Ramai Dibicarakan di Twitter karena Liburan Mewah, Rachel Vennya Bingung

Reporter

Tempo.co

Kamis, 13 Agustus 2020 15:38 WIB

Rachel Vennya menggunakan kacamta hitam GucciMaison De L'Amour dilengkapi anting-anting aksen bebatuan saat berlibur di Sumba. Instagram/@rachelvennya

TEMPO.CO, Jakarta - Nama selebgram, Rachel Vennya mendadak ramai dibicarakan di Twitter bahkan menjadi trending topic pada Rabu, 12 Agustus 2020. Ia dibicarakan membayari liburan tak hanya keluarganya tapi juga sahabatnya di Sumba, Nusa Tenggara Timur dengan menyewa resort yang disebut termahal di dunia.

Perbincangan di Twitter itu bermula dari unggahan video di Instagram Story Rachel pada Rabu, 12 Agustus 2020. Ia hendak menginap di Nihiwatu. Pengguna Twitter yang penasaran pun mencari tahu harga sewa kamar di resort itu.

"Rp 257 juta ternyata baru satu kamar guys, Rachel Vennya jajanin temannya lima kamar minimal lima hari include doi. Gimana caranya jadi teman Rachel Vennya?? Huhuuuu sholawatin aja semoga rezekinya nular aamiiin," cuit @qnafess yang mengunggah foto tangkap layar harga sewa kamar hotel itu.

Pada foto itu tertera tarif Nihi Sumba yang sungguh mahal. Sewa satu kamar untuk dua orang dewasa selama lima hari sebesar Rp 257.639.230."

Rachel Vennya bersama Niko Al Hakim, dan dua anaknya menginap di Resor Nihi Sumba yang pernah menjadi i lokasi bulan madu aktris Hollywood Jennifer Lawrence. Instagram/@rachelvennya

Advertising
Advertising

Riuhnya percakapan dengan kata kunci Rachel Vennya itu sampai ke telinga influencer yang menginisiasi penggalangan dana untuk korban terdampak Corona itu. "Ok guys, saya tidak punya Twitter, mengapa di dunia ini (Twitter) saya menjadi trending topic? #panik," tulisnya di Instagram Storynya, Kamis pagi, 13 Agustus 2020.

Ia kemudian menuliskan lagi setelah mengetahui alasan namanya menjadi trending topic oleh pengguna Twitter Indonesia. Istri musisi Niko Al Hakim ini kemudian melakukan foto tangkap layar seorang pengguna Twitter yang meriset harga sewa resort di tengah hutan yang menghadap ke laut itu dengan tarif mulai dari Rp 15 juta - 250 juta per malam itu.

"Ternyata ini yang bikin aku jadi trending topic di Twitter. Yang mau baca swipe up! Btw, aku booking villa yang 5 kamar (Haweri) dan 2 Villa Marangga Honeymoon. Sudah include semuanya dari makan sampai watersports. Kalian harus ke sini kalau ada waktu," tulisnya.

Di website Nihi Sumba, tertera harga sewa kamar yang bisa bikin satu penginapan sederhana di Bali. Rachel menyewa kamar Haweri dengan tarif mulai USS 11.995 - 15.745 untuk lima kamar per malam, atau sekitar Rp 233 juta untuk high season. Dari Juni hingga September masuk high season. Ia juga menyewa dua villa Marangga dengan tarif US$ 5.790 atau sekitar Rp 85 juta per malam.

Berita terkait

Lulus Magister Administrasi Bisnis ITB, Influencer Dokter Tirta Raih Predikat Cumlaude

2 hari lalu

Lulus Magister Administrasi Bisnis ITB, Influencer Dokter Tirta Raih Predikat Cumlaude

Bersama lulusan lain, dokter Tirta menghadiri Sidang Terbuka Wisuda Kedua ITB Tahun Akademik 2023/2024 di Gedung Sabuga, ITB.

Baca Selengkapnya

Influencer TikTok Perempuan Irak Ditembak Mati

5 hari lalu

Influencer TikTok Perempuan Irak Ditembak Mati

Seorang pria bersenjata yang mengendarai sepeda motor menembak mati seorang influencer media sosial perempuan terkenal Irak

Baca Selengkapnya

Kereta Cepat Jakarta-Surabaya, Kisah Komikus Jepang Sindir Indonesia Lebih Pilih Cina 6 Tahun Lalu

5 hari lalu

Kereta Cepat Jakarta-Surabaya, Kisah Komikus Jepang Sindir Indonesia Lebih Pilih Cina 6 Tahun Lalu

Jauh sebelum wacana kereta cepat Jakarta-Surabaya, ada komikus yang pernah sindir Indonesia lebih pilih Cina dari pada Jepang.

Baca Selengkapnya

PM Australia Sebut Elon Musk Miliarder Sombong Gara-gara Tolak Hapus Unggahan di X

9 hari lalu

PM Australia Sebut Elon Musk Miliarder Sombong Gara-gara Tolak Hapus Unggahan di X

Perdana Menteri Australia Anthony Albanese menyebut Elon Musk sebagai miliarder sombong karena tak mau menghapus unggahan di media sosial X.

Baca Selengkapnya

Kontroversi Daud Kim Youtuber Korea Selatan

12 hari lalu

Kontroversi Daud Kim Youtuber Korea Selatan

YouTuber Korea Selatan Daud Kim kembali disoroti warganet. Kenapa?

Baca Selengkapnya

Pengalaman Mendebarkan Nessie Judge, Mobil Mogok di Tengah Hutan Dini Hari Tadi

13 hari lalu

Pengalaman Mendebarkan Nessie Judge, Mobil Mogok di Tengah Hutan Dini Hari Tadi

Nessie Judge mencuit meminta pertolongan kepada pengguna Twitter lantaran mobilnya mogok dan remnya blong.

Baca Selengkapnya

8 Prospek Kerja Jurusan Pariwisata, Bisa Keliling Dunia

16 hari lalu

8 Prospek Kerja Jurusan Pariwisata, Bisa Keliling Dunia

Berikut ini deretan prospek kerja jurusan Pariwisata, di antaranya pemandu wisata, perhotelan, influencer, hingga staf kapal pesiar.

Baca Selengkapnya

Elon Musk Usulkan Biaya Langgan bagi Pengguna X Baru, Ini Alasannya

16 hari lalu

Elon Musk Usulkan Biaya Langgan bagi Pengguna X Baru, Ini Alasannya

Elon Musk, CEO platform media sosial X, pada Senin mengusulkan biaya langganan bagi pengguna baru

Baca Selengkapnya

Dilema Virtual AI di TikTok untuk Berjualan, Tak Mampu Gantikan Daya Tarik Influencer Manusia

17 hari lalu

Dilema Virtual AI di TikTok untuk Berjualan, Tak Mampu Gantikan Daya Tarik Influencer Manusia

Virtual AI untuk jualan di TikTok tidak semenarik pengiklan sebenarnya.

Baca Selengkapnya

Serobot Antrean dan Meludah Saat Nonton Konser Bruno Mars, Una Dembler Minta Jangan Dicontoh

25 hari lalu

Serobot Antrean dan Meludah Saat Nonton Konser Bruno Mars, Una Dembler Minta Jangan Dicontoh

Meski mengakui telah meludah penonton lain dan membuat keributan, Una Dembler membantah bahwa ia telah menyerobot antrean.

Baca Selengkapnya