Marsha Timothy Belajar Sadis di Film Marlina  

Reporter

Jumat, 26 Mei 2017 11:52 WIB

Marsha Timothy saat ditemui di XXI Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, 12 Mei 2017. Tempo/Dini Teja

TEMPO.CO, Jakarta - Dalam film terbarunya, Marlina Si Pembunuh dalam Empat Babak, Marsha Timothy berperan sebagai perempuan asli Sumba yang memenggal kepala pria yang hendak merampoknya. Banyak yang penasaran dengan pengalaman Marsha setelah memerankan tokoh Marlina yang sadis tersebut.

Baca: Film Marlina Diputar Perdana di Festival Film Cannes 2017

"Ada proses workshop. Saya juga ngobrol dengan Mouly (sutradara). Sebetulnya, selama itu, saya enggak di-treat untuk jadi sadis," katanya saat konferensi pers di XXI Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, akhir pekan lalu.

Kalaupun pada akhirnya dia terkesan sadis, ucap Marsha, itu merupakan kebutuhan pendalaman karakter. "Saya juga enggak tahu, apa nanti kesannya terlihat sadis," ujar ibu satu putri ini.

Rama Adi, salah satu produser film ini, menuturkan tokoh Marlina memang cocok diperankan Marsha. "Marlina itu karakternya kuat, tapi kami butuh seseorang yang kelihatannya lembut, istilahnya tragic character. Saya dan Mouly bilang, Chacha (Marsha Timothy), nih," tuturnya.

Marlina Si Pembunuh dalam Empat Babak bercerita tentang perempuan asli Sumba bernama Marlina yang memenggal kepala perampok. Dia membawa kepala perampok tersebut dalam perjalanannya ke kantor polisi.

Ternyata perjalanannya tak semulus yang dibayangkan. Banyak konflik yang terjadi selama perjalanan yang harus dihadapi Marlina. Film ini ditayangkan perdana di Festival Film Cannes pada 24 Mei 2017. Di Indonesia, rencananya film ini mulai ditayangkan di bioskop pada Oktober mendatang.

Simak: Selain Marlina, 3 Film Indonesia Pernah Diputar di Cannes

Marsha Timothy mengatakan sebetulnya sosok Marlina dalam film ini tidak sengaja menunjukkan kekuatannya. "Di film ini, kekuatan itu muncul di saat yang tidak terduga. Dia didatangi perampok. Dia membela diri dengan caranya. Kekuatan itu muncul di situ," ujarnya.

DINI TEJA




Berita terkait

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

7 Oktober 2022

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

Baim Wong mengklaim video prank laporan KDRT-nya ke polisi untuk edukasi ke masyarakat

Baca Selengkapnya

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

7 Oktober 2022

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

Pasangan Baim Wong dan Paula Verhoeven dilaporkan polisi atas tuduhan laporan palsu karena membuat konten prank KDRT

Baca Selengkapnya

Video Porno Mirip Nagita Slavina, Polisi: Palsu, Hasil Editan

15 Januari 2022

Video Porno Mirip Nagita Slavina, Polisi: Palsu, Hasil Editan

Kasat Reskrim Polres Jakarta Pusat AKB Wisnu Wardhana mengatakan pemeran dalam video porno yang viral di media sosial bukanlah Nagita Slavina

Baca Selengkapnya

Polisi Bantah Punya Daftar Artis Pengguna Narkoba

15 Januari 2022

Polisi Bantah Punya Daftar Artis Pengguna Narkoba

Dugaan ini mencuat setelah polisi menangkap empat artis di awal 2022 karena narkoba,

Baca Selengkapnya

Pengacara Minta Nia Ramadhani Direhabilitasi, Alasannya Pecandu Berat

12 Januari 2022

Pengacara Minta Nia Ramadhani Direhabilitasi, Alasannya Pecandu Berat

Kuasa hukum Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie, Wa Ode Nur Zainab, membantah pernyataan hakim yang menyebut kliennya memakai sabu hanya untuk senang-senang

Baca Selengkapnya

Bantah Asal Tangkap Naufal Samudra, Polisi: Ada Dua Alat Bukti

9 Januari 2022

Bantah Asal Tangkap Naufal Samudra, Polisi: Ada Dua Alat Bukti

Penangkapan Naufal Samudra jadi pertanyaan karena polisi tidak menemukan barang bukti narkotika dan tes urine negatif.

Baca Selengkapnya

Dinkes DKI Pastikan Ashanty tak Dapat Perlakuan Khusus

9 Januari 2022

Dinkes DKI Pastikan Ashanty tak Dapat Perlakuan Khusus

Dinas Kesehatan DKI Jakarta memastikan tidak ada perlakuan khusus terhadap penyanyi Ashanty yang baru kembali dari Turki dan terpapar virus corona.

Baca Selengkapnya

Tarif Cassandra Angelie Rp 30 Juta, Polisi Bantah Pelanggannya Pejabat

4 Januari 2022

Tarif Cassandra Angelie Rp 30 Juta, Polisi Bantah Pelanggannya Pejabat

Cassandra Angelie mengaku sudah lima kali beroperasi dengan tarif sekali kencan sebesar Rp30 juta.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Artis Sinetron CA Atas Dugaan Kasus Prostitusi

31 Desember 2021

Polisi Tangkap Artis Sinetron CA Atas Dugaan Kasus Prostitusi

Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya menangkap seorang artis sinetron berinisial CA dalam kasus dugaan prostitusi.

Baca Selengkapnya

Artis Inisial BJ yang Ditangkap karena Narkoba adalah Bobby Joseph

12 Desember 2021

Artis Inisial BJ yang Ditangkap karena Narkoba adalah Bobby Joseph

Sosok artis peran berinisial BJ yang ditangkap polisi karena dugaan penyalahgunaan sabu diketahui adalah Bobby Joseph.

Baca Selengkapnya