Jember Fashion Carnaval 2017 Mulai Digelar Hari Ini

Reporter

Rabu, 9 Agustus 2017 13:53 WIB

Kapsul waktu fctc dipromosikan di arena Jember Festival Carnaval (JFC). Istimewa

TEMPO.CO, Jember - Jember Fashion Carnaval (JFC) mulai digelar, Rabu, 9 Agustus 2017. Presiden JFC, Dynand Fariz dan Wakil Bupati Jember, Muqit Arief yang membuka karnaval yang sudah menginjak tahun ke-16 pada 2017.

Dalam JFC 2017 ini, tema besar yang diusung adalah 'Victory' yang berisi 10 tema unik yang mempresentasikan perjalanan JFC dalam meraih prestasi di level dunia dalam kategori National Costume. Ke-10 tema unik itu antara lain Srivijaya Empire, Bali, King of Papua, Mystical Toraja, Siger Crown Lampung, Borneo, Chronicle of Borobudur, Mythical Toraja, Wonderful of Betawi dan Unity in Diversity.

Dynand Fariz mengatakan, JFC berhasil menempatkan diri sebagai karnaval ketiga di dunia setelah NottingHill, Amerika Serikat dan Reunion, Prancis. Sementara itu, Muqit Arief dalam sambutannya mengatakan JFC 2017 ini menjadi karnaval paling istimewa karena akan ditonton juga secara langsung oleh Presiden RI Joko Widodo pada puncak acara pada Minggu, 13 Agustus 2017 . "Insyaallah akan ditonton oleh Presiden Republik Indonesia, Jolo Widodo," kata Muqit.

Muqit berpesan kepada masyarakat Jember untuk menjadi tuan rumah yang baik. "Jember akan kedatangan tamu dari berbagai daerah dan juga dari mancanegara. Jadilah tuan rumah yang baik," kata Muqit menambahkan. Dia juga mengatakan kalau dalam hari-hari ini, arus akan ada perubahan jalur lalu lintas dan ini harus dipahami. "Apalagi dengan rencana kedatangan Presiden RI, pengamanannya akan ekstra ketat," ujar dia.

JFC digelar mulai Rabu hingga Minggu, 9-13 Agustus 2017. Selama empat hari tersebut digelar World Class Fashion Carnaval antara lain Kid Carnival, Art Wear Carnival, Wonderful Archipelago Carnival Indonesia serta Grand Carnival.

DAVID PRIYASIDHARTA

Berita terkait

Jember Fashion Carnaval Usai, Relawan Gelar Aksi Bersih-bersih Sampah

7 Agustus 2023

Jember Fashion Carnaval Usai, Relawan Gelar Aksi Bersih-bersih Sampah

Banyak sampah makanan dan minuman yang ditinggalkan penonton di sepanjang rute Jember Fashion Carnaval.

Baca Selengkapnya

Puncak Jember Fashion Carnaval Diramaikan Prilly Latuconsina hingga Puteri Indonesia 2023

6 Agustus 2023

Puncak Jember Fashion Carnaval Diramaikan Prilly Latuconsina hingga Puteri Indonesia 2023

Para artis dan model berjalan dengan kostum memukau di halaman Kantor Pemkab Jember yang disulap menjadi catwalk Jember Fashion Carnaval.

Baca Selengkapnya

Enam Festival Budaya Digelar di Akhir Bulan Ini dan Agustus 2022, Catat Tanggalnya

27 Juli 2022

Enam Festival Budaya Digelar di Akhir Bulan Ini dan Agustus 2022, Catat Tanggalnya

Festival budaya ini tidak hanya menghibur dan menarik kunjungan wisatawan, tetapi juga sebagai ajang silaturahmi sekaligus upaya pelestarian.

Baca Selengkapnya

Jember Fashion Carnaval 2021, Penampilan 9 Defile dan Promosi Wisata Jember

13 November 2021

Jember Fashion Carnaval 2021, Penampilan 9 Defile dan Promosi Wisata Jember

Pada Jember Fashion Carnaval tahun ini, panitia mengambil tema 'Virtue Fantasy' yang menggambarkan perjalanan menemukan nilai-nilai kehidupan.

Baca Selengkapnya

Anya Geraldine Jadi Muse Jember Fashion Carnaval Tampil Edgy Pakai Kostum Komodo

24 Agustus 2021

Anya Geraldine Jadi Muse Jember Fashion Carnaval Tampil Edgy Pakai Kostum Komodo

Melihat Anya Geraldine tmengenakan kostum komodo netizen mendukungnya ikut ajang Miss Universe

Baca Selengkapnya

Saksikan Jember Fashion Carnaval 2020 Secara Virtual pada Ahad Besok

20 November 2020

Saksikan Jember Fashion Carnaval 2020 Secara Virtual pada Ahad Besok

Jember Fashion Carnaval 2020 mengangkat tema tentang anak World Kids Carnaval.

Baca Selengkapnya

Cinta Laura di Jember Fashion Carnaval Ingin Promosikan Indonesia

5 Agustus 2019

Cinta Laura di Jember Fashion Carnaval Ingin Promosikan Indonesia

Menurut ibunya, keikutsertaan Cinta Laura di Jember Fashion Carnaval karena ingin mempromosikan pariwisata Indonesia.

Baca Selengkapnya

Presiden Jember Fashion Carnaval Dynand Fariz Meninggal

17 April 2019

Presiden Jember Fashion Carnaval Dynand Fariz Meninggal

Dynand Fariz adalah perancang busana kostum setiap pemandu kontingen negara peserta Asian Games 2018.

Baca Selengkapnya

Berawal dari Keluarga, Ini Perjalanan Jember Fashion Carnaval

27 Februari 2019

Berawal dari Keluarga, Ini Perjalanan Jember Fashion Carnaval

Jember Fashion Carnaval bemula dari kebiasaan kumpul keluarga setiap Lebaran. Kini acara ini menjadi karnaval kelas dunia.

Baca Selengkapnya

Jember Fashion Carnaval Segera Dimulai, Apa yang Beda Tahun Ini?

26 Februari 2019

Jember Fashion Carnaval Segera Dimulai, Apa yang Beda Tahun Ini?

Jember Fashion Carnaval alias JFC 2019 telah memasuki tahun ke-18. Apa yang akan berbeda pada carnaval tahun ini?

Baca Selengkapnya