The Next Indonesia Big Stars, Ajang Cari Bakat Calon Boyband

Reporter

Marvela

Kamis, 16 April 2020 07:24 WIB

The Next Indonesia Big Stars, ajang pencarian bakat online. Istimewa

TEMPO.CO, Jakarta - The Next Indonesia Big Stars bisa menjadi alternatif bagi remaja putra yang berbakat menyanyi dan menari untuk beradu bakat selama masa karantina di rumah. Ajang pencarian bakat secara online ini diadakan oleh Full Color Entertainment ini, bisa digunakan untuk mengisi waktu selama pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar sambil memutus penyebaran virus Covid-19.

Managing Director Full Color Entertainment, David Ananda mengungkapkan banyaknya generasi muda Indonesia khususnya para remaja putra yang berbakat dalam bidang olah vokal alias menyanyi atau menari, membuktikan saat ini mereka membutuhkan wadah untuk menyalurkan bakat-bakat positif tersebut. Selain itu, ajang pencarian bakat seperti ini juga pernah dilakukan oleh para personil grup musik internasional seperti Westlife, Boyzone bahkan Why Don't We (WDW) sekalipun.

"Kawula muda Indonesia itu khususnya para remaja putra, sangat berbakat. Kami ingin selama masa karantina di rumah dalam program PSBB ini, bakat-bakat mereka itu bisa tersalurkan dalam kegiatan positif. Sebagai informasi, grup boyband seperti Westlife, Boyzone dan Why Don't We (WDW), juga lahir dari ajang pencarian bakat semacam ini," kata David dalam press release yang diterima Tempo pada Rabu, 15 April 2020.

Grup K-Pop NCT 127. Soompi

CEO Full Color Entertainment, Joey Ferry juga menuturkan bahwa dalam ajang ini akan dicari sebanyak empat orang remaja putra berbakat dalam bidang menyanyi atau menari. Hadiah yang diberikan juga sangat fantastis. Nantinya para pemenang dari ajang pencarian bakat ini bakal dijadikan grup musik atau boyband dan akan dibuatkan album lagu serta video klip.

Lalu mereka akan tampil secara reguler sebagai opening act pada setiap konser artis internasional yang digelar oleh Full Color Entertainment. Jika semua berjalan dengan baik, para pemenang akan diajak tur keliling Asia Tenggara bersama boyband dari luar negeri.

"Kami ingin menunjukkan kepada publik dan mungkin kepada dunia, bahwa wabah ini bukan halangan bagi para talenta-talenta muda Indonesia untuk terus berkarya dan bisa tetap eksis secara positif. Jika semua berjalan dengan baik, para pemenang akan diajak tur keliling Asia Tenggara bersama boyband dari luar negeri," kata Joey.

Adapun syarat untuk mengikuti ajang The Next Indonesia Big Stars, seperti:

  1. Remaja Putra, berusia 16-20 tahun
  2. Berpenampilan menarik
  3. Mengirimkan biografi singkat, foto terbaru dan perkenalan diri dalam bentuk video
  4. Memilih salah satu bakatnya yaitu menyanyi atau dance yang ditunjukkan dalam unggahan video atau Tik Tok
  5. Mengirimkan video tadi ke email: audisi@fullcolor-entertainment.com dan info.jakartakonser@gmail.com
  6. Batas akhir pengiriman video adalah tanggal 30 April 2020

Untuk informasi lebih lanjut, calon pesera bisa mengakses situs resmi Full Color Entertainment, www.fullcolorparty.com atau follow @FullColorParty.


MARVELA

Advertising
Advertising

Berita terkait

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

1 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

2 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

3 hari lalu

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

Perum Peruri mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri hingga tiga kali lipat usai pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya

Sebelum Dirilis, Album Baru Seventeen sudah Mencapai 3 Juta Pre-order

5 hari lalu

Sebelum Dirilis, Album Baru Seventeen sudah Mencapai 3 Juta Pre-order

Album baru Seventeen yang akan rilis sudah mendapat 3 juta pemesanan yang dilakukan lebih awal

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

6 hari lalu

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.

Baca Selengkapnya

Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

10 hari lalu

Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

MURI nobatkan Guru Besar Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran UI, Prof Tjandra Yoga Aditama sebagai penulis artikel tentang Covid-19 terbanyak di media massa

Baca Selengkapnya

KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

10 hari lalu

KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

"Terbukti secara sah dan meyakinkan," kata jaksa KPK di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat saat membacakan surat tuntutan pada Kamis, 18 April 2024.

Baca Selengkapnya

Pesan PB IDI agar Masyarakat Tetap Sehat saat Liburan dan Mudik di Musim Pancaroba

16 hari lalu

Pesan PB IDI agar Masyarakat Tetap Sehat saat Liburan dan Mudik di Musim Pancaroba

Selain musim libur panjang Idul Fitri, April juga tengah musim pancaroba dan dapat menjadi ancaman bagi kesehatan. Berikut pesan PB IDI.

Baca Selengkapnya

Ratusan Kilogram Beras dan Minyak Goreng Ditemukan di Jalur Tikus Indonesia-Malaysia

17 hari lalu

Ratusan Kilogram Beras dan Minyak Goreng Ditemukan di Jalur Tikus Indonesia-Malaysia

Badan Karantina di Pos Lintas Batas Negara Entikong menemukan ratusan kilogram beras dan minyak goreng di jalur tikus perbatasan RI-Malaysia.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

18 hari lalu

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

Menhub Budi Karya Sumadi mengusulkan work from home atau WFH untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas saat puncak arus balik Lebaran.

Baca Selengkapnya