Pameran Tunggal Rotua Magdalena  

Reporter

Editor

Kamis, 28 April 2011 17:47 WIB

Tea for Two karya Rotua Magdalena.
TEMPO Interaktif, Jakarta - Mulai hari ini, perupa Rotua Magdalena Pardede Agung menggelar pameran tunggalnya. Bertajuk The Blessing of Mother Earth, pameran yang digelar di Rumah Jawa, Jalan Kemang Timur 99, Kemang, Jakarta Selatan, itu akan berlangsung hingga 20 Mei 2011 mendatang.

Dalam pameran tunggalnya yang ke-7 kalinya itu, Magdalena menyuguhkan karya-karya yang merupakan hasil eksplorasinya dalam seni rupa. Ia menggunakan teknik layered artography, yakni lapisan dalam seni dan fotografi. Magdalena mengaplikasikan seni yang ada di sekitar kita, seni dalam lingkungan kehidupan, yang penuh dengan lapisan warna dan komposisi.

Kemampuan Magdalena menggabungkan antara foto, grafis, sapuan-sapuan kuas, serta penambahan ornamen lain, menjadikan karyanya boleh dibilang mempunyai ciri khas dan teknik yang belum banyak digunakan orang lain. Dalam pameran ini, Magdalena akan menampilkan sekitar 50 karyanya berupa lukisan dan instalasi, yang diaplikasikan pada kertas, kanvas, dan kain.

Advertising
Advertising

Lahir di Jakarta, 2 September 1971, Magdalena menempuh pendidikan di Seni Rupa di Institut Kesenian Jakarta. Di kampus itu, ia juga mendalami seni grafis, plus belajar fotografi di Nikon School of Photography.

Pameran tunggal pertamanya bertajuk My Work digelar di Galeri Cemeti pada 1994. Setelah itu, ia berturut-turut menggelar lima pameran tunggalnya. Antara lain, Little Naration (1997) di Galeri Lontar, Woman & Her Living Room (2006) di Toko Buku Aksara, Kemang, dan Unforgotten Paradise (2009) di Hotel Four Seasons, Jakarta.

Magdalena meraih sejumlah penghargaan, antara lain, sebagai mahasiswa seni grafis terbaik Institut Kesenian Jakarta pada 1992 dan Philip Morris Award 1995.

KALIM | PELBAGAI SUMBER

Berita terkait

Mengenal Voice Against Reason, Pameran Seni Rupa Kontemporer dari 24 Perupa

40 hari lalu

Mengenal Voice Against Reason, Pameran Seni Rupa Kontemporer dari 24 Perupa

Pameran seni rupa ini diikuti perupa dari Australia, Bangladesh, India, Jepang, Singapura, Taiwan, Thailand, Vietnam, dan Indonesia.

Baca Selengkapnya

Grey Art Gallery Bandung Gelar Pameran Seni Rupa Islami Karya 75 Seniman

47 hari lalu

Grey Art Gallery Bandung Gelar Pameran Seni Rupa Islami Karya 75 Seniman

Pameran seni rupa Islami ini menampilkan 85 karya 75 seniman yang membawa kesadaran bagaimana memaknai nilai-nilai Islam.

Baca Selengkapnya

Belasan Seniman Gen Z dari 3 Kampus di Bandung Gelar Pameran Seni Rupa Equivocal

16 Oktober 2023

Belasan Seniman Gen Z dari 3 Kampus di Bandung Gelar Pameran Seni Rupa Equivocal

Gen Z menggelar pameran seni rupa yang berisi karya digital art, seni instalasi, gambar atau drawing, lukisan, seni grafis, patung, juga performance

Baca Selengkapnya

Selasar Sunaryo Gelar Pameran Lengan Terkembang Karya Belasan Seniman Difabel

23 September 2023

Selasar Sunaryo Gelar Pameran Lengan Terkembang Karya Belasan Seniman Difabel

Program itu dilatari oleh kenyataan bahwa pameran seni rupa di Indonesia selama ini belum menjadi ruang khalayak yang inklusif.

Baca Selengkapnya

Pameran Seni Rupa Artsiafrica#2 di Bandung Tampilkan 170 Gambar

19 September 2023

Pameran Seni Rupa Artsiafrica#2 di Bandung Tampilkan 170 Gambar

Pameran seni rupa bertajuk Artsiafrica menampilkan sosok warga Asia dan Afrika lewat muka hingga balutan budayanya di negara masing-masing.

Baca Selengkapnya

Kelompok Ambari dari Alumni ITB Gelar Pameran Prismeu di Galeri Orbital Dago Bandung

4 September 2023

Kelompok Ambari dari Alumni ITB Gelar Pameran Prismeu di Galeri Orbital Dago Bandung

Karya yang ditampilkan 9 anggota dari kelompok Ambari dalam pameran Prismeu adalah perwujudan dari benda atau alam sekitar yang nyata di keseharian.

Baca Selengkapnya

Fenomena Alam dan Sosial di Pameran Tunggal Iwan Suastika

20 Agustus 2023

Fenomena Alam dan Sosial di Pameran Tunggal Iwan Suastika

Pameran tunggal Iwan Suastika diharapkan dapat membangun diskusi bersama tentang nilai-nilai kemanusiaan dengan perubahan alam.

Baca Selengkapnya

Lato-lato dan Rumus Fisika di Pameran Seni Rupa Ruang Dini Bandung

19 Juni 2023

Lato-lato dan Rumus Fisika di Pameran Seni Rupa Ruang Dini Bandung

Pameran Seni Rupa yang berlangsung di Galeri Ruang Dini, Bandung itu banyak menggunakan media papan kayu.

Baca Selengkapnya

Galeri NuArt di Bandung Gelar Pameran Mekanisme Pertahanan Manusia

21 Mei 2023

Galeri NuArt di Bandung Gelar Pameran Mekanisme Pertahanan Manusia

Ada cara yang dinyatakan oleh para seniman dalam pameran seni rupa ini, seperti mengenali ulang apa yang terlihat sebagai realitas keseharian.

Baca Selengkapnya

Pameran Bianglala Seribu Imajinasi, Wadah Seniman Penyandang Autisme Unjuk Diri

7 April 2023

Pameran Bianglala Seribu Imajinasi, Wadah Seniman Penyandang Autisme Unjuk Diri

Imajinasi unik dan berbeda yang dimiliki penyandang autisme ini terlihat dari karya mereka yang memiliki makna sudut pandang sendiri.

Baca Selengkapnya