30 April diperingati sebagai Hari Jazz Sedunia. Bagaimana kisah musik Jazz sebagai perlawanan?

Baca Selengkapnya

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

10 hari lalu

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

Semua kebiasaan ini bukan menjadi hal menakutkan karena bisa diubah dengan pola hidup sehat.

Baca Selengkapnya

Rihanna Menggarap Lagu untuk Album Baru

10 hari lalu

Rihanna Menggarap Lagu untuk Album Baru

Rihanna mengumumkan sedang melakukan pengerjaan lagu yang akan masuk dalam album terbarunya

Baca Selengkapnya

Iqbaal Ramadhan Lebih Dekat dengan Fans, Bagikan Konten Eksklusif di Saluran WhatsApp

11 hari lalu

Iqbaal Ramadhan Lebih Dekat dengan Fans, Bagikan Konten Eksklusif di Saluran WhatsApp

Iqbaal Ramadhan akan berbagi cerita tentang proses kreatif di balik musiknya secara eksklusif lewat Saluran WhatsApp.

Baca Selengkapnya

Cara Melihat Receiptify Spotify untuk Mengetahui Musik yang Sering Diputar

12 hari lalu

Cara Melihat Receiptify Spotify untuk Mengetahui Musik yang Sering Diputar

Belakangan ini sedang tren orang-orang yang membagikan receiptify Spotify ke media sosial. Ini cara melihat receiptify Spotifnya.

Baca Selengkapnya

Album Baru Taylor Swift, Pencapaian dalam Spotify hingga Kolaborasi

13 hari lalu

Album Baru Taylor Swift, Pencapaian dalam Spotify hingga Kolaborasi

Taylor Swift baru saja merilis album terbaru The Tortured Poets Department pada Jumat 19 April 2024

Baca Selengkapnya

Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

16 hari lalu

Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

Instagram kembali mengeluarkan fitur baru. Kini Anda bisa menambahkan musik di bio Instagram yang bisa diputar. Berikut caranya.

Baca Selengkapnya

Spotify Memiliki AI Playlist, Mengenali Fitur Ini

18 hari lalu

Spotify Memiliki AI Playlist, Mengenali Fitur Ini

Spotify memiliki fitur AI Playlist yang memungkinkan pengguna untuk membuat daftar putar lagu menggunakan perintah tertulis kepada kecerdasan buatan

Baca Selengkapnya

Playlist AI ala Spotify, Bisa Menyuguhkan Lagu Sedih Hingga Musik Pengiring Pertarungan

24 hari lalu

Playlist AI ala Spotify, Bisa Menyuguhkan Lagu Sedih Hingga Musik Pengiring Pertarungan

Spotify mengembangkan fitur pembuatan playlist lagu berbasis kecerdasan buatan. Pengguna bisa memakai keyword unik untuk mencari musik favorit.

Baca Selengkapnya