Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Disebut Media Malaysia Tak Profesional, Putri Ariani Merasa Difitnah

Reporter

image-gnews
Putri Ariani. Foto: Creathink
Putri Ariani. Foto: Creathink
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Musisi, Putri Ariani akhirnya buka suara atas tudingan tidak profesional yang dialamatkan media Malaysia kepadanya. Dalam unggahan di Instagram Storynya pada Sabtu malam, 1 Juni 2024, Putri Ariani mengunggah video sikapnya atas tudingan yang memperburuk citranya itu. 

Tanggapan Putri Ariani Disebut Tak Profesional

"Ada kalanya kita dibenci tanpa ada alasan yang jelasm adakalanya kita sudutkan tanpa kejelasan dan bahkan adakalanya kita difitnah tanpa bukti nyata," tulisnya pada bagian atas. Ia menasihati dirinya sendiri untuk bersabar. "Karena pada akhirnya Allah yang akan menjelaskan siapa yang benar dan siapa yang salah," tulisnya pada bagian bawah. 

Kedatangan Putri Ariani ke Kuala Lumpur, Malaysia untuk menggelar konferensi pers Konser Alan Walker bertajuk Walkerworld Tour pada 22 Juni 2024. Peringkat 4 America's Got Talent 2023 ini memang berkolaborasi dengan produser musik dan DJ asal Norwegia itu dan penulis lagu Norwegia, Peder Elias dalam single berjudul 'Who I Am'. Ia pun akan diikutkan Alan Walker dalam konser di Asia, yakni di Jakarta, Singapura, Macau, dan Kuala Lumpur. 

Kehadirannya menjadi magnet dalam konferensi pers yang digelar pada Kamis, 30 Mei 2024. Sebagai finalis AGT 2023, ia dinilai merepresentasikan penyanyi muda Asia Tenggara yang membanggakan. Tak mengherankan, banyak media Malaysia tertarik ingin melakukan wawancara dengannya. Tapi, setelah menunggu dua jam, pihak penyelenggara mengatakan Putri Ariani menolak diwawancara. Tudingan tidak profesional pun langsung dialamatkan kepada penyanyi berusia 18 tahun itu. 

Penyelenggara Konferensi Pers Minta Maaf

Selain memberikan tanggapan langsung melalui video bergambar, Putri juga mengunggah surat permintaan maaf dari Megatix Malaysia yang menggelar konferensi pers itu, kepada awak media setelah merasa dikecewakan. Surat dalam Bahasa Melayu itu menjelaskan telah terjadi kesalahpahaman sehingga muncul kejadian tersebut dan menodai citra Putri Ariani. 

"Putri Ariani, penyanyi berbakat dari Indonesia dan bintang program realiti America's Got Talent tidak pernah berniat untuk menunjukkan sikap tidak profesional. Terdapat salah faham yang berlaku dan kami dari pihak pengurusan amat kesal dengan insiden tersebut yang secara langsung mencalarkan reputasi beliau," tulis Megatix Malaysia. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Mereka juga meminta maaf Putri Ariani lantaran mendapat tudingan tidak profesional tersebut. "Pihak Megatix turut memohon maaf kepada Putri Ariani dan memohon supaya semua pihak tidak mengaitkan beliau dengan insiden tersebut," tulis Megatix. 

Putri yang berada di Kuala Lumpur sekaligus menjadi bintang tamu di konser Melly Goeslaw di Axiata Arena pada Sabtu, 1 Juni 2024 pun mengunggah ulang unggahan akun portal berita Budiey Channel. Unggahan itu memperlihatkan seorang pria, yang diduga bos promotor tengah menjelaskan dalam konferensi pers tambahan untuk meluruskan peristiwa yang dianggap mencoreng reputasi Putri Ariani. 

"Saya ingin mengambil full responsibel sebagai penganjur utama dan saya ingin mengambil sepenuhnya bertanggung jawab atas kejadian tempo hari," ujar pria itu. Ia menuturkan, peristiwa itu terjadi saat ia tengah di luar ruangan sehingga tak mengetahui insiden tersebut. 

Pilihan Editor: Tak Sabar Guncang Jakarta, Alan Walker: Bakal Jadi Pertunjukan Luar Biasa

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Bank Indonesia dan Bank Negara Malaysia Lanjutkan Kerja Sama, Bisa Saling Tukar Mata Uang hingga Rp 82 Triliun

20 jam lalu

Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Bank Indonesia dan Bank Negara Malaysia Lanjutkan Kerja Sama, Bisa Saling Tukar Mata Uang hingga Rp 82 Triliun

Bank Indonesia dan Bank Negara Malaysia memperbarui perjanjian pertukaran bilateral dalam mata uang lokal. Kedua bank sentral bisa bertukar rupiah dan ringgit hingga Rp82 triliun.


Didatangi 4,5 Juta Wisatawan Muslim, Malaysia Tambah Pemasukan Rp53 Triliun Setahun

2 hari lalu

Wisatawan mengunjungi menara kembar Petronas yang diselimuti kabut asap di Kuala Lumpur, Malaysia, 11 September 2015. AP/Joshua Paul
Didatangi 4,5 Juta Wisatawan Muslim, Malaysia Tambah Pemasukan Rp53 Triliun Setahun

Pariwisata dan perhotelan yang ramah muslim memiliki potensi ekonomi yang signifikan di Malaysia


Polres Serang Bongkar Sindikat Narkoba Jaringan Malaysia

3 hari lalu

Ilustrasi penjahat narkoba. TEMPO/Iqbal Lubis
Polres Serang Bongkar Sindikat Narkoba Jaringan Malaysia

Total barang bukti yang diamankan dari pengungkapan sindikat narkoba ini hampir 24 kilogram sabu senilai Rp 28,7 miliar.


KKP Sita Selundupan ikan ilegal dari Malaysia ke Indonesia

4 hari lalu

Direktur Jenderal Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan, Kementerian Kelautan dan Perikanan Pung Nugroho Saksono (tengah) memberikan keterangan kepada wartawan terkait penangkapan kapal ikan asing di Pelabuhan Pangkalan PSDKP Batam, Kepulauan Riau, Rabu, 21 Agustus 2024. Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) berhasil mengamankan satu unit KIA berbendera Vietnam yang melakukan penangkapan ikan secara ilegal di WPPNRI 711 perairan Laut Natuna. ANTARA FOTO/Teguh Prihatna
KKP Sita Selundupan ikan ilegal dari Malaysia ke Indonesia

Ikan hasil penyitaan tersebut akan diberikan ke yayasan yatim piatu di sekitar lokasi penangkapan seperti yang sudah KKP lakukan sebelumnya


KKP Gagalkan Ikan Ilegal dari Malaysia ke Indonesia

5 hari lalu

Personel Direktorat Jenderal Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP) memeriksa kapal ikan asing yang diamankan di Pelabuhan Pangkalan PSDKP Batam, Kepulauan Riau, Rabu, 21 Agustus 2024. Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) berhasil mengamankan satu unit KIA berbendera Vietnam yang melakukan penangkapan ikan secara ilegal di WPPNRI 711 perairan Laut Natuna. ANTARA FOTO/Teguh Prihatna
KKP Gagalkan Ikan Ilegal dari Malaysia ke Indonesia

Ditjen PSDKP Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) berhasil menggagalkan masuknya ikan secara ilegal dari Malaysia ke Indonesia.


Hasil Final China Open 2024: Tuan Rumah Jadi Juara Umum dengan 4 Gelar, Malaysia Bawa Pulang 1 dari Ganda Putra

5 hari lalu

Penyerahan hadiah ganda campuran China Open 2024. Instagram/BWF
Hasil Final China Open 2024: Tuan Rumah Jadi Juara Umum dengan 4 Gelar, Malaysia Bawa Pulang 1 dari Ganda Putra

Jepang yang memiliki dua wakil di final, yakni Kodai Naraoka dan Tomoka Miyazaki, gagal meraih gelar juara di China Open 2024.


Xi Jinping Menerima Kunjungan Kerja Raja Malaysia

6 hari lalu

Presiden China Xi Jinping (kanan) bertemu dengan Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim (kiri) di Balai Agung Rakyat di Beijing, ibu kota China, pada 31 Maret 2023. (Antara/Xinhua/Rao Aimin)
Xi Jinping Menerima Kunjungan Kerja Raja Malaysia

Xi Jinping dan Raja Malaysia Sultan Ibrahim rapat membahas sejumlah isu bilateral termasuk saling belajar antara peradaban Cina


Jadwal Final China Open 2024 Minggu 22 September: Tuan Rumah Punya 6 Wakil, Tak Ada Pemain Indonesia

6 hari lalu

Ilustrasi Bulu tangkis. ANTARA/Maha Eka Swasta
Jadwal Final China Open 2024 Minggu 22 September: Tuan Rumah Punya 6 Wakil, Tak Ada Pemain Indonesia

Tuan rumah berpeluang menyapu bersih gelar juara China Open 2024, dengan satu gelar sudah dipastikan dari sektor ganda putri.


Inspirasi Putri Ariani Ciptakan Lagu Senyumannya Tutupi Semua Lelah

7 hari lalu

Putri Ariani. Dok. Putri Ariani
Inspirasi Putri Ariani Ciptakan Lagu Senyumannya Tutupi Semua Lelah

Putri Ariani merilis single perdana untuk album Evolve yang berjudul Senyumannya Tutupi Semua Lelah.


Kronologi BNN Ungkap Kasus Peredaran Narkotika Asal Malaysia

7 hari lalu

Barang bukti 15 kilogram narkotika jenis sabu, 10.345 butir narkotika jenis ekstasi dengan berat netto 3.021,8 gram yang ditunjukkan dalam konferensi pers di Kantor BNN, Cawang, Jakarta, Jumat, 20 September 2024. BNN meringkus penyelundupan narkotika jaringan internasional Thailand-Malaysia-Indonesia melalui perairan wilayah Aceh yang akan diedarkan di wilayah Sumatera Utara dan Palembang. Pada kasus ini, BNN berhasil menemukan 15 kilogram narkotika jenis sabu, 10.345 butir narkotika jenis ekstasi dengan berat netto 3.021,8 gram. TEMPO/Ilham Balindra
Kronologi BNN Ungkap Kasus Peredaran Narkotika Asal Malaysia

Dari penggeledahan itu, BNN temukan dua bungkus kemasan teh Cina berisi 10.345 butir narkotika jenis ekstasi.