Rayakan Ulang Tahun, Perupa Sunaryo Gelar Dua Pameran Sekaligus

Kamis, 16 Mei 2019 09:32 WIB

Pameran tunggal R.E. Hartanto berjudul Museum Potret Dokter Rudolfo di Bale Tonggoh Selasar Sunaryo Art Space Bandung 15 Mei-30 Juni 2019. (TEMPO/ANWAR SISWADI)

TEMPO.CO, Bandung - Perupa Sunaryo merayakan ulang tahun ke-76 pada 15 Mei 2019 dengan menggelar dua pameran sekaligus di tempatnya. Pameran tersebut merupakan pameran tunggal pelukis Ristyo Eko (R.E.) Hartanto dan pameran bersama pelukis muda. Pameran ini berlangsung di Selasar Sunaryo Art Space Bandung berlangsung mulai 15 Mei-30 Juni 2019.

Keduanya mengangkat tema tersendiri.
Semula kedua pameran itu berjeda waktu, namun akhirnya diputuskan berbarengan. Kejadian ini menurut Sunaryo baru pertama kali di tempat ruang seninya yang kini berusia 20 tahun itu. Sementara pada usianya sekarang, Sunaryo mengaku hidupnya agak berubah. “Saya merasa dikejar waktu serasa tidak ada jeda,” ujarnya saat pidato sebelum pembukaan pameran.

Dia menilai kreasi karya buatan seniman yang tengah berpameran di tempatnya menandakan perubahan dan ekplorasi lukisan. Pameran tunggal R.E. Hartanto berjudul Museum Potret Dokter Rudolfo, menampilkan 7 dari 10 lukisan. Bercorak portrait, figurnya menampilkan seniman Indonesia yang dikenalnya.

Konversasi Ruang Sebelah karya Puri Fidhini di pameran bersama berjudul Gapilan di Selasar Sunaryo Art Space Bandung 15 Mei-30 Juni 2019. (TEMPO/ANWAR SISWADI)

Kebanyakan seniman Yogyakarta seperti Agung Kurniawan, Handiwirman Saputra, Mella Jaarsma, dan seniman Bandung seperti Radi Arwinda, Kinanti Astria, dan Ay Tjoe Christine. Tiga lukisan lain yang masih digarap untuk menyusul dipajang memuat figur Bunga Jeruk, Agus Suwage, dan Jumaldi Alfi.

Advertising
Advertising

Sementara pameran lukisan Gapilan yang juga bermakna intervensi, melibatkan delapan seniman muda Bandung. Karya lukisan mereka tampil dengan media dan penyajian yang tidak seperti biasanya. Misalnya ada yang melukis di atas pelat logam, kaca, atau memakai bilah-bilah kayu sehingga muncul tiga citra dalam selembar kanvas. “Ada juga yang mengecat semua ruangan dengan warna pink, sampai saya pusing,” ujar Sunaryo.

Pameran bersama itu memakai dua ruang galeri yaitu Bawah dan Sayap. Sementara ruang galeri utama masih memajang karya tentang lorong waktu buatan Sunaryo yang dipajang sejak tahun lalu.

ANWAR SISWADI

Berita terkait

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

1 hari lalu

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas melantik Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama atau Pejabat Eselon I dan II Kementerian Perdagangan.

Baca Selengkapnya

Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

1 hari lalu

Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

Kementerian Perdagangan dan Duta Besar RI untuk Singapura menggelar pameran fesyen di Singapura. Total transaksinya capai Rp 4,2 miliar.

Baca Selengkapnya

Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

1 hari lalu

Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

Kementerian Perdagangan menggelar pameran dekorasi rumah Indonesia di Taiwan, total transaksi yang diperoleh Rp 4,73 miliar.

Baca Selengkapnya

Duet Seniman Bandung, Louise dan Dzikra Gelar Pameran Karya Terbaru di Galeri Orbital

2 hari lalu

Duet Seniman Bandung, Louise dan Dzikra Gelar Pameran Karya Terbaru di Galeri Orbital

Pada kekaryaan pameran ini menurut Rifky, keduanya menemukan nilai artistik melalui kerja bersama di studio.

Baca Selengkapnya

Nostalgia Lewat Pameran Naruto di Singapura Mulai 28 Maret, Ada Apa Saja?

37 hari lalu

Nostalgia Lewat Pameran Naruto di Singapura Mulai 28 Maret, Ada Apa Saja?

Dari tanggal 28 Maret hingga 30 Juni 2024, pengunjung dapat menyaksikan memoar perjalanan Naruto, salah satu serial manga terlaris sepanjang masa

Baca Selengkapnya

Pameran China Homelife Berakhir, Sejumlah Perusahaan Tiongkok Diklaim Akan Berinvestasi

41 hari lalu

Pameran China Homelife Berakhir, Sejumlah Perusahaan Tiongkok Diklaim Akan Berinvestasi

Sebanyak 400 produsen dari Tiongkok serta lokal mengikuti China Homelife. Sejumlah perusahaan Tiongkok diklaim akan berinvestasi di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Artefak Rasulullah Dipamerkan di Batam, Mulai dari Cambuk hingga Tapak Kaki

43 hari lalu

Artefak Rasulullah Dipamerkan di Batam, Mulai dari Cambuk hingga Tapak Kaki

Pameran benda peninggalan Rasulullah ini pertama kali diselenggarakan di Kota Batam, berlangsung hanya tiga hari.

Baca Selengkapnya

Pameran Produk Bangunan Hingga Mebel di JIExpo, Banyak Produk Tiongkok

46 hari lalu

Pameran Produk Bangunan Hingga Mebel di JIExpo, Banyak Produk Tiongkok

Pameran dagang internasional digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta sejak Rabu, 13 Maret 2024 hingga Sabtu, 16 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Pameran Dagang Pembangunan dan Dekorasi Skala Internasional Dibuka Hari Ini

46 hari lalu

Pameran Dagang Pembangunan dan Dekorasi Skala Internasional Dibuka Hari Ini

Pameran Building and Decoration Expo (BD Expo), Appliances and Electronic Show (AES), serta China Homelife Indonesia digelar di JIExpo, Jakarta pada Rabu, 13 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Dana Indonesiana Bantu Seniman Mendapatkan Akses Pendanaan

48 hari lalu

Dana Indonesiana Bantu Seniman Mendapatkan Akses Pendanaan

Dana Indonesiana yang dikucurkan dari Dana Abadi Kebudayaan, mendorong seniman khususnya pelaku kesenian pertunjukan untuk mendapatkan akses pendanaan yang mudah.

Baca Selengkapnya