Doyok Prihatin Dengar Berita Tessy Nyabu  

Reporter

Kamis, 30 Oktober 2014 06:07 WIB

Pelawak Doyok yang terkenal bersama grup Srimulat, mendekam di penjara karena kepemilikan 0,3 gram narkotika jenis sabu-sabu pada November 2000. Doyok mendekam selama 1 tahun penjara. Dok. TEMPO/ Novi kartika

TEMPO.CO, Jakarta - Pelawak Tessy ditangkap penyidik di Kampung Rawa Bugel, Kelurahan Marga Mulya, Bekasi, Jawa Barat, Kamis, 23 Oktober 2014. Tessy ditangkap dengan barang bukti dua bungkus sabu seberat 1,06 gram di jok belakang mobil Mercedez-Benz warna perak. Saat ditahan, pelawak yang sering mendapat peran wanita ini kedapatan menenggak cairan pembersih lantai. Dia kemudian dilarikan ke Rumah Sakit Polri, Kramat Jati, Jakata Timur, tempat dia dirawat hingga sekarang. Doyok, sahabat Tessy, mengaku sedih mendengar berita ini. (Baca: Tessy Tenggak Cairan Pembersih karena Malu)

"Saya prihatin mendengar berita Tessy nyabu. Sama sekali saya enggak menyangka dia ambil keputusan ini," kata pelawak bertubuh kecil ini pada Rabu, 29 Oktober 2014, di Jakarta.

Pelawak bernama asli Sudarmadji ini mengaku tak tahu rekannya itu kerap mengkonsumsi sabu. "Ya, enggak ada yang tahulah. Kita semua sahabatnya enggak nyangka saja. Tetapi kalau orang nyabu memang tertutup, berbeda dengan yang pakai inex, terkesan terbuka," kata Doyok.

Pria kelahiran Sidoarjo, Jawa Timur, 17 Agustus 1954, ini menduga Tessy sedang mengalami kesulitan.

"Sekarang dia sepi job dan presentase kemunculannya di televisi sangat jarang. Tessy meski orangnya menyenangkan, tetapi tertutup untuk cerita banyak hal. Dulu dia sangat dekat dan hanya bisa patuh dengan almarhum Mas Mamiek Prakoso, tempatnya curhat, minta nasihat. (Mamiek) sering membantu Tessy," kata Doyok. (Baca: Daftar Selebritas yang Terjerat Kasus Narkoba)

HADRIANI P.


Terpopuler
Butet Kertaredjasa: I Love You Full Menteri Susi

Di Rumah Ini Tessy Ditangkap Saat Nyabu

Ditangkap, Tessy Nyabu dengan Tiga Temannya

Beyonce Unggah Ayat Alquran di Instagram

Tessy Sering Kunjungi Salon di Bekasi






Berita terkait

Nunung, Kadir, Tarzan, Tessy Pemain Srimulat yang Bertahan dengan Gaya Srimulatan

53 hari lalu

Nunung, Kadir, Tarzan, Tessy Pemain Srimulat yang Bertahan dengan Gaya Srimulatan

Polo Srimulat meninggal, tinggal beberapa anggota seperti Nunung, Rohana, Tarzan, Tessy, Kadir terus bertahan dengan mengusung gaya lawak Srimulatan.

Baca Selengkapnya

Polo Srimulat Meninggal, Pelawak dan Penulis Tanah Air Ungkap Belasungkawa

57 hari lalu

Polo Srimulat Meninggal, Pelawak dan Penulis Tanah Air Ungkap Belasungkawa

Polo Srimulat meninggal hari ini, Rabu, 6 Maret 2024 di RS Ana Medika, Bekasi pukul 12.10.

Baca Selengkapnya

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

7 Oktober 2022

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

Baim Wong mengklaim video prank laporan KDRT-nya ke polisi untuk edukasi ke masyarakat

Baca Selengkapnya

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

7 Oktober 2022

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

Pasangan Baim Wong dan Paula Verhoeven dilaporkan polisi atas tuduhan laporan palsu karena membuat konten prank KDRT

Baca Selengkapnya

Selebritas yang Pernah Jadi Anggota TNI atau Polri, Norman Kamaru sampai Amoroso Katamsi

17 Agustus 2022

Selebritas yang Pernah Jadi Anggota TNI atau Polri, Norman Kamaru sampai Amoroso Katamsi

Beberapa selebritas ini pernah menjadi anggota TNI dan Polri, antara lain Norman Kamaru hingga Amoroso Katamsi jenderal bintang satu TNI AL.

Baca Selengkapnya

Tessy Pernah Jadi Marinir TNI AL Sebelum Akhirnya Ciptakan Karakter di Srimulat

7 Maret 2022

Tessy Pernah Jadi Marinir TNI AL Sebelum Akhirnya Ciptakan Karakter di Srimulat

Tessy mengungkapkan alasannya tidak lagi menjadi Marinir TNI AL dan terjun ke dunia hiburan sampai bergabung dengan Srimulat.

Baca Selengkapnya

Cerita Tessy Jual Mobil dan Rumah Usai Dilarang Tampil di Televisi

5 Maret 2022

Cerita Tessy Jual Mobil dan Rumah Usai Dilarang Tampil di Televisi

Tessy kehilangan pekerjaannya di layar kaca selama enam tahun setelah dicekal oleh KPI karena memakai pakaian perempuan.

Baca Selengkapnya

Video Porno Mirip Nagita Slavina, Polisi: Palsu, Hasil Editan

15 Januari 2022

Video Porno Mirip Nagita Slavina, Polisi: Palsu, Hasil Editan

Kasat Reskrim Polres Jakarta Pusat AKB Wisnu Wardhana mengatakan pemeran dalam video porno yang viral di media sosial bukanlah Nagita Slavina

Baca Selengkapnya

Polisi Bantah Punya Daftar Artis Pengguna Narkoba

15 Januari 2022

Polisi Bantah Punya Daftar Artis Pengguna Narkoba

Dugaan ini mencuat setelah polisi menangkap empat artis di awal 2022 karena narkoba,

Baca Selengkapnya

Pengacara Minta Nia Ramadhani Direhabilitasi, Alasannya Pecandu Berat

12 Januari 2022

Pengacara Minta Nia Ramadhani Direhabilitasi, Alasannya Pecandu Berat

Kuasa hukum Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie, Wa Ode Nur Zainab, membantah pernyataan hakim yang menyebut kliennya memakai sabu hanya untuk senang-senang

Baca Selengkapnya