Empat Film Nominasi Oscar 2022, Salah Satunya Drive My Car Tayang di Klik Film

Reporter

Tempo.co

Jumat, 11 Februari 2022 11:05 WIB

Adegan di film Drive My Car. Foto: Youtube Drive My Car.

TEMPO.CO, Jakarta - Academy Awards telah mengumumkan daftar film-film yang masuk nominasi Oscar 2022. Puncak acara untuk mengumumkan para pemenang akan berlangsung pada 27 Maret 2022. Salah satu yang mengejutkan dari perhelatan ajang ini adalah aktris Kristen Stewart masuk dalam jajaran nominasi aktris terbaik lewat film Spencer.

Klik Film, aplikasi layanan nonton secara streaming menghadirkan empat film yang masuk nominasi Academy Awards ke-94. Keempat film itu adalah Film Spencer, The Lost Daughter, The Worst Person in the World dan Drive My Car sudah bisa disaksikan secara resmi di Klik Film pada bulan ini. Film The Lost Daughter sudah bisa disaksikan saat ini, The Worst Person in The World tayang 15 Februari 2022, Film Spencer pada 20 Februari 2022, dan Drive My Car segera tayang.

"Perjuangan memang tidak akan membohongi hasil. Kerja keras kami selama ini, untuk menghadirkan film-film berkualitas di katalog Klik Film, bisa tercapai. Kami akan terus menghadirkan film-film terbaik," ujar Direktur Klik Film, Frederica dalam siaran pers yang diterima Tempo, Kamis, 10 Februari 2022 menuturkan kesenangannya bisa menghadirkan empat film nominasi Oscar 2022 ke pelanggan Klik Film.

Film Spencer

Poster film Spencer. Foto: Klik Film.

Advertising
Advertising

Film ini yang mengisahkan tentang mendiang Putri Diana ini tayang perdana dalam kompetisi di Festival Film Internasional Venesia ke-78 pada 3 September 2021 dan dirilis di bioskop pada 5 November 2021.

Kristen Stewart dinominasikan dalam kategori aktris terbaik lewat perannya sebagai Putri Diana. Dia disandingkan oleh aktris lainnya, termasuk Jessica Chastain (The Eyes of Tammy Faye), Olivia Colman (The Lost Daughter), Penélope Cruz (Parallel Mother's) dan Nicole Kidman (Being the Ricardos). Ini adalah pertama kalinya Kristen Stewart masuk dalam nominasi Oscar.

Film Spencer bisa disaksikan secara resmi di Klik Film mulai 20 Februari 2022.

The Lost Daughter

Poster film The Lost Daughter. Foto: Klik Film.

Film ini memasukkan nama Olivia Colman dalam jajaran nominasi Oscar 2022. Di film ini, Olivia Colman memerankan Leda yang berprofesi sebagai seorang profesor perguruan tinggi tengah berlibur di Yunani. Ia mengungkapkan dirinya sebagai seorang ibu yang tidak wajar. Pada 2018 lalu, lewat film The Favorite, Olivia Colman sukses meraih Piala Oscar. Lalu, apakah ini akan menjadi Piala Oscar keduanya?

Selain Olivia Colman, film The Lost Daughter memasukan nama Jessie Buckley, dalam jajaran nominasi untuk kategori Best Supporting Actress.

Film ini sudah bisa disaksikan secara resmi di Klik Film saat ini.

The Worst Person In The World

Poster film The Worst Person in The World. Foto Klik Film.

Di film ini, Joachim Trier, memerankan tokoh seorang wanita muda yang mencari tahu tentang kehidupan dan cinta. The Worst Person In The World adalah sebuah film drama komedi romantis gelap Norwegia tahun 2021 yang disutradarai oleh Joachim Trier. Ini adalah film ketiga dalam Trilogi Oslo.

Film ini ditayangkan perdana dalam kompetisi di Festival Film Cannes 2021, dengan Renate Reinsve memenangkan penghargaan Aktris Terbaik untuk penampilannya dalam film tersebut. Pada Academy Awards ke-94, film tersebut dinominasikan untuk kategori Best Internasional Feature Film dan Best Original Screenplay.

Film The Worst Person In The World akan tayang di Klik Film pada 15 Februari 2022.

Drive My Car

Poster film Drive My Car. Foto: Klik Film.

Film ini diadaptasi dari kumpulan cerita pendek Haruki Murakami yang berjudul Men Without Women. Film Drive My Car menghadirkan film perjalanan yang berbalut misteri, cinta, kehilangan, dan penerimaan.

Selain Hidetoshi Nishijima, Toko Miura, dan Reika Kirishima, film ini turut dibintangi oleh Masaki Okada yang berperan sebagai pria selingkuhan dari istri Kafuku.

Dalam ajang Piala Oscar 2022, Drive My Car mendapatkan empat nominasi, yaitu Best Picture, Best Director untuk Ryusuke Hamaguchi, Best International Feature Film, dan Best Adapted Screenplay.

Drive My Car menorehkan rekor sebagai film Jepang pertama yang dinominasikan untuk kategori Best Picture. Sedangkan, Hamaguchi merupakan sutradara Jepang ketiga yang masuk nominasi, mengikuti Hiroshi Teshigahara pada 1965 dan Akira Kurosawa 20 tahun kemudian. Film ini akan segera tayang secara resmi di Klik Film.

Baca juga: Daftar Nominasi Piala Oscar 2022, Didominasi The Power of the Dog

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Film Kereta, Saat Memahami Maaf Lewat Perbincangan Mudik, Bisa DItonton di Klik Film

22 hari lalu

Film Kereta, Saat Memahami Maaf Lewat Perbincangan Mudik, Bisa DItonton di Klik Film

Sesuai judulnya, film Kereta memang menyorot percakapan dua anak manusia di dalam gerbong kereta ekonomi.

Baca Selengkapnya

The Iron Claw, Angkat Kisah Keluarga Pegulat Von Erich, Tayang di Klik Film

31 hari lalu

The Iron Claw, Angkat Kisah Keluarga Pegulat Von Erich, Tayang di Klik Film

The Iron Claw tayang di bioskop Amerika mulai 23 Desember 2023, kita sudah bisa menontonnya secara resmi di Klik Film mulai 1 April 2024.

Baca Selengkapnya

Film Past Lives Masuk Nominasi Oscar: Bertutur Sisi Lain Imigran di Kanada

3 Maret 2024

Film Past Lives Masuk Nominasi Oscar: Bertutur Sisi Lain Imigran di Kanada

Film ini mengisahkan dua sahabat kecil asal Korea, Nora dan Hae Sung, dua imigran yang bertemu kembali di New York setelah berpisah beberapa dekade.

Baca Selengkapnya

Mark Ruffalo Terima Hollywood Walk of Fame, Jennifer Garner Beri Pujian dan Dance Thriller

9 Februari 2024

Mark Ruffalo Terima Hollywood Walk of Fame, Jennifer Garner Beri Pujian dan Dance Thriller

Mark Ruffalo orang ke-2.772 yang namanya diabadikan Hollywood Walk of Fame di Hollywood Boulevard.

Baca Selengkapnya

Tak Masuk Nominasi Oscar 2024 Margot Robbie: Tidak Ada Cara untuk Bersedih

1 Februari 2024

Tak Masuk Nominasi Oscar 2024 Margot Robbie: Tidak Ada Cara untuk Bersedih

Margot Robbie akhirnya buka suara setelah banyak yang kecewa dia tidak masuk dalam nominasi Oscar 2024

Baca Selengkapnya

Robert Downey Jr. Justru Lega Tidak Menang Oscar saat Perankan Charlie Chaplin

26 Januari 2024

Robert Downey Jr. Justru Lega Tidak Menang Oscar saat Perankan Charlie Chaplin

Robert Downey Jr. mengaku lega tidak menang Oscar untuk karakter Charlie Chaplin. Kini, dia masuk nominasi Aktor Pendukung Terbaik Oscar 2024.

Baca Selengkapnya

Klik Film Kembali Jadi Partner My French Film Festival 2024

26 Januari 2024

Klik Film Kembali Jadi Partner My French Film Festival 2024

Menurut Frederica, My French Film Festival menghadirkan beragam film garapan sineas Prancis yang menarik untuk ditonton.

Baca Selengkapnya

Nominasi Oscar 2024 Tanpa Margot Robbie dan Greta Gerwig Dinilai Conton Patriarki

26 Januari 2024

Nominasi Oscar 2024 Tanpa Margot Robbie dan Greta Gerwig Dinilai Conton Patriarki

Salah satu anggota Academy of Motion Picture Arts & Science memberikan tanggapan nominasi Oscar 2024

Baca Selengkapnya

Masuk Nominasi Oscar, Ryan Gosling Pernah Dapat Review Jelek karena Jadi Ken di Barbie

26 Januari 2024

Masuk Nominasi Oscar, Ryan Gosling Pernah Dapat Review Jelek karena Jadi Ken di Barbie

Ryan Gosling mendapat banyak kebencian dan ejekan ketika memerankan Ken di film Barbie. Namun dia membuktikannya dengan masuk nominasi Oscar 2024.

Baca Selengkapnya

Film Past Lives Raih Dua Nominasi Oscar 2024

24 Januari 2024

Film Past Lives Raih Dua Nominasi Oscar 2024

Past Lives mengamankan dua dari lima kategori utama Academy Awards yaitu Best Motion Picture dan Original Screenplay.

Baca Selengkapnya