Di Love Festival Vol.3 Band Gigi Bakal Reuni Personel Lama

Rabu, 16 Januari 2019 14:48 WIB

Penampilan band GIGI turut memeriahkan Konser 1 Hati 1 Cinta di Ciputra Artpreneur, Jakarta, Kamis, 10 Januari 2019. Tanggal pernikahan Armand Maulana dan Dewi Gita diperingati dengan lagu ciptaan Armand yang berjudul 11 Januari. TEMPO/Nurdiansah

TEMPO.CO, Jakarta- Band Gigi akan melakukan konser reuni dalam acara Love Festival Vol.3. Band tersebut akan menampilkan seluruh personelnya dari pertama kali Gigi didirikan hingga saat ini. "Gigi dibentuk tahun 1993, selama itu kita mengalami pergantian beberapa personel," kata Vokalis Gigi, Armand Maulana, di CGV Grand Indoensia, Selasa, 15 Januari 2019.

Armand menuturkan dalam konser yang akan diselenggarakan pada 8 Februari 2019 di Jakarta Convention Center nanti, Gigi akan berkolaborasi dengan seluruh mantan personelnya. Dia menuturkan nantinya akan ada tiga drumer, dua basis, dan satu gitaris.

Atraksi musik yang akan ditampilkan juga sudah dipersiapkan cukup matang. Demikian dengan lagu-lagu yang dimainkan kelak mewakili hits di tiap eranya. "Buat surprise saja," ucap mantan Drummer Gigi Roland.

Project and Creative Director Berlian Entertaiment, Dino Hamid menjelaskan tema yang akan diusung oleh Gigi, ialah persahabatan. Menurutnya, Gigi telah menunjukkan solidaritas dalam bermusik selama 24 tahun dan menghasilkan 20 album.

Love Fest Vol 3 merupakan garapan Berlian Entertaiment dan Panorama Live. Pada konser kali ini mengusung tema perjalanan, cinta, persahabatan dan perpisahan. "Secara konsep mempunyai perbedaan, yaitu experience, tahun pertama Kahitna, tahun kedua women power, tahun ini kita buat story, kita buat sembilan cerita," kata Dino.

Advertising
Advertising

Baca: Lagu 11 Januari Gigi Terinspirasi Dewi Gita

Konser ini akan menghadirkan sembilan band papan atas Indonesia, antara lain Gigi, Padi Reborn, Maliq and The Essentials, Project Pop, Kerispatih, Pure Saturday, Yovie and The Nuno, Nidji, dan Element. Untuk harga tiketnya dimulai dari harga Rp 500 ribu hingga Rp 1,5 juta.

Berita terkait

Fakta Mulut yang Unik dan Anda Mungkin Belum Tahu

22 jam lalu

Fakta Mulut yang Unik dan Anda Mungkin Belum Tahu

Mulut adalah bagian tubuh penting dan pintu saluran pencernaan. Berikut fakta menarik dan aneh terkait mulut sebagai organ yang kompleks.

Baca Selengkapnya

Tips agar Gigi Putih bak Mutiara dari Pakar Kesehatan Mulut

2 hari lalu

Tips agar Gigi Putih bak Mutiara dari Pakar Kesehatan Mulut

Menjaga gigi putih dan bersinar adalah tantangan karena berbagai faktor bisa membuat warnanya berubah. Berikut tujuh tips dari dokter gigi.

Baca Selengkapnya

6 Masalah di Mulut yang Tak Boleh Diabaikan, Bisa Jadi Gejala Kanker

19 hari lalu

6 Masalah di Mulut yang Tak Boleh Diabaikan, Bisa Jadi Gejala Kanker

Masalah di mulut bisa jadi merupakan tanda kondisi yang lebih serius. Pakar menyebut kanker mulut salah satunya.

Baca Selengkapnya

Siwak: Kandungan, Manfaat, dan Asal-usul Penggunaannya

28 hari lalu

Siwak: Kandungan, Manfaat, dan Asal-usul Penggunaannya

Sebagian besar masyarakat dunia menggunakan siwak, karena faktor religi, budaya, dan sosial

Baca Selengkapnya

5 Masalah Gigi yang Tak Boleh Diabaikan atau Berujung Fatal

53 hari lalu

5 Masalah Gigi yang Tak Boleh Diabaikan atau Berujung Fatal

Kesehatan gigi terkait dengan kesehatan secara menyeluruh. Berikut lima masalah gigi dan mulut yang tak boleh diabaikan menurut dokter gigi.

Baca Selengkapnya

Berapa Biaya Cabut Gigi di Puskesmas? Segini Kisarannya

29 Januari 2024

Berapa Biaya Cabut Gigi di Puskesmas? Segini Kisarannya

Biaya cabut gigi di Puskesmas bagi peserta JKN atau pemegang KIS adalah gratis. Lantas, berapa biaya cabut gigi di Puskesmas bagi masyarakat umum?

Baca Selengkapnya

Cara Aman Memutihkan Gigi Menurut Dokter, Hindari Produk dengan Kandungan Berikut

28 Januari 2024

Cara Aman Memutihkan Gigi Menurut Dokter, Hindari Produk dengan Kandungan Berikut

Tak semua orang perlu memutihkan gigi. Selain itu, warna gigi tertentu dan noda tak bisa merespons pemutihan dan perlu perawatan berbeda.

Baca Selengkapnya

Mengapa Struktur Gigi Mempengaruhi Kesehatan secara Keseluruhan?

27 Januari 2024

Mengapa Struktur Gigi Mempengaruhi Kesehatan secara Keseluruhan?

Struktur gigi mempengaruhi kemampuan untuk mengunyah dan mencerna makanan secara efisien.

Baca Selengkapnya

Membersihkan Lidah, Apa Saja Manfaatnya untuk Kesehatan Mulut?

14 Januari 2024

Membersihkan Lidah, Apa Saja Manfaatnya untuk Kesehatan Mulut?

Membersihkan lidah atau tongue scraping bermanfaat untuk kesehatan mulut

Baca Selengkapnya

Box Smile Artinya Apa? Ketahui Karakter Senyuman Ala V BTS Ini

9 Januari 2024

Box Smile Artinya Apa? Ketahui Karakter Senyuman Ala V BTS Ini

V BTS terkenal dengan jenis senyum smile box. Box smile artinya apa? Kenali karakter orang dengan senyum box smile berikut ini.

Baca Selengkapnya