Love for Sale 2, Pencarian Arini Semakin Gencar

Sabtu, 24 Agustus 2019 12:39 WIB

Gading Marten meraih penghargaan Aktor Utama Pilihan Tempo 2018 dalam film Love for Sale. Ia menyisihkan dua nominator lainnya dalam Festival Film Tempo 2018. TEMPO/Ijar Karim

TEMPO.CO, Jakarta - Film Love For Sale, sukses menerima berbagai penghargaan di 2018. Visinema sebagai rumah produksi akan segera melanjutkan sekuel pencarian Richard (Gading Marten) akan Arini (Della Dartyan) yang semakin genjar dilakukan.

Produser Visinema, Angga Sasongko menuturkan pihaknya meluncurkan poster film yang disutradarai oleh Andribachtiar Yusuf ini. "Ini untuk menjawab rasa penasaran yang selama ini muncul di ruang-ruang perbincangan," kata Angga dalam keterangan tertulisnya, Kamis, 22 Agustus 2019.

Dalam mempromosikan film ini, Visinema menggunakan cara yang tidak biasa. Mereka menebar spanduk dan baliho berisikan pencarian terhadap Arini. Diketahui dalam akhir film ini, Arini pergi tanpa pesan, yang membuat Richard terus mencarinya.

Angga menuturkan, Love for Sale bukanlah sekadar film percintaan biasa. Menurutnya, kisah percintaan antara Arini dan Richard dikemas begitu dewasa, sehingga tidak hanya bercerita soal dunia percintaan mereka, melainkan di sekelilingnya juga.

Sebelumnya, Sutradara Andibachtiar Yusuf menuturkan sudah merampungkan syuting sekuel ini. Ia mengatakan, film tersebut akan ditayangkan pada 5 Desember 2019.

Advertising
Advertising

Yusuf mengatakan film Love For Sale 2 berbeda dengan film sebelumnya. Konflik yang ditonjolkan akan lebih kompleks dengan kisah yang lebih segar, tentunya kisah Richard dan Arini akan menggugah emosi para penonton.

Film yang mengangkat cerita sederhana dari seorang pria kesepian ini, mendapatkan penghargaan naskah terbaik di ajang JAFF (Jogja Netpac Asia Film Festival) dalam kategori Indonesian Screen Awards. Penghargaan ini diberikan kepada Andibachtiar Yusuf dan M. Irfan Ramli selaku penulis naskah filmnya.

Pemainnya, Gading Marten juga menyabet dua penghargaan atas perannya di film tersebut. Dalam Festival Film Tempo di Jakarta yang diadakan majalah Tempo, Gading mendapatkan anugerah Aktor Pilihan Tempo. Selain itu, Gading Marten mendapatkan piala Citra untuk aktor terbaik di ajang Festival Film Indonesia (FFI).

Berita terkait

Film Festival Kurang Populer, Ario Bayu Tak Bisa Salahkan Selera Publik

10 hari lalu

Film Festival Kurang Populer, Ario Bayu Tak Bisa Salahkan Selera Publik

Penyelenggaraan FFI dapat memberdayakan produksi film lokal Indonesia dan membuka ruang bagi film festival agar lebih dikenal.

Baca Selengkapnya

Tembus 2,5 Juta Penonton di Hari ke-9, Siksa Kubur Akan Tayang di 7 Negara

13 hari lalu

Tembus 2,5 Juta Penonton di Hari ke-9, Siksa Kubur Akan Tayang di 7 Negara

Film Siksa Kubur juga direncanakan akan tayang di tujuh negara di Asia dan Luar Asia.

Baca Selengkapnya

Mukidi Tayang Besok, Film Komedi Terbaru Gading Marten dan Della Dartyan

23 hari lalu

Mukidi Tayang Besok, Film Komedi Terbaru Gading Marten dan Della Dartyan

Film komedi terbaru, Mukidi tayang mulai 11 April 2024. Gading Marten dan Della Dartyan kembali disatukan sebagai pemeran utama.

Baca Selengkapnya

Jadi Petinju, Denny Sumargo Cedera saat Lawan Petinju Profesional di Serial Ellyas Pical

49 hari lalu

Jadi Petinju, Denny Sumargo Cedera saat Lawan Petinju Profesional di Serial Ellyas Pical

Demi memerankan legenda tinju, Ellyas Pical, Denny Sumargo mengalami cedera saat berlatih keras menguasai olahraga ini.

Baca Selengkapnya

Kompaknya Gading Marten dan Gisella Anastasia Temani Gempi Nonton Konser Taylor Swift

53 hari lalu

Kompaknya Gading Marten dan Gisella Anastasia Temani Gempi Nonton Konser Taylor Swift

Gading Marten dan Gisella Anastasia mengaku bersyukur melihat Gempi sangat senang menonton konser Taylor Swift di Singapura.

Baca Selengkapnya

Sejumlah Film Benyamin Sueb, Aktor Terbaik di Film Si Doel Anak Betawi dan Intan Berduri Raih Piala Citra 1972 dan 1973

57 hari lalu

Sejumlah Film Benyamin Sueb, Aktor Terbaik di Film Si Doel Anak Betawi dan Intan Berduri Raih Piala Citra 1972 dan 1973

Benyamin Sueb, dikenal sebagai salah satu ikon komedi dalam perfilman Indonesia, telah membintangi berbagai film yang populer dan menjadi legendaris.

Baca Selengkapnya

Gibran Sunmori Bareng Artis di Jakarta Naik Vespa, Intip Spesifikasi Motornya

4 Februari 2024

Gibran Sunmori Bareng Artis di Jakarta Naik Vespa, Intip Spesifikasi Motornya

Gibran Rakabuming Raka menggelar Sunday Morning Ride di Jakarta mengendarai Vespa bersama sejumlah artis seperti Raffi Ahman hingga Gading Marten.

Baca Selengkapnya

5 Film yang Dibintangi Yayu Unru, Sang Penari sampai The Last of Us

9 Desember 2023

5 Film yang Dibintangi Yayu Unru, Sang Penari sampai The Last of Us

Pada 8 Desember 2023, aktor Yayu Unru meninggal. Ia membintangi puluhan film, berikut 5 di antaranya seperti Sang Penari hingga The Last of Us 2.

Baca Selengkapnya

Rahasia Sukses di Usia Muda Prilly Latuconsina: Rajin Doa Seribu Dinar

30 November 2023

Rahasia Sukses di Usia Muda Prilly Latuconsina: Rajin Doa Seribu Dinar

Melalui unggahan TikTok perempuan dengan akun @secuilcinta21, Prilly Latuconsina membagikan rahasia kesuksesannya di usia muda

Baca Selengkapnya

53 Tahun Raam Punjabi di Dunia Film Indonesia, Produser Film Warkop DKI hingga Raih Penghargaan FFI 2023

21 November 2023

53 Tahun Raam Punjabi di Dunia Film Indonesia, Produser Film Warkop DKI hingga Raih Penghargaan FFI 2023

Raam Punjabi raih Pengabdian Seumur Hidup FFI 2023. Begini profil Raam Punjabi yang telah mengabdikan dirinya di film Indonesia 53 tahun.

Baca Selengkapnya