Cegah Virus Corona, BTS Konferensi Pers Album Terbaru di Youtube

Reporter

Marvela

Selasa, 25 Februari 2020 13:16 WIB

Grup K-pop BTS (Dok. Big Hit Entertainment)

TEMPO.CO, Jakarta -Grup K-pop BTS baru saja merilis album terbaru mereka yang bertajuk Map of the Soul: 7 pada Jumat, 21 Februari 2020. Sesuai jadwal, seharusnya mereka melakukan konferensi pers di hadapan awak media. Namun untuk menghindari penyebaran virus corona kegiatan tersebut dibatalkan.

"Kami telah memutuskan untuk sepenuhnya bekerja sama dengan pemerintah untuk menahan diri mengadakan acara dengan sejumlah peserta untuk mencegah penyebaran virus corona," tulis Big Hit Entertainment selaku agensi BTS melalui pernyataan resminya, seperti dikutip dari Soompi.

Mereka menyatakan bahwa konferensi pers akan disiarkan langsung di YouTube channel resmi BTS. Mereka juga meminta pers dan penggemar untuk tidak mengunjungi tempat konferensi pers. Siaran langsung akan dimulai pada Senin, 24 Februari pukul 14.00 waktu setempat.

"Kami telah memutuskan untuk melakukan konferensi pers tanpa pers dan penggemar karena keselamatan dan kesehatan anda adalah prioritas kami. Konferensi pers akan disiarkan langsung melalui Youtube Live Streaming," tulis mereka.Grup K-pop BTS (Dok. Big Hit Entertainment)

Selain itu, film Time to Hunt yang dibintangi Lee Je Hoon, Choi Woo Shik, Ahn Jae Hong, dan Park Jung Min, juga menunda tanggal rilisnya. Film ini awalnya dijadwalkan untuk rilis di bioskop pada Rabu, 26 Februari 2020.

Advertising
Advertising

Konferensi pers dan wawancara untuk film Innocence yang dibintangi Shin Hye Sun, Bae Jong Ok, dan Heo Joon Ho juga telah dibatalkan. Konferensi pers film telah dijadwalkan pada Senin, 24 Februari 2020 dan wawancara dengan Shin Hye Sun dan Bae Jong Ok akan berlangsung pada tanggal Rabu, 26 Februari 2020.

Jumlah kasus virus corona terus meningkat di Korea Selatan, sehingga banyak acara yang ditunda bahka dibatalkan karena kejadian ini. Pada Senin, 24 Februari 2020 jam 9 malam waktu setempat, ada lebih dari 800 kasus virus corona yang dikonfirmasi di Korea Selatan.

MARVELA

Berita terkait

Artis K-Pop yang Berhasil Raih Lebih dari 100 Kemenangan di Acara Musik Korea

21 hari lalu

Artis K-Pop yang Berhasil Raih Lebih dari 100 Kemenangan di Acara Musik Korea

Artis K-Pop yang berhasil raih lebih dari 100 kemenangan di acara musik Korea.

Baca Selengkapnya

Suga BTS Mengikuti Pelatihan Dasar Militer, Wamil Layanan Publik di Pangkalan Angkatan Darat Nonsan

25 hari lalu

Suga BTS Mengikuti Pelatihan Dasar Militer, Wamil Layanan Publik di Pangkalan Angkatan Darat Nonsan

Suga melanjutkan tugasnya sebagai pekerja layanan publik di Pangkalan Angkatan Darat di Nonsan, 152 kilometer dari Seoul

Baca Selengkapnya

Tidak Ajukan Eksepsi, Dirut PT Sansaine Exindo Terima Dakwaan Rugikan Negara Rp 8 Triliun di Kasus Korupsi BTS 4G

31 hari lalu

Tidak Ajukan Eksepsi, Dirut PT Sansaine Exindo Terima Dakwaan Rugikan Negara Rp 8 Triliun di Kasus Korupsi BTS 4G

Kuasa hukum Dirut PT. Sansaine Exindo, Jemy Sutjiawan menyatakan menerima dakwaan dan tidak mengajukan eksepsi di kasus korupsi BTS 4G.

Baca Selengkapnya

Curhat Beyonce tentang Album Cowboy Carter yang Dibuat Lebih dari 5 Tahun

37 hari lalu

Curhat Beyonce tentang Album Cowboy Carter yang Dibuat Lebih dari 5 Tahun

Balas kritik dengan karya, Beyonce menceritakan inspirasinya dalam membuat album Cowboy Carter yang akan dirilis pada 29 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Film Konser Suga BTS, Agust D TOUR 'D-DAY' THE MOVIE Segera Tayang di Seluruh Dunia

45 hari lalu

Film Konser Suga BTS, Agust D TOUR 'D-DAY' THE MOVIE Segera Tayang di Seluruh Dunia

Siap-siap Army Indonesia juga dapat menonton film konser Suga BTS Agust D TOUR 'D-DAY' THE MOVIE di bioskop-bioskop CGV dan Cinepolis

Baca Selengkapnya

4 Tahun Pandemi Covid-19, TPU di Jakarta sempat Kehabisan Tempat Penguburan Korban Virus Corona

46 hari lalu

4 Tahun Pandemi Covid-19, TPU di Jakarta sempat Kehabisan Tempat Penguburan Korban Virus Corona

Di Jakarta, setidaknya ada dua TPU yang jadi tempat permakaman korban saat pandemi Covid-19, yakni TPU Tegal Alur dan Pondok Ranggon.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Hari-hari Menegangkan 4 Tahun Lalu Saat Mula Wabah Pandemi Covid-19

47 hari lalu

Kilas Balik Hari-hari Menegangkan 4 Tahun Lalu Saat Mula Wabah Pandemi Covid-19

WHO tetapkan 11 Maret 2020 sebagai hari pertama pandemi global akibat wabah Covid-19. Kini, 4 tahun berlalu, masihkan patuhi protokol kesehatan?

Baca Selengkapnya

Pria Ini Sudah Disuntik Vaksin Covid-19 217 Kali, Apa Dampaknya?

52 hari lalu

Pria Ini Sudah Disuntik Vaksin Covid-19 217 Kali, Apa Dampaknya?

Seorang pria di Jerman mendapat suntikan Vaksin Covid-19 sebanyak 217 kali dalam waktu 29 bulan.

Baca Selengkapnya

V BTS akan Rilis Lagu FRI(END)S 15 Maret 2024

55 hari lalu

V BTS akan Rilis Lagu FRI(END)S 15 Maret 2024

Lagu FRI(END)S akan menambah deretan lagu solo V BTS sebelumnya

Baca Selengkapnya

Fans BTS Desak HYBE Pecat Scooter Braun karena Dukung Israel

58 hari lalu

Fans BTS Desak HYBE Pecat Scooter Braun karena Dukung Israel

Fans BTS mengirim truk ke kantor HYBE untuk melampiaskan ketidakpuasan mereka agar Scooter Braun dipecat sebagai CEO HYBE America.

Baca Selengkapnya