Sang Bahaduri, Penggalangan Dana untuk Yockie Suryoprayogo

Reporter

Antara

Editor

Aisha Shaidra

Kamis, 11 Januari 2018 21:00 WIB

(Kika) Gitaris Band Montecristo Rustam Effendy, Vokalis Eric Martoyo, Seniman musik Yockie Suryo Prayogo, Keyboardis Fadhil Indra, dan Drummer Keda Panjaitan saat konferensi pers konser mereka yang bertajuk "Montecristo: Rock Yang Berkisah" di Jakarta, (22/5). TEMPO/ Agung Pambudhy

TEMPO.CO, Jakarta -Sebuah pentas bertajuk ‘Pagelaran Sang Bahaduri’ akan digelar untuk mengumpulkan dana pengobatan musisi legendaris Indonesia, Yockie Suryo Prayogo. Yockie merupakan musikus yang pernah bergabung di God Bless, Kantata Takwa, Swami dan melahirkan album Badai Pasti Berlalu bersama Chrisye dan Eros Djarot.

Konser amal ini digagas beberapa sahabat dekat Yockie Surya Prayogo seperti Kadri Mohamad, Dion Momongan, Indro Hardjodikoro, Tyas Amalia, Windy Setiadi, Keenan Nasution, Bens Leo, Seno M. Hardjo serta Donny DSS.

"Sebagai orang yang pernah ikut menyanyi dan bantu mengurus konser LCLR PLUS dan Badai Pasti Berlalu beliau (kurang lebih 7 Konser Jakarta dan beberapa kota di Jawa), tentu iba lah hati melihat beliau terkulai," tutur Musikus dan Advokat, Kadri Mohamad, salah satu penggagas konser melalui rilis yang diterima Tempo, Kamis 11 Januari 2018.

Menurut Kadri, proses pengobatan Yockie selama ini sudah pasti menghabiskan banyak biaya termasuk untuk keberlanjutan perawatan Yockie yang kini sudah dibawa pulang ke rumah.

"Seluruh Artis pendukung Konser LCLR PLUS dan Badai Pasti Berlalu mendukung Free of charge, Akan membawakan karya2 sang Bahaduri atau lagu2 dimana beliau pernah menata musik nya," lanjut Kadri.

Advertising
Advertising

Adapun musikus yang akan terlibat dalam konser ini di antaranya Andy (/rif), Ariyo Wahab, Aning Katamsi, Benny Soebardja, Berlian Hutauruk, Bonita, Che (Cupumanik/Konspirasi), D’Masiv, Debby Nasution, Dhenok Wahyudi, Dira Sugandi, Fadly (Padi), Fariz RM, Fryda Lucyana, Gilang Samsoe, Ingrid Widjanarko, Kadri Mohamad, Keenan Nasution, Louise Hutauruk, Mondo Gascaro, Nicky Astria, Once, Tika Bisono serta Eros Djarot dan Sys NS. Musik akan di bawah komando music director Indro Hardjodikoro. Serta tata suara dan lampu oleh DSS Sound dan Lemmon ID.

Selain itu ada nama Anto Hoed, Ketua Komite Musik Dewan Kesenian Jakarta mendukung dengan membantu menyiapkan venue konser di Teater Jakarta Taman Ismail Marzuki yang berkapasitas 1200 orang.

Harga tiket untuk pertunjukan ini terbagi dalam beberapa kelas. Reguler lantai 3: Rp 200,000,-. Reguler Lantai 2: Rp 300,000,- Reguler Lantai 1: Rp 400,000,- dan VIP Rp 500,000,-. Ada juga kelas VVIP: Rp 750,000,- dan Super VVIP Rp 2 juta. Untuk lebih jelasnya bisa kontak Email: tix.sangbahaduri@gmail.com atau lewat website https://www.kiostix.com/malamgembira.

Sebelumnya jurnalis Adib Hidayat dan Denny M telah memprakarsai galang dana melalui laman Kitabisa.com/untukyockie. Inisiatif ini telah mengumpulkan total dana Rp 160.051.753 dari 197 orang donatur.

Berita terkait

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

7 Oktober 2022

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

Baim Wong mengklaim video prank laporan KDRT-nya ke polisi untuk edukasi ke masyarakat

Baca Selengkapnya

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

7 Oktober 2022

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

Pasangan Baim Wong dan Paula Verhoeven dilaporkan polisi atas tuduhan laporan palsu karena membuat konten prank KDRT

Baca Selengkapnya

Video Porno Mirip Nagita Slavina, Polisi: Palsu, Hasil Editan

15 Januari 2022

Video Porno Mirip Nagita Slavina, Polisi: Palsu, Hasil Editan

Kasat Reskrim Polres Jakarta Pusat AKB Wisnu Wardhana mengatakan pemeran dalam video porno yang viral di media sosial bukanlah Nagita Slavina

Baca Selengkapnya

Polisi Bantah Punya Daftar Artis Pengguna Narkoba

15 Januari 2022

Polisi Bantah Punya Daftar Artis Pengguna Narkoba

Dugaan ini mencuat setelah polisi menangkap empat artis di awal 2022 karena narkoba,

Baca Selengkapnya

Pengacara Minta Nia Ramadhani Direhabilitasi, Alasannya Pecandu Berat

12 Januari 2022

Pengacara Minta Nia Ramadhani Direhabilitasi, Alasannya Pecandu Berat

Kuasa hukum Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie, Wa Ode Nur Zainab, membantah pernyataan hakim yang menyebut kliennya memakai sabu hanya untuk senang-senang

Baca Selengkapnya

Bantah Asal Tangkap Naufal Samudra, Polisi: Ada Dua Alat Bukti

9 Januari 2022

Bantah Asal Tangkap Naufal Samudra, Polisi: Ada Dua Alat Bukti

Penangkapan Naufal Samudra jadi pertanyaan karena polisi tidak menemukan barang bukti narkotika dan tes urine negatif.

Baca Selengkapnya

Dinkes DKI Pastikan Ashanty tak Dapat Perlakuan Khusus

9 Januari 2022

Dinkes DKI Pastikan Ashanty tak Dapat Perlakuan Khusus

Dinas Kesehatan DKI Jakarta memastikan tidak ada perlakuan khusus terhadap penyanyi Ashanty yang baru kembali dari Turki dan terpapar virus corona.

Baca Selengkapnya

Tarif Cassandra Angelie Rp 30 Juta, Polisi Bantah Pelanggannya Pejabat

4 Januari 2022

Tarif Cassandra Angelie Rp 30 Juta, Polisi Bantah Pelanggannya Pejabat

Cassandra Angelie mengaku sudah lima kali beroperasi dengan tarif sekali kencan sebesar Rp30 juta.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Artis Sinetron CA Atas Dugaan Kasus Prostitusi

31 Desember 2021

Polisi Tangkap Artis Sinetron CA Atas Dugaan Kasus Prostitusi

Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya menangkap seorang artis sinetron berinisial CA dalam kasus dugaan prostitusi.

Baca Selengkapnya

Artis Inisial BJ yang Ditangkap karena Narkoba adalah Bobby Joseph

12 Desember 2021

Artis Inisial BJ yang Ditangkap karena Narkoba adalah Bobby Joseph

Sosok artis peran berinisial BJ yang ditangkap polisi karena dugaan penyalahgunaan sabu diketahui adalah Bobby Joseph.

Baca Selengkapnya