Entengnya Juragan 99 Beli 3 Mobil Rp 46 Miliar, Arief Muhammad Ketiban Rezeki

Reporter

Dewi Retno

Senin, 18 Oktober 2021 21:34 WIB

Arief Muhammad mengunggah video potongan percakapannya dengan Juragan 99. Foto: Instagram Arief Muhammad.

TEMPO.CO, Jakarta - Influencer, Arief Muhammad mengungkapkan entengnya Gilang Widya Pramana atau Juragan 99 membeli mobil mewah baru. Bukan hanya menyaksikan langsung, Arief juga ketiban rezeki dari kelakuan spontan sultan dari Malang ini.

Berawal dari Arief yang berkomentar mengenai koleksi mobil mewah Juragan. Arief menemui Juragan 99 untuk memberikan kado ulang tahun bagi Shandy Purnamasari, istri Gilang yang berulang tahun 10 Oktober 2021. “Sambil makan pecel ayam bareng, gue nyeletuk, 'Mas Gilang lucu juga ya, udah punya segala merk mobil tapi belum ada Range Rover',” tulis Arief menuliskan kembali percakapannya dengan Juragan 99 di halaman Instagramnya, Ahad, 17 Oktober 2021.

Gilang kemudian bertanya pada Arief, tipe mobil yang cocok untuknya. Usai Arief menyebutkan tipe yang paling bagus, Juragan langsung melakukan transaksi. “Mas Gilang ambil HP, trus nggak sampai 1 menit dia bilang, 'oke, udah aku beli.' Kita di meja makan ngakak semua. Bangs*t banget kelakuannya,” tulis Arief. Padahal harga mobil dengan tipe yang disebut Arief itu senilai Rp 6 miliar.

Tanpa diduga, kata Arief, ia ketiban rezeki dari kelakuan Juragan. “Mas Gilang hubungi, bilang mobilnya buat gue yang pakai aja kalau dia lagi enggak di Jakarta,” ujar Arief disertai unggahan video potongan percakapannya dengan Crazy Rich Malang itu.

Baru-baru ini juga Gilang bersama sang istri, Shandy Purnamasari mengunggah foto saat berpose di jet pribadi milik mereka. Mereka membeli jet pribadi buatan Amerika Serikat jenis Cessna Citation Latitude. Instagram/@juragan_99

Advertising
Advertising

Mengingat Gilang lebih sering berada di Malang, praktis mobil ini menjadi milik Arief. Apalagi mobil ini belum sering dibawa kemana-mana. “Mana kilometernya baru 100 pula. Makasih ya Mas @juragan_99, akan dirawat sepenuh hati. Sehat selalu di Malang. Santai aja di sana yaa, istirahat yang banyak. 14 tahun gitu, baru ke Jakarta lagi,” tulisnya.

Bukan tanpa alasan Gilang menitipkan mobilnya kepada Arief. Rupanya Juragan berencana membeli dua mobil baru yang masih dirahasaikan mereknya. “Belum bisa dibocorin, yang jelas gawat bener. Total harga keduanya hampir 40 M,” tulis penulis buku Poconggg Juga Pocong sekaligus pengusaha ini.

Unggahan Arief mendapatkan balasan dari Juragan 99 yang menuliskan, “Hahaha ampun, laki-laki sejati itu mainannya mobil bukan perempuan.” Komentar Juragan langsung dibalas oleh Arief. “Banyak-banyak istirahat di Malang, Mas. Jakarta kurang bagus udaranya,” jawab Arief.

Netizen juga ikut ramai berkomentar di unggahan Arief Muhammad yang juga menyertakan foto Range Rover yang diparkir di rumahnya. “Beli mobil kayak beli hotwheels,” tulis @rizkydkurniadi. “Becanda orang kaya ngeri banget,” tulis @cyraca99. “Ooh jadi ini tukang kompornyaa,” tulis @fauzanerlanggalilandy.

DEWI RETNO

Baca juga: Arief Muhammad Lelang Mobil Busuk Milik Korban Pinjol Laku Rp 500 Juta

Berita terkait

Dilaporkan ke Kejaksaan Agung Atas Dugaan Penggelapan 9 Mobil Mewah, Ini Penjelasan Bea Cukai

1 hari lalu

Dilaporkan ke Kejaksaan Agung Atas Dugaan Penggelapan 9 Mobil Mewah, Ini Penjelasan Bea Cukai

Yustinus mengatakan, Dirjen Bea Cukai sudah menjelaskan masalah importasi 9 mobil mewah itu kepada kuasa hukum pengusaha Malaysia.

Baca Selengkapnya

Kronologi Pengusaha Malaysia Laporkan Bea Cukai Soekarno-Hatta ke Kejaksaan Terkait Impor 9 Mobil Mewah

1 hari lalu

Kronologi Pengusaha Malaysia Laporkan Bea Cukai Soekarno-Hatta ke Kejaksaan Terkait Impor 9 Mobil Mewah

Pengusaha asal Malaysia bernama Kenneth Koh melaporkan kantor Bea Cukai Soekarno-Hatta ke Kejaksaan Agung

Baca Selengkapnya

Lelang Vespa Babe Cabita akan Ditutup Malam Ini, Penawaran Tertinggi Rp 170 Juta

7 hari lalu

Lelang Vespa Babe Cabita akan Ditutup Malam Ini, Penawaran Tertinggi Rp 170 Juta

Lelang motor Vespa kesayangan mendiang Babe Cabita akan ditutup pada 5 Mei 2024 pukul 20.00 WIB. Sampai saat ini harga tertinggi Rp 170 juta.

Baca Selengkapnya

Deretan Mobil Mewah Harvey Moeis yang Disita Kejagung, dari Rolls Royce sampai Ferrari

15 hari lalu

Deretan Mobil Mewah Harvey Moeis yang Disita Kejagung, dari Rolls Royce sampai Ferrari

Berikut sederet mobil Harvey Moeis yang telah disita Kejaksaan Agung.

Baca Selengkapnya

37 Tahun Rudy Salim, Pernah Menolak Denda 9 Mobil Mewah dari Bea Cukai

17 hari lalu

37 Tahun Rudy Salim, Pernah Menolak Denda 9 Mobil Mewah dari Bea Cukai

Pengusaha muda kelahiran 24 April 1987, Rudy Salim pernah menolak denda untuk 9 mobil mewah dari Bea Cukai.

Baca Selengkapnya

Usai Sita Mobil-Mobil Mewah Harvey Moeis, Kejaksaan Agung Bidik Jet Pribadi

22 hari lalu

Usai Sita Mobil-Mobil Mewah Harvey Moeis, Kejaksaan Agung Bidik Jet Pribadi

Kejaksaan Agung telah menyita Rolls Royce, Mini Cooper, Toyota Velfire, dan Lexus milik Harvey Moeis. Kini membidik jet pribadinya

Baca Selengkapnya

Babe Cabita Meninggal, Marshel Widianto Kehilangan Mitra Bungkam Konsep Ganteng

33 hari lalu

Babe Cabita Meninggal, Marshel Widianto Kehilangan Mitra Bungkam Konsep Ganteng

Marshel Widianto kehilangan Babe Cabita yang pernah bersama-sama jadi duta produk perawatan kulit hingga videonya terpampang di Times Square New York.

Baca Selengkapnya

Kado Rolls-Royce Harvey Moeis untuk Sandra Dewi Disita Kejagung, Harganya Capai Rp25 Miliar

40 hari lalu

Kado Rolls-Royce Harvey Moeis untuk Sandra Dewi Disita Kejagung, Harganya Capai Rp25 Miliar

Perkiraan harga Rolls-Royce Ghost Extended Wheelbase milik Harvey Moeis yang disita Kejagung

Baca Selengkapnya

Pengendara Xpander Mabuk saat Tabrak Porsche di PIK 2

58 hari lalu

Pengendara Xpander Mabuk saat Tabrak Porsche di PIK 2

Polsek Teluknaga, Tangerang, menahan pengemudi Mitsubishi Xpander yang menabrak Porsche di dalam showroom di PIK 2

Baca Selengkapnya

Ini Koleksi Mobil Mewah Milik Kim Jong Un, yang Terbaru dari Putin

20 Februari 2024

Ini Koleksi Mobil Mewah Milik Kim Jong Un, yang Terbaru dari Putin

Presiden Rusia Vladimir Putin dilaporkan menghadiahkan sebuah mobil buatan Rusia untuk penggunaan pribadi kepada pemimpin Korea Utara Kim Jong Un.

Baca Selengkapnya