Brad Pitt Bakal Bikin Film Dokumenter Rocker Chris Cornell

Reporter

Antara

Editor

Rini Kustiani

Sabtu, 16 Februari 2019 06:48 WIB

Wajah tampan Brad Pitt pernah membuatnya menempati posisi ketiga sebagai pria dengan bentuk wajah paling sempurna di dunia. Namun siapa sangka kini ia telah berusia 53 tahun. Ternyata usia tidak menutupi ketampanan duda Angelina Jolie tersebut. Getty Images

TEMPO.CO, Jakarta - Brad Pitt dan janda rocker Chris Cornell, Vicky Cornell akan memproduksi film dokumenter tentang almarhum Chris Cornell.

Baca: Sebelum dengan Charlize Theron, Ini Hobi Baru Brad Pitt

Chris Cornell adalah vokalis band Soundgarden yang bubar pada 1997. Dia kemudian mendirikan Audioslave bersama anggota dari Rage Against the Machine sebelum Soundgarden bersatu kembali pada 2011. Chris Cornell meninggal karena bunuh diri setelah konser di Detroit, Amerika Serikat pada 18 Mei 2017.

Film yang belum diberi judul ini akan menceritakan kehidupan pribadi dari pentolan Soundgarden dan Audioslave itu. Mengutip laman Variety, Brad Pitt dan Vicky Cornell sepakat menunjuk Peter Berg sebagai sutradaranya.

Brad Pitt tergerak untuk membuat film ini karena memiliki hubungan dekat dengan Chris Cornell. Dia datang ke acara pemakaman Chris Cornell dan dekat dengan Vicky beserta anak-anaknya, Tori dan Christopher.

Advertising
Advertising

Baca juga: Mau Tahu Biaya 6 Anak Selama 2 Tahun? Intip Tagihan Brad Pitt

Brad Pitt juga tampil di acara konser "I Am The Highway: A Tribute to Chris Cornell" yang diadakan bulan lalu. Konser tersebut menampilkan beberapa musikus, seperti Miley Cyrus, Foo Fighters, Metallica, Brandi Carlile, dan Chris Stapleton.

Chris Cornell. AP/Chris Pizzello

Sepanjang kariernya, Chris Cornell meraih 16 nominasi Grammy. Dia memenangkan tiga piala, yakni Best Metal Performance untuk "Spoonman" dan Best Hardrock Performance untuk "Black Hole Sun". Kedua penghargaan tersebut diraih bersama teman-teman bandnya, Soundgarden.

Artikel lainnya:
Brad Pitt Tak Suka Cara Angelina Jolie Perjuangkan Hak Asuh Anak

Pada Grammy Awards 2019, Chris Cornell juga mendapat penghargaan anumerta untuk Best Rock Performance lewat lagu "When Bad Does Good".

Berita terkait

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

2 hari lalu

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

Film drama biopik Glenn Fredly The Movie mulai tayang di seluruh bioskop Indonesia pada Kamis, 25 April 2024

Baca Selengkapnya

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

3 hari lalu

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

The Fall Guy film aksi stuntman produksi Universal Pictures yang tayang di bioskop Indonesia, pada Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

4 hari lalu

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

Bambang Soesatyo mengungkapkan, keluarga besar FKPPI akan segera memproduksi atau syuting film "Anak Kolong".

Baca Selengkapnya

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

4 hari lalu

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

Semua kebiasaan ini bukan menjadi hal menakutkan karena bisa diubah dengan pola hidup sehat.

Baca Selengkapnya

Cara Melihat Receiptify Spotify untuk Mengetahui Musik yang Sering Diputar

6 hari lalu

Cara Melihat Receiptify Spotify untuk Mengetahui Musik yang Sering Diputar

Belakangan ini sedang tren orang-orang yang membagikan receiptify Spotify ke media sosial. Ini cara melihat receiptify Spotifnya.

Baca Selengkapnya

Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

10 hari lalu

Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

Buku tentang The Beatles diluncurkan menjelang rilis ulang film Let It Be

Baca Selengkapnya

Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

10 hari lalu

Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

Instagram kembali mengeluarkan fitur baru. Kini Anda bisa menambahkan musik di bio Instagram yang bisa diputar. Berikut caranya.

Baca Selengkapnya

Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

12 hari lalu

Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

Produsen TV asal Cina, TCL, mengembangkan film romantis berbasis AI generatif.

Baca Selengkapnya

7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

13 hari lalu

7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

Film fantasi yang terinspirasi dari cerita legenda dan dongeng, ada The Green Knight.

Baca Selengkapnya

8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

16 hari lalu

8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

Untuk menemani liburan Idul Fitri, Anda bisa menonton deretan film terbaik sepanjang masa berdasarkan rating IMDb berikut ini.

Baca Selengkapnya