Buka Usaha Nasi Biryani, Vanessa Angel: Mudah-mudahan Rezeki Anak

Reporter

Bisnis.com

Senin, 22 Juni 2020 18:05 WIB

Aktris Vanessa Angel terjun ke bisnis kuliner melalui kebab dan franchise Tante Biryani. Foto: Marrakech Restaurant

TEMPO.CO, Jakarta -Vanessa Angel melebarkan sayap bisnisnya di bidang kuliner. Setelah sempat membuka usaha kebab beberapa waktu lalu, Vanessa kini membuka usaha nasi Biryani berkonsep bowl&bento dengan menggandeng Marrakech Group.

Bisnis kuliner yang diberi nama Tante Biryani ini baru saja membuka gerai pertamanya di Living Plaza Bintaro, pada Minggu, 21 Juni 2020. Perempuan berusia 28 tahun ini mengakui sejak menikah dan mengandung, dirinya merasakan perubahan drastis dari yang awalnya seorang pemalas, kini menjadi lebih sering memasak.

“Aku tuh awalnya ngga terlalu familiar dengan kegiatan domestik tapi sekarang aku jadi lebih sering ke dapur dan berani menggeluti bisnis kuliner, seperti Tante Biryani ini,” ujarnya, Minggu, 21 Juni 2020.

Vannesa mengakui bahwa awalnya dia ditawari oleh Maria Rotinsulu El Mourabiti, Owner dari Marrakech Group untuk bergabung dalam bisnis makanan khas Timur Tengah tersebut. Melihat konsep dan prospek ke depannya, istri dari Bibi Ardiyansyah ini langsung tertarik untuk bergabung dan berinvestasi dalam bisnis tersebut. "Mudah-mudahan ini rezeki anak saya,” ujar Vanessa yang kini sedang mengandung.Vanessa Angel mempromosikan kebabnya. (Instagram - vanessaangelofficial)

Tidak hanya berinvestasi, Vanessa juga ikut turun tangan dalam setiap prosesnya mulai dari pembuatan, penyajian, hingga penjualan.

Baca: Suami Vanessa Angel Ungkap Ekonomi Keluarga Tertolong Kebab Dosa

Advertising
Advertising

Tante Biryani merupakan sosok tante yang cantik, menggoda, centil, dan sayang dengan keponakannya. Di sinilah sosok Vanessa Angle hadir sebagai seorang tante. “Mau yang hangat, intim seperti dalam pelukan? Datang saja ke Tante Biryani,” ujar Vanessa Angel.

Berita terkait

Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

7 jam lalu

Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

Bagi penggemar kuliner masakan khas Indonesia jangan sampai melewatkan acara Solo Indonesia Culinary Festival atau SICF 2024

Baca Selengkapnya

Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

9 hari lalu

Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

Selain terkenal destinasi wisatanya, Semarang memiliki ikon oleh-oleh khas seperti wingko dan lumpia. Apa lagi?

Baca Selengkapnya

10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

11 hari lalu

10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu.

Baca Selengkapnya

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

12 hari lalu

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

Di akhir pekan dan di hari libur panjang dapat menyembelih 40-50 ekor kambing sehari dengan omzet sekitar Rp35-50 juta per bulan.

Baca Selengkapnya

Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

12 hari lalu

Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

Cirebon memiliki sejumlah kuliner yang bersejarah dan memiliki cita rasa yang lezat.

Baca Selengkapnya

Resep Gurame Nyat Nyat Kuliner Primadona Khas Bangli

15 hari lalu

Resep Gurame Nyat Nyat Kuliner Primadona Khas Bangli

Gurame nyat nyat adalah kuliner primadona yang banyak diminati wisatawan domestik dan manca negara saat berkunjung ke Bangli, Bali. Ini resepnya.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi yang Menyajikan Makanan Khas Idul Fitri di India

17 hari lalu

5 Destinasi yang Menyajikan Makanan Khas Idul Fitri di India

Kota-kota di India ini bisa menjadi inspirasi destinasi para pecinta kuliner mencicipi hidangan khas Idul Fitri

Baca Selengkapnya

Tren Wisata Kuliner Jadi Momentum Gerakkan Penggunaan Bahan Pangan Lokal

25 hari lalu

Tren Wisata Kuliner Jadi Momentum Gerakkan Penggunaan Bahan Pangan Lokal

Banyak bahan baku pangan lokal yang bisa digunakan sebagai subtitusi bahan impor untuk membuat produk kuliner sejenis, seperti mi.

Baca Selengkapnya

Konten Kuliner Bermunculan saat Ramadan, Ini Komentar MUI

27 hari lalu

Konten Kuliner Bermunculan saat Ramadan, Ini Komentar MUI

Bolehkah mengunggah konten atau foto-foto makananan dan kuliner saat orang tengah berpuasa Ramadan? SImak penjelasan berikut.

Baca Selengkapnya

Mengulik Keragaman Kuliner Khas Jawa Timur, Banjarmasin, hingga Lombok

30 hari lalu

Mengulik Keragaman Kuliner Khas Jawa Timur, Banjarmasin, hingga Lombok

Ada tiga episode web series dalam format dokumenter membahas tentang filosofi, cara hingga tips memasak kuliner setiap daerah

Baca Selengkapnya