Sempat Ketempelan, Tissa Biani Tak Kapok Main Film Horor

Reporter

Antara

Kamis, 23 Januari 2020 15:52 WIB

Artis Tissa Biani saat ditemui saat pemutaran perdana film Bumi Itu Bulat di XXI Epicentrum Cinema, Jakarta, 02 April 2019. Film Bumi Itu Bulat diperankan oleh Rayn Wijaya, Rania Putrisari, Tissa Biani, Febby Rastanti. TEMPO/Nurdiansah

TEMPO.CO, Jakarta -Setelah membintangi film Makmun, Tissa Biani kembali berakting di film horor. Kali ini Tissa kebagian peran sebagai Nur di film KKN di Desa Penari yang dibuat berdasarkan cerita yang sempat viral tahun lalu.

Menurut Tissa, bermain di film horor memiliki risiko yang cukup menantang. Misalnya, jadwal syuting yang dominan di malam hari, hingga beban fisik dan mental yang terkadang ikut mempengaruhi kesiapan sebelum proses syuting berlangsung.

"Risiko main di film horor mulai dari harus syuting malam dan siap pulang pagi. Lalu (di film ini) juga banyak syuting di hutan, yang menuntut kita untuk siap mental dan fisik juga," kata Tissa saat peluncuran trailer dan poster film KKN di Desa Penari, Rabu, 22 Januari 2019.

Berbagai kejadian aneh pun kerap menghampiri Tissa ketika tengah berada di proses syuting. Namun, ia mengaku berusaha untuk berpikir positif dan logis.

"Sempat kayak 'ketempelan', di hotel aku mengigau enggak jelas. Antara sadar enggak sadar, merasakan aura yang enggak enak aja, tapi ya mungkin lagi capek juga," tuturnya.Salah satu adegan di film KKN di Desa Penari. (YouTube - MD Pictures)

Meskipun banyak tantangannya, Tissa mengaku tak kapok bermain di film horor. "Kalau kapok, ya kita lihat aja apa bakalan ada yang kedua (film 'KKN: di Desa Penari'). Tapi sebenarnya mungkin aku udah lebih paham risikonya (main di film horor)," kata gadis kelahiran 2002 ini.

Advertising
Advertising

Film KKN di Desa Penari diangkat dari sebuah cerita yang dibuat oleh Simpleman, yang sempat viral pada 2019. Selain Tissa Biani, film ini juga dibintangi oleh Adinda Thomas, Aghniny Haque, Calvin Jeremy, dan Achmad Megantara.

Film yang disutradarai oleh Awi Suryadi dan diproduseri oleh Manoj Punjabi ini dijadwalkan tayang di bioskop mulai 19 Maret 2020.

Berita terkait

Empat Tahun Pacaran, Ranty Maria Dilamar Rayn Wijaya di Tempat Impiannya

1 hari lalu

Empat Tahun Pacaran, Ranty Maria Dilamar Rayn Wijaya di Tempat Impiannya

Ranty Maria mendapat lamaran dari sang kekasih, Rayn Wijaya tepat di hari ulang tahunnya ke-25 di tempat yang sudah lama diimpikannya.

Baca Selengkapnya

Mengenal Terowongan Juliana yang Populer setelah Muncul di Film Siksa Kubur

3 hari lalu

Mengenal Terowongan Juliana yang Populer setelah Muncul di Film Siksa Kubur

Terowongan Juliana merupakan konstruksi yang unik dengan tikungan di bagian tengahnya, dulunya merupakan jalur kereta api.

Baca Selengkapnya

Babe Cabita Meninggal, Sempat Minta Maaf dan Bersyukur Bisa Umrah Bareng Istri

18 hari lalu

Babe Cabita Meninggal, Sempat Minta Maaf dan Bersyukur Bisa Umrah Bareng Istri

Babe Cabita meninggal pada 9 April 2024 di rumah sakit. Sebelumnya dia pernah meminta maaf kepada netizen atas kesalahan yang pernah dibuat.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Film Horor The First Omen, Lebih Seram Mana Dibandingkan The Omen 1976?

19 hari lalu

Serba-serbi Film Horor The First Omen, Lebih Seram Mana Dibandingkan The Omen 1976?

Film horor The First Omen telah tayang di bioskop, mengulang kengerian di film The Omen 1976. Lebih horor mana?

Baca Selengkapnya

Hari Raya Horor

20 hari lalu

Hari Raya Horor

Film horor Siksa Kubur karya Joko Anwar dan Badarawuhi di Desa Penari karya Kimo Stamboel berebut penonton di bioskop pada masa libur Lebaran.

Baca Selengkapnya

Review Film Siksa Kubur: Horor Religi yang Dikemas Rapi dan Punya Makna Mendalam

20 hari lalu

Review Film Siksa Kubur: Horor Religi yang Dikemas Rapi dan Punya Makna Mendalam

Siksa Kubur dimainkan oleh para aktor terbaik nomine dan penerima Piala Citra Festival Film Indonesia (FFI).

Baca Selengkapnya

6 Film Horor yang Mengambil Tema Teori Konspirasi untuk Alur Ceritanya

20 hari lalu

6 Film Horor yang Mengambil Tema Teori Konspirasi untuk Alur Ceritanya

Untuk menemani waktu lebaran, berikut ini rekomendasi film horor yang mengambil tema teori konspirasi. Film ini memiliki alur cerita unik dan berbeda.

Baca Selengkapnya

Sinopsis The Sin, Film Horor Korea Terbaru

21 hari lalu

Sinopsis The Sin, Film Horor Korea Terbaru

Setelah Exhuma menjadi sorotan, film horor okultisme terbaru Korea The Sin telah memikat perhatian sejak tayang di bioskop Indonesia pada 3 April 2024

Baca Selengkapnya

3 Serba-serbi Film The First Omen

22 hari lalu

3 Serba-serbi Film The First Omen

Film horor The First Omen telah tayang di bioskop Indonesia, pada 3 April 2024

Baca Selengkapnya

Remake Film Prancis, Possession: Kerasukan Tayang di Bioskop 8 Mei 2024 Bikin Carissa Peruset Tertekan

22 hari lalu

Remake Film Prancis, Possession: Kerasukan Tayang di Bioskop 8 Mei 2024 Bikin Carissa Peruset Tertekan

Possession: Kerasukan merupakan film remake dari Prancis berjudul Possession yang mencetak box office.

Baca Selengkapnya