Sutradara Riri Riza Juga Bisa Bikin Seni Instalasi, Ada di Artjog

Minggu, 28 Juli 2019 20:01 WIB

Sutradara Riri Riza saat menghadiri gala premiere film Athirah di XXI Epicentrum, Jakarta, 26 September 2016. Film ini diperankan aktor diantaranya Cut Mini, Christoffer Nelwan, Indah Permatasari, Tika Bravani, dan Jajang C Noer. TEMPO/Nurdiansah

TEMPO.CO, Yogyakarta - Sutradara film Riri Riza berkolaborasi dengan Studio Batu membuat karya seni instalasi di Artjog 2019. Seni instalasi berjudul Humba Dreams (un) Exposed ini terdiri dari patung, video, dan suara film yang menggambarkan kearifan lokal masayarakat Sumba dan kepercayaan Marapu.

Beragam gambar animasi bergerak mengisi layar berukuran besar. Gambar-gambar bergerak itu mirip wayang. Ada citraan lanskap sabana di tanah Sumba, Nusa Tenggara Timur yang indah. Orang-orang Sumba dengan pakaian khas tenun, patung-patung Sumba, dan kuda. Suara tari-tarian khas Sumba membuat orang seperti sedang menyaksikan langsung upacara tradisi Sumba.

Pengunjung bisa mengintip potongan-potongan film terbaru Riri Riza yang berjudul Humba Dreams melalui tiga patung yang punya "mata". Mata itu berupa lubang kecil untuk mengintip apa yang ada di tubuh patung.

"Medium film tidak cukup untuk menggambarkan budaya Sumba dan kompleksitasnya. Itu mengapa kami gunakan karya lintas medium dan lintas disiplin seni," kata Riri Riza, Sabtu, 27 Juli 2019. Tiga patung yang ditunjukkan pada karya seni instalasi Humba Dreams (un)Exposed ini menjadi gambaran jasad dalam tradisi Marapu.

Karya seni instalasi karya sutradara Riri Riza berjudul Humba Dreams (un)Exposed dipajang di Artjog 2019. TEMPO | Shinta Maharani

Advertising
Advertising

Kematian dalam kepercayaan lokal Marapu merupakan peristiwa penting dan utama dalam kehidupan masyarakat Sumba. Mereka memberikan penghormatan terhadap anggota keluarga yang meninggal sebagai bagian dari pusat kehidupan.

Dalam karya seni instalasi ini, Riri Riza bekerja sama dengan seniman Wulang Sunu, Taba Sanchabakhtiar, dan Satrio Budiono. Wulang Sunu, co-founder Studio Batu mengembangkan karya seni dari beragam disiplin seperti film pendek, pertunjukan visual, dan seni visual. Taba Sanchabakhtiar menghasilkan karya dalam bidang videografi.

Co-founder Studio Batu, Wulang Sunu mengatakan butuh waktu hampir dua bulan untuk menggarap karya seni kolaboratif itu. Penggarapan yang cukup lama misalnya membuat gambar tiga dimensi dan patung berbahan besi.

Sutradara Riri Riza dan produser film Humba Dreams memberikan keterangan pers di Yogyakarta, Sabtu 27 Juli 2017. TEMPO | Shinta Maharani

"Kami membuat karya yang masif tentang upacara, musik, tari, dan budaya Sumba," kata Wulang Sunu. Lewat karya itu, para seniman lintas disiplin ingin mengajak pengunjung mendapatkan pengalaman baru melihat Sumba.

Rumah produksi Miles Films juga telah memutar film tentang Sumba dan kepercayaan Marapu secara perdana di Bioskop XXI Yogyakarta, Sabtu, 27 Juli 2019. Film berjudul Humba Dreams diputar secara terbatas.

Pada 3-4 Agustus 2019, film Humba Dreams diputar untuk umum di Yogyakarta dalam rangkaian acara Festival Film Asia Jogja-NETPAC atau JAFF. Sebelumnya, film Humba Dreams telah diputar pada ajang Shanghai International Film Festival 2019 dan meraih CJ Entertainment Award di Asian Project (APM) Busan International Film Festival pada 2017.

Berita terkait

Hari Film Nasional, Riri Riza Melihat Sosok Usmar Ismail

29 hari lalu

Hari Film Nasional, Riri Riza Melihat Sosok Usmar Ismail

Riri Riza juga menjelaskan, bahwa karya-karya Usmar Ismail identik dengan keIndonesiaannya.

Baca Selengkapnya

Mengenang Harry Roesli dan Jejak Pengaruhnya di Budaya Musik Kontemporer

11 Desember 2023

Mengenang Harry Roesli dan Jejak Pengaruhnya di Budaya Musik Kontemporer

Pada 11 Desember 2004, musisi Harry Roesli tutup usia. Ia merupakan seorang pemain musik yang dijuluki Si Bengal dan pencipta lagu yang produktif.

Baca Selengkapnya

Asyiknya Merakit Gundam Plastik

22 Oktober 2023

Asyiknya Merakit Gundam Plastik

Berawal dari anime serial Gundam, banyak orang tertarik merakit model kit karakter robot tersebut.

Baca Selengkapnya

Belasan Seniman Gen Z dari 3 Kampus di Bandung Gelar Pameran Seni Rupa Equivocal

16 Oktober 2023

Belasan Seniman Gen Z dari 3 Kampus di Bandung Gelar Pameran Seni Rupa Equivocal

Gen Z menggelar pameran seni rupa yang berisi karya digital art, seni instalasi, gambar atau drawing, lukisan, seni grafis, patung, juga performance

Baca Selengkapnya

Sinopsis Petualangan Sherina 2, Kisah Jurnalis Pemberani Selidiki Krisis Lingkungan Kalimantan

30 September 2023

Sinopsis Petualangan Sherina 2, Kisah Jurnalis Pemberani Selidiki Krisis Lingkungan Kalimantan

Petualangan Sherina 2 kembali menampilkan cerita tentang dua sahabat masa kecil yang senang bertualang, yakni Sherina dan Sadam.

Baca Selengkapnya

Isyana Sarasvati Jadi Referensi Karakter Antagonis di Film Petualangan Sherina 2

26 September 2023

Isyana Sarasvati Jadi Referensi Karakter Antagonis di Film Petualangan Sherina 2

Isyana Sarasvati disatukan dengan Chandra Satria sebagai pasangan antagonis dalam film Petualangan Sherina 2.

Baca Selengkapnya

Sherina Munaf dan Derby Romero Kuras Energi Demi Film Petualangan Sherina 2

11 September 2023

Sherina Munaf dan Derby Romero Kuras Energi Demi Film Petualangan Sherina 2

Tak cuma rekaman lagu, Sherina Munaf dan Derby Romero menghabiskan banyak waktu berlatih menari hingga bela diri untuk film Petualangan Sherina 2.

Baca Selengkapnya

Sherina Munaf Ungkap Proses Pendalaman Karakter sebagai Jurnalis di Petualangan Sherina 2

11 September 2023

Sherina Munaf Ungkap Proses Pendalaman Karakter sebagai Jurnalis di Petualangan Sherina 2

Selain menyatukan pendangan dengan sutradara Petualangan Sherina 2, Sherina Munaf juga bertanya dengan kakaknya yang merupakan lulusan jurnalistik.

Baca Selengkapnya

5 Cerita Menarik di Balik Pembuatan Serial Hubungi Agen Gue!

7 September 2023

5 Cerita Menarik di Balik Pembuatan Serial Hubungi Agen Gue!

Salah satu adegan cukup rumit di serial Hubungi Agen Gue! hingga membutuhkan 2 hari dan 27 take untuk mendapatkan hasil sesuai yang diinginkan.

Baca Selengkapnya

Main Film Petualangan Sherina 2 Setelah 23 Tahun, Sherina Munaf Akui Sulit Menghafal Koreaografi

20 Juli 2023

Main Film Petualangan Sherina 2 Setelah 23 Tahun, Sherina Munaf Akui Sulit Menghafal Koreaografi

Sherina Munaf mengatakan, para pemain butuh waktu 6 hingga 7 bulan untuk mempersiapkan adegan aksi di Petualangan Sherina 2.

Baca Selengkapnya