Wishnutama Pamer Kegiatannya Sekarang: Buat Podcast dan Tamu Pertama Erick Tohir

Reporter

Dewi Retno

Jumat, 18 Juni 2021 10:11 WIB

Wishnutama. Instagram/@wishnutama

TEMPO.CO, Jakarta - Wishnutama memamerkan kesibukannya usai tak lagi menjabat ssebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Mulai hari ini, Jumat, 18 Juni 2021, Wishnu memulai program podcast atau obrolan.

“Mulai besok sudah bisa nih dengerin obrolan seru saya dengan ditemani berbagai sosok yang membanggakan Indonesia lewat podcast Arjuna Aruna!” tulis Wishnu di halaman Instagramnya.

Dalam unggahannya itu Wishnu memamerkan foto bersama Erick Thohir, sekaligus mengenalkannya sebagai tamu pertamanya. Diskusi yang menurut Wishnu akan seru bisa didengarkan lewat aplikasi @noice.id.

“Gue adalah orang yang biasanya ada di belakang layar, tapi kali ini gue akan tampil di depan layar. Gue akan mengenalkan Paranoice dengan orang-orang yang berjasa dan mengharumkan,” ujar Wishnu dalam video promo yang diunggah di Instagram Storynya.

Erick Thohir melihat ikan cupang Foto Instagram @erickthohir

Advertising
Advertising

Unggahan Wishnu ini mendapat reaksi dari Bupati Belitung, Isyak Meirobie, yang menuliskan, “selamat chief.” Juga Fiki Satari, ketua ICCN, yang menuliskan,”idola dan panutan.”

Harapan juga dituliskan netizen untuk acara baru suami Gista Putri ini. “Semoga narsumnya selalu yang berbobot ya, Pak dan Paranoice bisa jadi nomor satu. Amin,” tulis akun @sendy.jose.

Usai diberhentikan sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Wishnutama Kusubandio kini resmi menjabat sebagai Komisaris Utama PT Telekomunikasi Seluler atau Telkomsel. Pelantikan oleh Menteri BUMN Erick Thohir dilakukan pada 11 Februari 2021.

Pria kelahiran 4 Mei 1970 ini telah malang melintang berkarier di sejumlah televisi nasional. Dimulai pada 1994 ketika pulang studi dan berkarier di luar negeri, Wishnutama bergabung dengan Indosiar. Selepas dari Indosiar, Ia bergabung dengan Trans TV dan menjadi Direktur Utama pada 2008. Hingga kemudian mendirikan NET TV pada 2013 dan menjadi CEO dan Komisaris Utama di stasiun televisi itu.

DEWI RETNO

Baca juga: Wishnutama Unggah Foto Masa Kecil, Ibunya Disebut Mirip Aura Kasih

Berita terkait

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

2 hari lalu

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

Ketua PSSI Erick Thohir mengatakan, Calvin Verdonk dan Jens Raven menjalani proses naturalisasi

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

2 hari lalu

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan Calvin Verdonk dan Jens Raven diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

23 Pengusaha Sumbang Rp 23 Miliar untuk Timnas Indonesia, dari Aguan sampai Maruarar Sirait

3 hari lalu

23 Pengusaha Sumbang Rp 23 Miliar untuk Timnas Indonesia, dari Aguan sampai Maruarar Sirait

Kadin Indonesia Komite Tiongkok, disingkat KIKT inisiasi beri dukungan finansial untuk Timnas Indonesia sejumlah Rp 23 miliar kepada Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Gelar Nobar Laga Semifinal Piala Asia U-23 2024, BIN Sebut Perjalanan Timnas U-23 Indonesia Luar Biasa

3 hari lalu

Gelar Nobar Laga Semifinal Piala Asia U-23 2024, BIN Sebut Perjalanan Timnas U-23 Indonesia Luar Biasa

Setelah gagal ke final Piala Asia U-23 2024 usai dikalahkan Uzbekistan, timnas U-23 Indonesia kejar posisi ketiga demi tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

3 hari lalu

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memotivasi timnas U-23 Indonesia usai kalah di semifinal Piala Asia U-23 2024 untuk kejar tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Angkat Semangat Pemain Timnas U-23 Indonesia yang Kalah dari Uzbekistan: Mau Nyerah atau Fight Back?

3 hari lalu

Erick Thohir Angkat Semangat Pemain Timnas U-23 Indonesia yang Kalah dari Uzbekistan: Mau Nyerah atau Fight Back?

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberikan motivasi kepada pemain Timnas U-23 Indonesia agar tidak menyerah usai kalah 0-2 dari Uzbekistan.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Terbang ke Doha, Pengusaha Patungan Beri Bonus Rp23 M untuk Timnas U-23

4 hari lalu

Erick Thohir Terbang ke Doha, Pengusaha Patungan Beri Bonus Rp23 M untuk Timnas U-23

Sejumlah pengusaha, yang diinisiasi oleh Kadin Indonesia Komite Tiongkok (KIKT), mengumpulkan dana Rp23 milar untuk Timnas U-23.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia Dapat Dukungan Rp 23 Miliar dari Pengusaha, Erick Thohir: Sepak Bola Pemersatu Bangsa

4 hari lalu

Timnas Indonesia Dapat Dukungan Rp 23 Miliar dari Pengusaha, Erick Thohir: Sepak Bola Pemersatu Bangsa

Timnas Indonesia mendapat dukungan finansial Rp 23 miliar dari para pengusaha yang diinisiasi oleh Kadin Indonesia Komite Tiongkok (KIKT)

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23, Serba-serbi Peluang Timnas Indonesia menuju Final

5 hari lalu

Piala Asia U-23, Serba-serbi Peluang Timnas Indonesia menuju Final

Timnas Indonesia akan menghadapi Uzbekistan laga semifinal Piala Asia U-23, pada Senin, 29 April 2024

Baca Selengkapnya

Ketua Umum PSSI Erick Thohir Anggap Target Lolos ke Final Piala Asia U-23 2024 Logis

7 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir Anggap Target Lolos ke Final Piala Asia U-23 2024 Logis

Timnas Indonesia U-23 terus mencetak sejarah di Piala Asia U-23 2024. Di babak semifinal, Indonesia menunggu pemenang Uzbekistan vs Arab Saudi.

Baca Selengkapnya