Putra Rini S Bono - Ahmad Albar Sempat Diopname Selama Sepekan

Kamis, 30 Agustus 2018 13:42 WIB

Faldy Albar dan Rini S Bono. (Instagram-albarfaldy)

TEMPO.CO, Jakarta - Musikus Ahmad Albar tengah berduka. Putra ketiganya dengan Rini S Bono, Faldy Albar meninggal pada Rabu, 29 Agustus 2018 sekitar pukul 17.20 WIB di Rumah Sakit Abdi Waluyo, Menteng, Jakarta Pusat.

Adik kandung Fachry Albar itu meninggal di usia 34 tahun. Sampai sekarang pihak keluarga belum bersedia memberikan informasi penyebab meninggalnya Faldy Albar.

Namun personel God Bless yang juga sahabat Ahmad Albar, Donny Fatah mengatakan sebelum meninggal Faldy Akbar sudah dirawat selama satu minggu di RS Abdi Waluyo dan beberapa kali terapi karena ada penyakit di otak.

"Abdi Waluyo itu kan rumah sakit untuk bedah otak yah. Sebab biasanya yang kita tahu dia sering ke Dharmais untuk terapi," ungkap Donny Fattah di rumah duka di kawasan Cinere, Depok, Kamis, 29 Agustus 2018. Faldy Akbar, putra ketiga Ahmad Albar, meninggal pada Rabu, 29 Agustus 2018. Instagram

Basis senior yang sudah lama akrab dengan keluarga Ahmad Albar itu pun mengatakan almarhum dikenal sebagai sosok anak yang baik. Donny pun mendoakan yang terbaik untuk almurhum Faldy Akbar.

Advertising
Advertising

"Faldy anak baik dan belum menikah. Insya Allah banyak amalnya," kata Donny Fatah.

Baca:
Putra Ahmad Albar Meninggal
Putra Ahmad Albar - Rini S Bono Meninggal, Nafa Urbach Menyesal

Rencananya, jenazah Faldy akan dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan setelah dzuhur. Sebelumnya, putra Ahmad Albar ini akan dishalatkan di masjid di daerah rumah duka. Rini S Bono diperkirakan tak datang di pemakaman putranya tersebut karena masih berada di Milan, Italia.

TABLOIDBINTANG.COM

Berita terkait

Lewat Film Djenderal Kantjil, Sako Academy Kenalkan Sosok Usmar Ismail

36 hari lalu

Lewat Film Djenderal Kantjil, Sako Academy Kenalkan Sosok Usmar Ismail

Sako Academy menyelenggarakan pemutaran film yang diproduseri oleh Usmar Ismail di Kota Bukittinggi. Film yang diputar berjudul Djenderal Kantjil.

Baca Selengkapnya

Pameran Retrospektif: 50th God Bless Digelar, Mulai 17 Februari - 1 Maret 2024

16 Februari 2024

Pameran Retrospektif: 50th God Bless Digelar, Mulai 17 Februari - 1 Maret 2024

God Bless merayakan 50 tahun pencapaian di industri musik Tanah Air dengan pameran khusus yang akan berlangsung dua pekan.

Baca Selengkapnya

Persiapan dan Bocoran Penampilan God Bless di Everyday Festival 2023

6 Desember 2023

Persiapan dan Bocoran Penampilan God Bless di Everyday Festival 2023

Ahmad Albar mengungkap God Bless akan bawakan belasan lagu full karya sendiri dengan beberapa kejutan untuk para penggemar.

Baca Selengkapnya

5 Lagu Populer God Bless: Termasuk Rumah Kita dan Huma di Atas Bukit

4 September 2023

5 Lagu Populer God Bless: Termasuk Rumah Kita dan Huma di Atas Bukit

Grup band rock God Bless rayakan 50 tahun perjalanan bermusiknya. Berikut 5 lagu populer yang dibawakan Ahmad Albar, Ian Antono dkk.

Baca Selengkapnya

God Bless Rayakan Ulang Tahun ke-50 di Synchronize Fest 2023, Berikut Profil Band Ahmad Albar dkk

4 September 2023

God Bless Rayakan Ulang Tahun ke-50 di Synchronize Fest 2023, Berikut Profil Band Ahmad Albar dkk

Pada 2 September 2023, God Bless rayakan ulang tahun ke-50 dengan beraksi di atas panggung Synchronize Fest 2023. Ini perjalanan band Ahmad Albar dkk.

Baca Selengkapnya

Rhoma Irama dan Ahmad Albar Berkisah Konflik Fans Musik Dangdut dan Rock

3 Desember 2021

Rhoma Irama dan Ahmad Albar Berkisah Konflik Fans Musik Dangdut dan Rock

Konflik horizontal antara fans genre musik rock dan dangdut pernah memanas. Rhoma Irama dan Ahmad Albar berkisah di akun YouTube Bisikan Rhoma.

Baca Selengkapnya

Dukung Konser God Bless, Jokowi: Bagian Penting Sejarah Musik Indonesia

30 Agustus 2021

Dukung Konser God Bless, Jokowi: Bagian Penting Sejarah Musik Indonesia

Presiden Jokowi memuji lagu God Bless yang dinilai asyik dan mempunyai lirik mendalam.

Baca Selengkapnya

Najwa Shihab Ajak Musisi Nyanyi Rumah Kita untuk Usir Kebosanan

22 Maret 2020

Najwa Shihab Ajak Musisi Nyanyi Rumah Kita untuk Usir Kebosanan

Najwa Shihab menuturkan, di tengah situasi seperti ini, masyarakat harus saling menguatkan juga saling menghibur.

Baca Selengkapnya

Pecah, God Bless Nyanyi Rumah Kita di JogjaROCKarta

2 Maret 2020

Pecah, God Bless Nyanyi Rumah Kita di JogjaROCKarta

Ahmad Albar, vokalis God Bless mengajak penonton JogjaROCKarta ikut menyanyikan lagu Rumah Kita yang legendaris itu.

Baca Selengkapnya

Areng Widodo Meninggal, Putranya: Pa, Holly Ambil Alih, Ya

4 November 2019

Areng Widodo Meninggal, Putranya: Pa, Holly Ambil Alih, Ya

Musisi Areng Widodo meninggal pada Kamis, 31 Oktober 2019 di Rumah Sakit Paru Dr. M. Goenawan Partowidigdo, Cisarua, Bogor, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya