Otopsi: Paul Walker Sempat Bernapas Usai Celaka

Reporter

Editor

S Tri P Bud

Sabtu, 4 Januari 2014 10:09 WIB

Paul Walker tewas dalam kecelakaan mobil pada 1 Desember lalu, hanya beberapa hari sebelum peluncuran film terbarunya "Hours". Film ini berlatar belakang musibah badai Katrina di New Orleans yang dashyat yang merenggut banyak korban. REUTERS/Filipe Carvalho

TEMPO.CO, California - Hasil otopsi Paul Walker akhirnya diumumkan. Bintang Hollywood ini mengalami cedera yang mengerikan yang menyebabkan kematiannya.

Menurut laporan koroner yang dirilis Jumat, kulit aktor ini terbakar, mengalami beberapa patah tulang dan patah rahang setelah mobil yang ditumpanginya menubruk pohoon pada 30 November di pinggiran kota California. Ia menjdai penumpang mobil Porsche Carrera GT yang dikemudikan rekannya.

Menurut ahli forensik yang mengotopsi jenazah bintang Fast & Furious ini mengambil beberapa napas setelah kecelakaan. Hal ini dibuktikan dengan adanya sisa jelaga yang ditemukan di trakeanya.

Penyebab kematian - yang sudah tercantum pada sertifikat kematiannya - adalah akibat dari
efek gabungan dari trauma luka dan suhu tinggi.

Seluruh tubuh aktor ini hangus dan tidak ada organ-organ tubuhnya yang bisa didonorkan, menurut laporan tersebut. Tubuhnya ditemukan di kursi penumpang dalam sikap seperti hendak bertinju, menurut laporan, yang berarti ia berada dalam posisi defensif mempersiapkan diri untuk kecelakaan.

Ada beberapa patah tulang di seluruh tubuhnya, termasuk rahang, tulang selangka, dan lengan atas kiri menurut laporan tersebut. Ada juga rusuk yang patah dan patah tulang panggul.

LA County Coroner tetap menyimpan beberapa bagian organ sang aktor. Sebuah sumber mengatakan kepada TMZ bahwa jaringan itu disimpan untuk jangka waktu tertentu dalam kasus tuntutan hukum.

Dalam otopsi itu, alkohol dan narkoba tidak ditemukan.

Mobil berputar 180 derajat setelah menabrak pohon, sebelum akhirnya meledak di Santa Clarita,n satu jam berkendara dari pusat kota Los Angeles. Paul dalam perjalanan pulang dari sebuah acara amal Reach Out, untuk mengumpulkan dana bagi korban Topan Haiyan.

AP | TRIP B

Berita terkait

Selebritas yang akan Hadiri Penobatan Raja Charles III hingga Tolak Undangan Kerajaan

3 Mei 2023

Selebritas yang akan Hadiri Penobatan Raja Charles III hingga Tolak Undangan Kerajaan

Banyak selebritas yang akan hadir dalam acara penobatan Raja Charles III, namun tidak sedikit juga yang dikabarkan menolak undangan kerajaan tersebut.

Baca Selengkapnya

Crop Top yang Tetap Digandrungi: Awal dan Perkembangannya

9 Juli 2022

Crop Top yang Tetap Digandrungi: Awal dan Perkembangannya

Gaya crop top sudah dikenal sejak lama. Terlebih lagi, pengaruh selebritas membawa crop top ke puncak kepopulran dan diterima masyarakat.

Baca Selengkapnya

Nyaris 3.000 Jejak Nama Selebritas Dunia di Hollywood Walk of Fame

18 April 2022

Nyaris 3.000 Jejak Nama Selebritas Dunia di Hollywood Walk of Fame

Berikut sejarah pendirian Hollywood Walk of Fame. Sampai saat ini hampir 3.000 nama menghiasi jalan paling ternama di Hollywood ini.

Baca Selengkapnya

Virgin Galactic Jual Tiket ke Luar Angkasa Rp 3,6 Miliar, Seleb Dunia juga Minat

13 Juli 2021

Virgin Galactic Jual Tiket ke Luar Angkasa Rp 3,6 Miliar, Seleb Dunia juga Minat

Meski baru akan resmi menjual tiket pada 2022, sebanyak 600 orang telah mendaftar ikut wisata bersama Virgin Galactic.

Baca Selengkapnya

Chris Evans - Lily James Kepergok Nginap Bareng di Hotel

8 Juli 2020

Chris Evans - Lily James Kepergok Nginap Bareng di Hotel

Chris Evans tertangkap kamera menginap bersama pemeran Cinderella, Lily James, di sebuah hotel di London, Inggris. Resmi pacaran?

Baca Selengkapnya

6 Selebritas Dunia yang Meninggal karena Corona Pekan Ini

3 April 2020

6 Selebritas Dunia yang Meninggal karena Corona Pekan Ini

Sederet selebritas dunia meninggal setelah dirawat di rumah sakit karena tertular virus corona COVID-19. Termasuk komedian Inggris Eddie Large.

Baca Selengkapnya

10 Selebritas Dunia Ini Positif Virus Corona

24 Maret 2020

10 Selebritas Dunia Ini Positif Virus Corona

Setelah Tom Hanks dan istrinya, sejumlah selebritas dunia juga mengumumkan positif tertular virus corona COVID-19.

Baca Selengkapnya

Jessie J dan Channing Tatum Putus, Masih Berteman Baik

21 Desember 2019

Jessie J dan Channing Tatum Putus, Masih Berteman Baik

Channing Tatum menunjukkan hubungan spesialnya dengan Jessie J pada akhir November 2018.

Baca Selengkapnya

Billie Eilish Jadi Woman of The Year: Terima Kasih Taylor Swift

15 Desember 2019

Billie Eilish Jadi Woman of The Year: Terima Kasih Taylor Swift

Billie Eilish menyinggung pidato Taylor Swift saat meraih penghargaan Woman of The Year pada lima tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Rumah Iggy Azalea Kemalingan, Perhiasan Rp 5,1 Miliar Hilang

24 November 2019

Rumah Iggy Azalea Kemalingan, Perhiasan Rp 5,1 Miliar Hilang

Iggy Azalea baru melapor tiga hari setelah pencurian terjadi.

Baca Selengkapnya