Ini Pesan Terakhir Laura Anna untuk Orang-orang yang Selalu Mendukungnya

Reporter

Tempo.co

Kamis, 16 Desember 2021 22:12 WIB

Akibat kecelakaan tersebut membuat Laura Anna mengalami cedera saraf tulang belakang atau Spinal Cord Injury yang mengakibatkan kakinya mengalami kelumpuhan. FOTO/Instagram

TEMPO.CO, Jakarta - Empat hari sebelum meninggal, Laura Anna memberikan pesan terakhirnya. Pesan ini dia ungkapkan di kanal Youtube Rans Entertainment saat mengunjungi kediaman Raffi Ahmad - Nagita Slavina. Video yang menayangkan pesan Laura untuk terakhir kalinya ini ditayangkan enam jam lalu, Kamis, 16 Desember 2021, sehari setelah ia meninggal dan dikremasi tadi siang.

Perempuan berdarah Hungaria - Indonesia ini berterima kasih kepada keluarga dan sahabat dan netizen yang selalu mendukungnya. "Supportnya banyak sih, maaf aku sering ngerepotin. Makasih juga buat yang support aku, kirim DM aku, suka aku bacain, sering bikin aku senyum," katanya dengan senyumnya yang tulus.

Dalam video itu, terlihat Laura dengan pembawaannya yang selalu ceria. Ketika datang, ia langsung digoda Nagita. "Hai sis, apa kabar?" tanya Nagita. "Baik sis, bayi sehat sis?" Laura balik bertanya. Ia mengelus kepala bayi Rayyanza yang disodorkan Nagita.

Laura bahkan melarang Raffi yang mengaku sedih melihat kondisi gadis 21 tahun itu. "Enggak boleh dong, harus tetap semangat," katanya.

Kedatangan Laura ke rumah Raffi itu ditemani ibunya, Amelie Edelenyi; kakaknya, Greta Irene; selebgram, Lula Lahfah; Keanu Angelo; dan Marshel Widianto. Di rumah itu telah menunggu Gilang Widya Pramana atau Juragan 99 dan istrinya, Shandy Purnamasari, serta selebgram, Medina Zein.

Advertising
Advertising

Sebenarnya, perkembangan motorik Laura semakin membaik. Menurut dia, tangannya sudah bisa digerakkan meski tidak diikuti jarinya. "Kalau kaki belum," katanya. Kelumpuhan yang diderita Laura akibat ia mengalami spinal cord injury usai kecelakaan fatal dua tahun lalu bersama kekasihnya, Gaga Muhammad.

Di akhir hidupnya, Laura Anna mengajarkan kita tentang arti perjuangan. Ia memperjuangkan keadilan bagi dirinya yang menjadi korban kecelakaan di Tol Jagorawi itu lantaran Gaga yang mengemudikan mobil itu dalam keadaan mabuk.

Baca juga: Jenazah Laura Anna Dikremasi, Sang Ayah Cium Kening Putrinya untuk Terakhir Kali

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

Menjelang Pilkada Jateng 2024, Menjaring Nama dan Peluang Koalisi Partai

3 jam lalu

Menjelang Pilkada Jateng 2024, Menjaring Nama dan Peluang Koalisi Partai

Dari nama-nama yang muncul untuk bersaing di Pilkada Jateng, tak hanya politikus, ada polisi pangkat jenderal dan selebriti

Baca Selengkapnya

Benarkah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Mengadopsi Anak Perempuan? Ini Syarat Adopsi Anak Menurut Undang-Undang

8 jam lalu

Benarkah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Mengadopsi Anak Perempuan? Ini Syarat Adopsi Anak Menurut Undang-Undang

Pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina dikabarkan akan mengadopsi bayi perempuan yang diberi nama Lily. Apa syarat adopsi anak menurut undang-undang?

Baca Selengkapnya

Raffi Ahmad dalam Pusaran Isu Jadi Menteri Prabowo dan Maju di Pilkada Jateng

2 hari lalu

Raffi Ahmad dalam Pusaran Isu Jadi Menteri Prabowo dan Maju di Pilkada Jateng

Raffi Ahmad dinilai belum memiliki kinerja politik yang bagus, karena tidak memiliki pengalaman di dunia politik.

Baca Selengkapnya

Alasan Pakar Sebut Dico Ganinduto-Raffi Ahmad Berpotensi Rebut Hati Pemilih di Pilkada Jateng

2 hari lalu

Alasan Pakar Sebut Dico Ganinduto-Raffi Ahmad Berpotensi Rebut Hati Pemilih di Pilkada Jateng

Pakar menilai Raffi Ahmad belum memiliki kinerja politik bagus, tapi Dico Ganinduto menunjukkan kinerja baik sebagai Bupati Kendal.

Baca Selengkapnya

Pendapat Pakar Soal Peluang Artis Jadi Menteri di Kabinet Prabowo

2 hari lalu

Pendapat Pakar Soal Peluang Artis Jadi Menteri di Kabinet Prabowo

Pakar memperkirakan Prabowo akan berhati-hati dalam memilih menteri agar tidak ada kesalahan saat bertugas nanti.

Baca Selengkapnya

Kata Pakar Soal Kemunculan Raffi Ahmad di Bursa Pilkada Jateng

3 hari lalu

Kata Pakar Soal Kemunculan Raffi Ahmad di Bursa Pilkada Jateng

Kemunculan Raffi Ahmad disebut fenomena baru di Pilkada Jateng.

Baca Selengkapnya

Isu Raffi Ahmad Berpeluang Jadi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

3 hari lalu

Isu Raffi Ahmad Berpeluang Jadi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

Sejumlah tokoh baik yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju ataupun pendukung disebut-sebut berpeluang jadi menteri di kabinet Prabowo-Gibran nanti.

Baca Selengkapnya

Arti Bebas Bersyarat yang Diberikan kepada Gaga Muhammad, Bagaimana Regulasinya?

7 hari lalu

Arti Bebas Bersyarat yang Diberikan kepada Gaga Muhammad, Bagaimana Regulasinya?

Gaga Muhammad sudah bebas bersyarat dari kasus kecelakaan yang menyebabkan kelumpuhan Laura Anna. Bagaimana aturan hukumnya?

Baca Selengkapnya

RANS Nusantara FC Terdegradasi ke Liga 2, Ini Profil Klub Sepak Bola Raffi Ahmad

12 hari lalu

RANS Nusantara FC Terdegradasi ke Liga 2, Ini Profil Klub Sepak Bola Raffi Ahmad

Setelah pertandingan pekan ke-34, RANS Nusantara FC terdegradasi ke Liga 2 di musim berikutnya. Ini profil klub milik Raffi Ahmad.

Baca Selengkapnya

Gaga Muhammad Bebas Bersyarat, Ini Isi Tuntutan yang Membuatnya Divonis 4,5 Tahun Penjara

13 hari lalu

Gaga Muhammad Bebas Bersyarat, Ini Isi Tuntutan yang Membuatnya Divonis 4,5 Tahun Penjara

Setelah dua tahun mendekam di bui, kini Gaga Muhammad bebas bersyarat. Vonisnya 4,5 tahun penjara. Apa isi tuntutan saat itu?

Baca Selengkapnya