Unggah Layar Hitam, Bima Aryo Minta Maaf pada Keluarga PRTnya

Reporter

Tempo.co

Kamis, 5 September 2019 13:50 WIB

Dari video YouTube, Sparta terlihat sangat menurut kepada Bima Aryo. Saat musibah itu terjadi, Bima tidak berada di tempat kejadian. Instagram

TEMPO.CO, Jakarta - Presenter televisi Bima Aryo menyampaikan permintaan maaf kepada keluarga Yayan, pekerja rumah tangganya yang tewas akibat digigit anjingnya. Ia mengunggah layar hitam di akun Instagramnya pada Kamis, 4 September 2019 sebagai ungkapan duka cita atas tragedi yang terjadi pada Jumat, 30 Agustus 2019 itu.

"Kami keluarga besar Bima Aryo dan The Golden Family dengan ini menyampaikan duka cita yang sangat mendalam atas musibah meninggalnya pekerja rumah tangga kami," tulisnya.

Ia mengaku saat ini keluarga merasa sangat terpukul lantaran tak menyangka salah satu dari dua anjing Belgian Malinois miliknya bisa menyerang dan menewaskan Yayan, PRT yang baru bekerja dua pekan di rumahnya. "Tragedi dan musibah ini sunggah sangat tidak terduga." Apalagi, kejadian ini berlangsung hanya dua hari sebelum ia melangsungkan pernikahan dengan Rasyena Hikmayudi.

Sparta, anjing Belgian Malinois Bima menyerang Yayan pada Jumat malam. Saat itu Taty Damai, 75 tahun, ibu dari Bima Aryo meminta Yayan mengeluarkan Sparta. Taty berniat mengajak Sparta untuk berjalan-jalan di pekarangan rumah sebagai rutinitasnya mengasuh anjing. Usai mengeluarkan Sparta, Yayan pun membersihkan kandang anjing tersebut.

Sparta awalnya bersikap biasa saja. Taty sempat mengikat leher Sparta dengan tali dan menggenggam erat tali itu. Namun, tanpa sebab yang jelas tiba-tiba Sparta mengamuk dan langsung menerkam Yayan hingga kehabisan darah. Ia sempat dibawa ke rumah sakit tapi tidak tertolong.

Advertising
Advertising

Secara khusus, presenter program petulangan di televisi sekaligus Youtuber ini meminta maaf kepada Ejang, suami Yayan, yang juga bekerja di rumahnya. "Kami menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya kepada keluarga ibu Yayan dan bapak Ejang," ujarnya. Menurut dia, ia bersama keluarga korban seoajat untuk menghadapi musibah ini secara kekeluargaan.

Bima juga meminta pemakluman media tak bisa berbicara banyak. "Kami masih fokus kepada keluarga korban."

Seorang kerabat dekat Bima menuturkan, kondisi sahabatnya terguncang akibat peristiwa ini. "Bima shock banget tidak bisa tidur. Karena hal tidak terduga mau menuju kebahagiaan, ternyata ada musibah," ujar Ichsan, kerabat dekatnya itu.

Berita terkait

Pesawat Khusus Anjing Bakal Terbang dari New York Mulai Bulan Depan

3 hari lalu

Pesawat Khusus Anjing Bakal Terbang dari New York Mulai Bulan Depan

Bark Air merupakan layanan perjalanan udara pertama yang memungkinkan anjing menikmati penerbangan kelas satu.

Baca Selengkapnya

Tempat Penitipan Hewan Peliharaan Laris Jelang Lebaran, Berapa Tarifnya?

24 hari lalu

Tempat Penitipan Hewan Peliharaan Laris Jelang Lebaran, Berapa Tarifnya?

Tempat penitipan hewan, terutama kucing dan anjing, banyak dimanfaatkan oleh masyarakat yang hendak mudik lebaran.

Baca Selengkapnya

Anjing Ini Kembali Bertemu Pemiliknya Usai Insiden Ketinggalan Pesawat dan Hilang di Bandara

32 hari lalu

Anjing Ini Kembali Bertemu Pemiliknya Usai Insiden Ketinggalan Pesawat dan Hilang di Bandara

Maskapai penerbangan menerbangkan kembali pemilik anjing yang hilang di bandara

Baca Selengkapnya

5 Kiat Merawat Kesejahteraan Hewan Peliharaan

2 Februari 2024

5 Kiat Merawat Kesejahteraan Hewan Peliharaan

Kesejahteraan hewan peliharaan misalnya kucing atau anjing tak hanya soal kebutuhan pakan dan kandangnya

Baca Selengkapnya

Kejati DKI Terima Berkas Kasus Dugaan Seorang Pria Diculik dan Disekap di Kandang Anjing

26 Januari 2024

Kejati DKI Terima Berkas Kasus Dugaan Seorang Pria Diculik dan Disekap di Kandang Anjing

Kejati DKI menyatakan sudah menerima berkas perkara kasus dugaan seorang pria diculik, dianiaya, dan disekap di kandang anjing.

Baca Selengkapnya

Balita di India Diserang Anjing Galak

24 Januari 2024

Balita di India Diserang Anjing Galak

Sudah tiga kali kejadian di Delhi India sepanjang Januari 2024, anak-anak diserang anjing galak.

Baca Selengkapnya

5 Makanan yang Berbahaya bagi Anjing, Bisa Sebabkan Kematian

20 Januari 2024

5 Makanan yang Berbahaya bagi Anjing, Bisa Sebabkan Kematian

Jangan beri anjing lima makanan berikut. Efeknya sungguh berbahaya, bahkan bisa menyebabkan kematian.

Baca Selengkapnya

Pemilik Usaha Kuliner Daging Anjing di Solo Minta Pemerintah Beri Solusi Terbaik: Jangan Asal Menutup

20 Januari 2024

Pemilik Usaha Kuliner Daging Anjing di Solo Minta Pemerintah Beri Solusi Terbaik: Jangan Asal Menutup

Mereka berharap bisa beraudiensi dengan jajaran Pemkot Solo dan komunitas pecinta anjing untuk mendapatkan solusi tersebut.

Baca Selengkapnya

Mengenali 5 Jenis Serigala di Berbagai Negara

15 Januari 2024

Mengenali 5 Jenis Serigala di Berbagai Negara

Serigala abu-abu tergolong hewan liar besar

Baca Selengkapnya

Ini Bahaya jika Hewan Peliharaan Menjilat Wajah Anda

4 Januari 2024

Ini Bahaya jika Hewan Peliharaan Menjilat Wajah Anda

Hewan peliharaan seperti Kucing atau anjing yang menjilat wajah dapat terpengaruh oleh keringat dan kosmetik yang bisa menjadi racun bagi mereka.

Baca Selengkapnya