Langkah Anies Baswedan Ajak Chef Olah Daging Kurban Tuai Pujian

Reporter

Tempo.co

Sabtu, 10 Agustus 2019 22:16 WIB

Penjual hewan kurban memberi makan sapi dagangannya di Jakarta, Rabu 10 Juli 2019. Pemprov DKI Jakarta mengimbau masyarakat agar membeli hewan kurban yang memiliki surat sehat yang dikeluarkan Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian DKI Jakarta. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

TEMPO.CO, Jakarta - Ustad Yusuf Mansur memuji terobosan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang membagikan daging kurban dalam bentuk olahan oleh chef hotel bintang lima. "Saya setuju. Dan saya udah buatkan IG TVnya tentang tinjauan fiqhnya. Good banget,” tulisnya dalam unggahan foto Inovasi Kurban Pemprov DKI di akun Instagramnya, Sabtu, 10 Agustus 2019.

Di IG TV yang sudah ditayangkan pada Jumat, 9 Agustus 2019, Yusuf menuturkan pembagian daging kurban mentah kepada orang yang susah terkadang malah lebih menyusahkan. "Dia mesti beli gas, bumbu, minyak. Lebaran Idul Adha kan hari jamuan. Kalau bisa membagi matang ya bagus juga”

Ia menjelaskan pertanyaan apakah secara fikih diperbolehkan membagi daging kurban matang. “Boleh banget. Kita menjamu orang-orang gak punya pada hari itu, jadi raja, duduk saja manis, diberikan matang, ditambahi ketupat, cakep banget itu.”

Pada hari yang sama, Anies merepost unggahan dari akun Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang menjelaskan daging kurban tidak akan dibagikan secara mentah. Langkah pembagian daging kurban matang ini sudah memasuki tahun kedua. Tahun ini, pemerintah provinsi menggandeng chef hotel bintang lama untuk memasakkan daging kurban sebelum dibagikan kepada warga.

“Daging kurban tidak dibagikan secara mentah, tapi dibagikan sebagai hidangan daging olahan bergizi siap santap yang bisa bertahan selama enam bulan,” demikian keterangan yang ditulis oleh akun resmi Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Sabtu, 10 Agustus 2019.

Advertising
Advertising

Rencananya, daging kurban yang dibagikan dalam bentuk kaleng ini akan didistribusikan ke yayasan, masjid, panti asuhan, dan sembilan lokasi masyarakat menengah ke bawah di Jakarta. Sembilan lokasi ini berada di Kelurahan Manggarai, Kampung Melayu, Tanah Tinggi, Jatipulo, Jembatan Besi, Keagungan, Kapuk, Penjaringan, dan Kalibaru.

Mantan Mendikbud ini menuturkan tujuannya menggandeng para chef hotel bintang lima adalah ingin membagi kegembiraan dengan masyarakat marjinal. “Kita ingin membawa pengalaman istimewa bagi para penerima daging kurban,” ujarnya.

Menurut dia, para chef ini bekerja mengolah daging kurban sebagai bagian CSR mereka. Selain ini, membagikan daging kurban sudah diolah ini demi menghadirkan Idul Adha tanpa kantong plastik.

Berita terkait

Mungkinkah Duet Ahok-Anies Terjadi di Pilgub DKI Jakarta?

21 jam lalu

Mungkinkah Duet Ahok-Anies Terjadi di Pilgub DKI Jakarta?

Nama Ahok dan Anies disandingkan untuk maju di Pilgub DKI Jakarta. Mungkinkah duet Ahok-Anies bakal terjadi di Pilgub DKI?

Baca Selengkapnya

Berita Terpopuler Nasional: Sri Mulyani Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta hingga Kemungkinan Duet Anies dan Ahok

22 jam lalu

Berita Terpopuler Nasional: Sri Mulyani Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta hingga Kemungkinan Duet Anies dan Ahok

Berita soal Sri Mulyani masuk radar PDIP untuk menjadi calon gubernur DKI Jakarta masuk menjadi berita politik terpopuler di kanal Nasional.

Baca Selengkapnya

Ragam Reaksi terhadap Deklarasi Ganjar Jadi Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

1 hari lalu

Ragam Reaksi terhadap Deklarasi Ganjar Jadi Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Pakar politik menilai deklarasi Ganjar yang akan jadi oposisi pemerintahan Prabowo-Gibran bisa saja mewakili sikap PDIP.

Baca Selengkapnya

Sebelum Putuskan Maju, Anies Ingin Pastikan Pilkada Jakarta Bebas Intervensi

1 hari lalu

Sebelum Putuskan Maju, Anies Ingin Pastikan Pilkada Jakarta Bebas Intervensi

Anies mengaku banyak mendapat aspirasi dari warga untuk mendorong kembali dirinya mencalonkan diri di Pilgub Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Soal Tawaran Jadi Menteri, Anies Baswedan: Wong Diundang Saja Tidak

1 hari lalu

Soal Tawaran Jadi Menteri, Anies Baswedan: Wong Diundang Saja Tidak

Anies mengatakan belum ada rencana bertemu Prabowo. Masih konsentrasi menata langkah ke depan.

Baca Selengkapnya

Ganjar Deklarasi Jadi Oposisi, Anies Sebut Tetap Berada di Jalan Perubahan

1 hari lalu

Ganjar Deklarasi Jadi Oposisi, Anies Sebut Tetap Berada di Jalan Perubahan

Anies mengatakan enggan mendahului sikap apakah bergabung atau tidak dengan pemerintahan Prabowo.

Baca Selengkapnya

Warga Datangi Kediaman Anies Baswedan di Acara Ulang Tahun

1 hari lalu

Warga Datangi Kediaman Anies Baswedan di Acara Ulang Tahun

Anies menggelar acara ulang tahun di kediamannya, Pendopo Anies Baswedan, dengan membawa jajanan dari luar.

Baca Selengkapnya

Kata Ahok soal Namanya Muncul di Bursa Pilgub DKI Jakarta

2 hari lalu

Kata Ahok soal Namanya Muncul di Bursa Pilgub DKI Jakarta

Politikus PDIP menyebut empat nama yang berpotensi maju di cagub DKI Jakarta. Ada nama Ahok.

Baca Selengkapnya

Pendukung Sambangi Rumah Anies Baswedan Buntut Undangan Halalbihalal Hoaks

2 hari lalu

Pendukung Sambangi Rumah Anies Baswedan Buntut Undangan Halalbihalal Hoaks

Pendukung menyambangi rumah Anies di Lebak Bulus, Ahad, 5 Mei 2024. Mereka melihat undangan halalbihalal dari pesan berantai yang ternyata hoaks

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

5 hari lalu

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

Anies Baswedan akan tetap berkegiatan mengunjungi masyarakat meski Pilpres telah usai.

Baca Selengkapnya