Baim Wong Terlibat dalam Drama Komedi Covid-19 di Malaysia

Reporter

Marvela

Senin, 4 Mei 2020 13:19 WIB

Baim Wong (instagram - @baimwong)

TEMPO.CO, Jakarta - Baim Wong mencoba peruntungannya berakting di drama komedi terbarunya berjudul Lock-in. Drama komedi tersebut merupakan kolaborasinya dengan aktris dan aktor ternama asal Malaysia untuk memberikan hiburan di masa pandemi Covid-19 saat ini.

"Wah pemain hebat Malaysia semua ini! Papah Kiano aktingnya disuruh over sikit, karena ini komedi lucu-lucu saja. Semoga bisa menghibur semua di Malaysia sama Indonesia yah," tulis Baim di Instagramnya pada Minggu, 3 Mei 2020.

Aktris dan aktor asal Negeri Jiran yang terlibat antara lain, Erma Fatima, Datin Seri Umie Aida, Neelofa, Janna Nick, Nora Danish, Sherry Al Hadad, dan Remy Ishak. Di episode pertama, dimulai dari pengumuman dari pemerintah Malaysia mengharuskan warganya untuk melakukan karantina mandiri di rumah. Mereka semua diceritakan berada di dalam satu rumah dan membahas mengenai karantina tersebut.

Dalam episode tersebut, Baim berakting meluapkan kegalauannya karena tidak dapat pulang ke Indonesia dan bertemu dengan Paula Verhoeven dan Kiano. Untuk mendalami karakternya, Baim menggunakan Bahasa Melayu sambil menangis.

Pose Paula Verhoeven, Kiano, dan Baim Wong. Foto: Instagram

Karena pada kehidupan aslinya sedang melaksanakan karantina mandiri, video berdurasi hampir 5 menit itu mereka abadikan dari kediaman mereka masing-masing. Walaupun begitu mereka berhasil menyatukan semua sehingga menjadi cerita yang lucu dan menghibur. Banyak yang memuji kolaborasi para aktris dan aktor antar negara tetangga tersebut. Bahkan sudah ada yang tidak sabar menanti kelanjutan cerita keluarga tersebut.

"Keren karya antar Negara Malaysia dan Indonesia. Semoga dapat menghibur seluruh masyarakat di tengah pandemi ini. Sukses buat mas Baim," tulis akun @giriedogawa. "Sambunganya kapan? Episode seterusnya," tulis akun @yellow_narcissus. "Keren, akting di rumah masing-masing," tulis akun @mama_andheza. "Wow lucu banget walau akting di rumah masing-masing keren menghibur," tulis akun @prisma_rizky.

MARVELA

Berita terkait

8 Makanan Oleh-Oleh Khas Malaysia yang Kekinian dan Murah

10 jam lalu

8 Makanan Oleh-Oleh Khas Malaysia yang Kekinian dan Murah

Saat melancong ke Malaysia, jangan lupa membeli oleh-oleh khas Malaysia yang kekinian dan murah. Berikut ini rekomendasinya.

Baca Selengkapnya

Bukan Hanya Malaysia , 3 Negara Asia Tenggara ini Pernah Lakukan Pencurian Ikan di Indonesia

15 jam lalu

Bukan Hanya Malaysia , 3 Negara Asia Tenggara ini Pernah Lakukan Pencurian Ikan di Indonesia

Sejumlah nelayan dari negara tetangga beberapa kali terlibat pencurian ikan di perairan Indonesia

Baca Selengkapnya

Desain Unik Skywalk Terpanjang di Dunia yang Baru Dibuka di Langkawi

1 hari lalu

Desain Unik Skywalk Terpanjang di Dunia yang Baru Dibuka di Langkawi

Langkawi menyuguhkan objek wisata baru berupa skywalk dengan desain untuk

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asia Tenggara yang Melaju ke Semifinal

2 hari lalu

Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asia Tenggara yang Melaju ke Semifinal

Timnas U-23 Indonesia akan berduel melawan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024 pada senin malam WIB, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran di Badau Perbatasan Indonesia-Malaysia

2 hari lalu

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran di Badau Perbatasan Indonesia-Malaysia

Supriyanto mengatakan puluhan pekerja migran tersebut rata-rata berasal dari Provinsi Sulawesi Selatan dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

2 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Giliran KKP Tangkap Kapal Asing Malaysia yang Menangkap Ikan di Selat Malaka

3 hari lalu

Giliran KKP Tangkap Kapal Asing Malaysia yang Menangkap Ikan di Selat Malaka

KKP meringkus satu kapal ikan asing ilegal berbendera Malaysia saat kedapatan menangkap ikan di Selat Malaka.

Baca Selengkapnya

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

3 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya

KKP Tangkap Kapal Malaysia Pencuri Ikan yang Tercatat sudah Dimusnahkan tapi Masih Beroperasi

3 hari lalu

KKP Tangkap Kapal Malaysia Pencuri Ikan yang Tercatat sudah Dimusnahkan tapi Masih Beroperasi

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menangkap kapal pencuri ikan berbendera Malaysia. Kapal itu tercatat sudah dimusnahkan tapi masih beroperasi

Baca Selengkapnya

Jokowi Keluhkan Banyak Masyarakat Berobat ke Luar Negeri, Ini 3 Negara Populer Tujuan Wisata Medis WNI

3 hari lalu

Jokowi Keluhkan Banyak Masyarakat Berobat ke Luar Negeri, Ini 3 Negara Populer Tujuan Wisata Medis WNI

Presiden Jokowi mengeluhkan hilangnya Rp 180 triliun devisa karena masih banyak masyarakat berobat ke luar negeri.

Baca Selengkapnya