Ardhito Pramono Ditangkap karena Narkoba, Ini Aktivitasnya Semalam

Reporter

Tempo.co

Editor

Marvela

Rabu, 12 Januari 2022 16:50 WIB

Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Ady Wibowo sebelumnya membenarkan kabar penangkapan terhadap seorang aktor film sekaligus musisi berinisial AP terkait penyalahgunaan narkoba. Instagram/ardhitopramono

TEMPO.CO, Jakarta - Musisi dan aktor, Ardhito Pramono ditangkap polisi di kediamannya yang berada di kawasan Jakarta Timur. Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat menemukan barang bukti narkotika jenis ganja saat penangkapan tersebut.

Dalam unggahan terakhir di Instgram Story, Ardhito terlihat sedang berada di sebuah bar bergaya Jepang di kawasan SCBD, Jakarta Selatan. Ia tidak menunjukkan wajahnya dalam video singkat tersebut melainkan hanya memperlihatkan suasana sekitarnya dengan pencahayaan yang redup warna-warni diingiri musik.

"Malam ini dj-set bersama... ya udah taulah ya siapa," tulis Ardhito pada video yang diunggah pada Selasa malam, 11 Januari 2022. Ardhito diketahui menjadi pengisi di bar tersebut kemarin malam. Terlihat dari akun Instagram bar tersebut, Ardhito menyanyikan beberapa lagu andalannya.

Netizen langsung membanjiri kolom komentar unggahan terakhir Ardhito saat ia mempromosikan film terbaru di Instagram sejak beberapa jam lalu saat polisi mengungkap inisial AP. Sebagian besar dari mereka terkejut dan tidak menyangka Ardhito ditangkap karena narkoba. "Mass dhitoo, beritanya bener gasiih kalo ketangkep narkobaa?? Pliss jangan bilang ini benerr," tulis @ghi***. "Yaampun kaget banget," tulis @tia***.

Pemilik nama lengkap Ardhito Rifqi Pramono ini mulai terjun ke dunia musik dengan menciptakan beberapa lagu pada 2013. Satu tahun kemudian, ia mendaur ulang lagu milik AJ Rafael yang berjudul She Was Mine. Sejak saat itu, pria berusia 26 tahun ini mulai sering menciptakan lagu dan merilis album perdananya dengan judul namanya sendiri pada 2017. Berlanjut ke album berikutnya, A letter to my 17 year old (2019), Craziest thing happened in my backyard (2020), dan yang terbaru Semar & Pasukan Monyet (2021).

Advertising
Advertising

Ardhito Pramono memulai kariernya sebagai aktor pada 2020 dengan membintangi film layar lebar Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini dan Story of Kale: When Someone's in Love. Masih memerankan karakter yang sama yaitu, Kale, Ardhito kembali membintangi film Story of Dinda: Second Chance of Happiness (2021). Dan yang terbaru, Ardhito menjadi salah satu pemain film Dear Nathan: Thank You Salma yang akan tayang besok, Kamis, 13 Januari 2022 di bioskop.

Baca juga: Ardhito Pramono Bilang Lagunya Dipakai Tanpa Izin di Korea, Intinya Salah Paham

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

Serba-serbi David Corenswet sebagai Superman

6 jam lalu

Serba-serbi David Corenswet sebagai Superman

Sutradara James Gunn membagikan foto pertama David Corenswet dari reboot Superman di Instagram pada 6 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Bea Cukai dan Polri Bongkar Sindikat Narkoba Jerman-Belgia, Gagalkan Penyelundupan Ekstasi

8 jam lalu

Bea Cukai dan Polri Bongkar Sindikat Narkoba Jerman-Belgia, Gagalkan Penyelundupan Ekstasi

Dua penyelundupan narkoba oleh jaringan internasional Jerman-Belgia digagalkan Bea Cukai dan Bareskrim

Baca Selengkapnya

The Atypical Family, Mengenali Para Pemeran Drakor Ini

1 hari lalu

The Atypical Family, Mengenali Para Pemeran Drakor Ini

Drakor The Atypical Family telah menayangkan dua episode pertamanya pada 4 Mei dan 5 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Bernard Hill Meninggal, Ini 5 Film yang Dibintanginya termasuk Titanic dan The Lord of the Rings

1 hari lalu

Bernard Hill Meninggal, Ini 5 Film yang Dibintanginya termasuk Titanic dan The Lord of the Rings

Aktor Inggris Bernard Hill meninggal pada 5 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Polri Ungkap Rencana Upaya TPPU Terhadap Istri Fredy Pratama, Kerja Sama 4 Negara Tangkap Gembong Narkoba

1 hari lalu

Polri Ungkap Rencana Upaya TPPU Terhadap Istri Fredy Pratama, Kerja Sama 4 Negara Tangkap Gembong Narkoba

Polri mengadakan kerja sama antarnegara untuk menangkap bandar Narkoba Fredy Pratama.

Baca Selengkapnya

Polri Tangkap 28.861 Tersangka Kasus Narkoba Sejak September 2023

1 hari lalu

Polri Tangkap 28.861 Tersangka Kasus Narkoba Sejak September 2023

Polisi juga telah menangani 10 kasus narkoba menonjol sejak 14 Maret hingga 6 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Ancaman Polri kepada Personel yang Terbukti Gunakan Narkoba

1 hari lalu

Ancaman Polri kepada Personel yang Terbukti Gunakan Narkoba

Polri bakal langsung memecat anggota kepolisian yang terbukti mengkonsumsi narkoba.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Jakarta Barat Sita 5,1 Kilogram Narkoba Jenis Sabu Sejak Maret-April 2024

3 hari lalu

Polres Metro Jakarta Barat Sita 5,1 Kilogram Narkoba Jenis Sabu Sejak Maret-April 2024

Dari total sabu yang berhasil diamankan, Polres Metro Jakarta Barat berhasil menyelamatkan sebanyak 51.480 jiwa dari dampak buruk narkoba.

Baca Selengkapnya

Bareskrim Polri Bongkar Pabrik Narkoba di Bali, 3 WNA Ditangkap

3 hari lalu

Bareskrim Polri Bongkar Pabrik Narkoba di Bali, 3 WNA Ditangkap

Polisi kembali membongkar pabrik narkoba.

Baca Selengkapnya

Polisi Masih Buru Penyuplai Narkoba Rio Reifan

4 hari lalu

Polisi Masih Buru Penyuplai Narkoba Rio Reifan

Polisi telah memasukkan BB penyuplai narkoba ke Rio Reifan sebagai DPO.

Baca Selengkapnya