Ajari Gordon Ramsay Masak Rendang, William Wongso Dipertanyakan

Reporter

Marvela

Selasa, 30 Juni 2020 15:39 WIB

Gordon Ramsay belajar rendang dimentori oleh pakar kuliner Wiliiam Wongso. Foto: Twitter

TEMPO.CO, Jakarta - Pakar kuliner William Wongso menjadi mentor Gordon Ramsay belajar membuat rendang di daerah asalnya, Sumatera Barat. Bagaimana selebritas masak asal Inggris itu belajar membuat rendang itu ditayangkan di sebuah program memasak di National Geographic Uncharted pada Senin, 29 Juni 2020.

Namun pemilihan William sebagai mentor Ramsay menuai polemik. Beberapa netizen menyayangkan perkenalan rendang asal Sumatera Barat itu dilakukan oleh orang yang bukan asli Minang. Mereka mempertanyakan tidak dilibatkannya ahli lokal yang dinilai lebih paham mengenai rendang. Salah satunya adalah akun Twitter @MPribumi.

"Saya tidak tahu bahwa master rendang adalah William Wongso. Di mana koki Sumatera Barat asli yang benar-benar membuat rendang? Dari mana asal rendang? Di mana mereka? Tidak ada lagi koki dari Minang? Apa yang terjadi?" tulisnya pada Sabtu, 27 Juni 2020.

Omelet rendang Gordon Ramsay (tangkapan layar Youtube)

Walaupun begitu banyak netizen yang membela William. Bahkan mereka tidak segan untuk menyebutnya sebagai legenda. "William Wongso adalah legenda. Ramsay harus merasa terhormat berada di hadapannya. Ngapain sih dinyinyirin? Pria itu telah melakukan begitu banyak hal untuk mempopulerkan masakan Indonesia di seluruh dunia!" tulis akun @Paul_Agusta.

Selain itu, mereka yakin William memiliki kemampuan yang sudah tidak diragukan lagi dalam memasak makanan nusantara."Yang nyinyirin Pak William Wongso tampil bareng Gordon Ramsay di Gordon Ramsay Uncharted S02E04, gue pengen bilang: Elo goblog banget! Kau gak tau siapa William Wongso? Dia chef senior Indonesia yang menguasai masakan-masakan asli Indonesia. Gordon aja segan sama dia. Elo siapa?" tulis akun @rasjawa.

Mereka yakin siapapun yang sudah dipercaya oleh National Geographic itu menandakan bukanlah orang yang sembarangan. "Saya sih jujur gak tau sehebat apa dan rekam jejak Pak William Wongso. Tapi sekelas National Geografi gak akan manggil orang sembarangan juga untuk sebuah acaranya. Dan Pak Will yang ditunjuk berarti dia punya standart seorang profesional. Gitu aja sih simpelnya," tulis akun @utho_.

Selain rendang, Ramsay pun mencicipi berbagai masakan khas Minangkabau yang terkenal lezat seperti bika, durian. Juri MasterChef Amerika Serikat ini pun mempelajari berbagai rempah khas Indonesia. Ramsey juga membagikan cara memasak terong balado dengan ikan bilih.

MARVELA

Advertising
Advertising

Berita terkait

Dugaan Dana Kampanye Ilegal

17 Januari 2024

Dugaan Dana Kampanye Ilegal

PPATK menemukan transaksi janggal di rekening 21 bendahara partai politik. Dugaan dana kampanye ilegal dari aktivitas terlarang.

Baca Selengkapnya

Gordon Ramsay Bakal Buka Dua Restoran di Thailand Desember Ini

25 September 2023

Gordon Ramsay Bakal Buka Dua Restoran di Thailand Desember Ini

Koki terkenal asal Inggris Gordon Ramsay membuka dua dari 14 rencana restoran di Thailand Desember 2023.

Baca Selengkapnya

10 Pizza Termahal di Dunia, Dibuat Selama 72 Jam

6 Juli 2023

10 Pizza Termahal di Dunia, Dibuat Selama 72 Jam

10 pizza termahal di dunia, yakni Louis XIII, Pizza for Lovers, The Miss Verdun, Pizza Royale 007, Nino Bellissima Pizza, The C6, dan Pizza Gordon Ramsay.

Baca Selengkapnya

William Wongso sebagai Culinary Advisor di KTT G20, Ini Profil Pakar Kuliner Nusantara

21 November 2022

William Wongso sebagai Culinary Advisor di KTT G20, Ini Profil Pakar Kuliner Nusantara

William Wongso dipercaya sebagai Culinary Advisor di KTT G20. Begini profil pakar kuliner dan penulis buku Cita Rasa Indonesia ini.

Baca Selengkapnya

Ubud Food Festival Juni 2022, Siapa Saja Ahli Kuliner yang Bakal Tampil

21 Mei 2022

Ubud Food Festival Juni 2022, Siapa Saja Ahli Kuliner yang Bakal Tampil

Ubud Food Festival akan berlangsung pada 24-26 Juni 2022 di Taman Kuliner, Ubud, Gianyar, Bali.

Baca Selengkapnya

RI Teken Kerja Sama Bisnis Rendang Rp 43 M dengan Perusahaan Bulgaria

28 November 2021

RI Teken Kerja Sama Bisnis Rendang Rp 43 M dengan Perusahaan Bulgaria

Duta besar RI untuk Bulgaria, Albania, dan Makedonia Utara, Iwan Bogananta memperkenalkan program 'Rendang Goes to Europe'.

Baca Selengkapnya

Memasak tanpa Melihat Ala Master Chef Christine Ha

11 Agustus 2021

Memasak tanpa Melihat Ala Master Chef Christine Ha

Christine Ha menyabet gelar Master Chef pada 2012 dan mendapat pujian dari ahli kuliner dunia, Gordon Ramsay.

Baca Selengkapnya

William Wongso Geregetan Kuliner Indonesia Kaya Tapi Tertinggal Jauh

9 April 2021

William Wongso Geregetan Kuliner Indonesia Kaya Tapi Tertinggal Jauh

Menurut William Wongso, saat negara-negara lain berebut memperkenalkan masakan khas mereka, masyarakat Indonesia berprinsip sudah makan enak, selesai.

Baca Selengkapnya

Alami Penyakit Langka, Kontestan MasterChef Junior Ben Watkins Meninggal Dunia

18 November 2020

Alami Penyakit Langka, Kontestan MasterChef Junior Ben Watkins Meninggal Dunia

Kontestan "MasterChef Junior" Ben Watkins meninggal dunia di usianya yang ke-14 akibat kanker langka.

Baca Selengkapnya

Gordon Ramsay Mencari Pelancong Muda untuk Bertualang Kuliner

21 September 2020

Gordon Ramsay Mencari Pelancong Muda untuk Bertualang Kuliner

Chef selebritas Gordon Ramsay mengundang pelancong muda untuk berkeliling dunia menikmati budaya dan kuliner.

Baca Selengkapnya