Ini Kesalahan dalam Film Insidious yang Disesali Pembuatnya

Reporter

Tabloid Bintang

Editor

Aisha Shaidra

Kamis, 11 Januari 2018 16:53 WIB

Insidious: The Last Key

TEMPO.CO, Jakarta - Insidious bisa dibilang sebagai salah satu seri horor sukses. Deretan filmnya kerap menjadi bahan pembicaraan dan meraih box office. Di balik kesuksesannya, ternyata ada kesalahan besar yang diakui salah satu kreatornya, Leigh Whannell.

Baca: Tayang Perdana, Insidious: The Last Key Raup 12 Juta Dolar

Whannell menyebut kematian karakter paranormal Elise Rainier, yang diperankan Lin Shaye, sebagai kesalahan besar. Elise adalah paranormal tua yang muncul dalam Insidious pertama dan kedua. Lalu, sosoknya meninggal dunia ketika berjuang melawan hantu di film kedua.

"Dia meninggal di film awal, sehingga kami tidak bisa melanjutkan dari sana dan meneruskan petualangan Elise. Saya tahu, saya membuat kesalahan besar. Apa yang salah dengan diri saya?" kata Whannell kepada ABS-CBN News, Kamis, 11 Januari 2018.

Karakter Elise mampu mencuri perhatian penonton. Elise bisa dibilang merupakan salah satu ikon Insidious. Melihat reaksi masyarakat, tim produksi pun mencari cara untuk menampilkannya kembali.

Akhirnya, kisah Insidious dibuat mundur dari film pertama dan kedua agar Elise tetap hidup. Jalan cerita ini turut diusung dalam film keempat, yaitu Insidious: The Last Key yang tayang di Indonesia pada Rabu, 10 Januari 2018.

"Saya melihat jika cerita harus berjalan mundur. Karena itu, saya ingin menghadirkan awal kisahnya (Elise)," ujarnya.

Insidious: The Last Key menghadirkan kisah masa kecil Elise. Paranormal ini ternyata pernah diganggu hantu dalam rumahnya. Saat beranjak dewasa, Elise kembali ke rumah tersebut untuk menolong orang lain.

TABLOIDBINTANG.COM

Berita terkait

Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

11 jam lalu

Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

Film horor Vina: Sebelum 7 Hari disutradarai oleh Anggy Umbara akan rilis pada 8 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

2 hari lalu

Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

Sutradara Hanung Bramantyo menyebut film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa awalnya hadir delam dua versi, 21+ dan 17+.

Baca Selengkapnya

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

7 hari lalu

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

Film drama biopik Glenn Fredly The Movie mulai tayang di seluruh bioskop Indonesia pada Kamis, 25 April 2024

Baca Selengkapnya

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

8 hari lalu

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

The Fall Guy film aksi stuntman produksi Universal Pictures yang tayang di bioskop Indonesia, pada Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

9 hari lalu

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

Bambang Soesatyo mengungkapkan, keluarga besar FKPPI akan segera memproduksi atau syuting film "Anak Kolong".

Baca Selengkapnya

Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

15 hari lalu

Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

Buku tentang The Beatles diluncurkan menjelang rilis ulang film Let It Be

Baca Selengkapnya

Pencapaian Film Siksa Kubur Setelah Tayang pada Libur Lebaran

16 hari lalu

Pencapaian Film Siksa Kubur Setelah Tayang pada Libur Lebaran

Film Siksa Kubur telah ditonton lebih dari 1.401.717 sampai hari kelima

Baca Selengkapnya

Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

16 hari lalu

Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

Produsen TV asal Cina, TCL, mengembangkan film romantis berbasis AI generatif.

Baca Selengkapnya

7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

18 hari lalu

7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

Film fantasi yang terinspirasi dari cerita legenda dan dongeng, ada The Green Knight.

Baca Selengkapnya

8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

20 hari lalu

8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

Untuk menemani liburan Idul Fitri, Anda bisa menonton deretan film terbaik sepanjang masa berdasarkan rating IMDb berikut ini.

Baca Selengkapnya