Google Doodle Rayakan HUT Pramoedya Ananta Toer  

Reporter

Senin, 6 Februari 2017 10:49 WIB

google

TEMPO.CO, Jakarta - Situs pencarian ternama Google hari ini ikut merayakan ulang tahun sastrawan Indonesia, Pramoedya Ananta Toer, yang ke-92. Hal itu tampak jika Anda membuka laman Google hari ini, Senin, 6 Februari 2017.

Ketika dibuka, pada laman itu akan keluar gambar pria berambut putih, berkacamata, mengenakan kaus, dan tengah mengetik. Pria tersebut merupakan gambaran diri Pramoedya.

Pramoedya merupakan penulis yang lahir di Blora, Jawa Tengah, 6 Februari 1925. Pria bernama asli Pramoedya Ananta Mastoer ini sepanjang hidupnya telah menghasilkan lebih dari 50 karya.

Pram muda bekerja sebagai juru ketik untuk surat kabar Jepang di Jakarta selama masa pendudukan Jepang di Jakarta. Pada masa kemerdekaan Indonesia, ia sempat mengikuti kelompok militer. Sepanjang menjalani kehidupan militernya, ia menulis buku dan sejumlah cerita, termasuk saat ia dipenjara pada 1948 dan 1949.

Pram kemudian menjadi anggota Lekra sepulang dari Belanda sebagai bagian dari program pertukaran budaya. Sejak saat itu, ia mulai banyak menulis kritik terhadap kinerja pemerintah dan korupsi di pemerintahan.

Pram juga mulai menunjukkan ketidaksukaannya pada pemerintahan yang Jawa sentris. Selain itu, ia mempelajari tentang etnis Tionghoa dan menerbitkan rangkaian surat-menyurat dengan penulis Tionghoa yang membicarakan sejarah Tionghoa di Indonesia berjudul Hoa Kiau di Indonesia.

Seusai peristiwa 1965, Pram ditahan pemerintah Soeharto karena dianggap prokomunis Cina karena tulisan-tulisannya. Buku-buku karyanya dilarang beredar. Ia juga ditahan tanpa pengadilan di Nusakambangan sebelum ditempatkan di Pulau Buru di Indonesia timur.

Pram dibebaskan dari tahanan pada 21 Desember 1979 serta mendapatkan surat pembebasan secara hukum tidak bersalah dan tidak terlibat Gerakan 30 September, tapi masih dikenai status tahanan rumah di Jakarta hingga 1992. Ia juga menjadi tahanan kota dan tahanan negara hingga 1999 serta wajib lapor satu kali seminggu ke Kodim Jakarta Timur sekitar dua tahun.

Meski dilarang menulis dalam penahanannya di Pulau Buru, Pram tetap menghasilkan karya serial empat kronik novel semifiksi sejarah Indonesia yang terkenal hingga sekarang.

INGE KLARA SAFITRI




Berita terkait

Kanada Tuntut Tiga Tersangka Pembunuhan Pemimpin Sikh, Diduga Terkait India

17 jam lalu

Kanada Tuntut Tiga Tersangka Pembunuhan Pemimpin Sikh, Diduga Terkait India

Polisi Kanada pada Jumat menangkap dan mendakwa tiga pria India atas pembunuhan pemimpin separatis Sikh Hardeep Singh Nijjar tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Pimpinan MPR RI Akan Bangun Komunikasi Politik

5 hari lalu

Pimpinan MPR RI Akan Bangun Komunikasi Politik

Menjelang transisi politik kepemimpinan nasional, MPR RI akan melakukan Silaturahmi Kebangsaan ke berbagai tokoh bangsa.

Baca Selengkapnya

Google Kembali Melakukan PHK, Ini Alasannya

15 hari lalu

Google Kembali Melakukan PHK, Ini Alasannya

Dalam beberapa bulan terakhir Google telah melakukan PHK sebanyak 3 kali, kali ini berdampak pada 28 karyawan yang melakukan aksi protes.

Baca Selengkapnya

Sosok Al-Kindi yang Disebut Sebagai Filsuf Pertama dalam Peradaban Islam

47 hari lalu

Sosok Al-Kindi yang Disebut Sebagai Filsuf Pertama dalam Peradaban Islam

Mengenal Al-Kindi, filsuf muslim yang telah menulis banyak karya dari berbagai bidang ilmu, dengan jumlah sekitar 260 judul.

Baca Selengkapnya

Inilah 10 Tokoh yang Paling Banyak Dicari di Google Indonesia pada 2023

31 Desember 2023

Inilah 10 Tokoh yang Paling Banyak Dicari di Google Indonesia pada 2023

YouTuber Nadia Fairuz Omara menempati posisi pertama tokoh yang banyak dicari di Google Indonesia sepanjang 2023.

Baca Selengkapnya

Sempat Dihilangkan, Google Kembalikan Fitur Ultra-wide Astrofotografi di Google Pixel 8 Pro

27 Desember 2023

Sempat Dihilangkan, Google Kembalikan Fitur Ultra-wide Astrofotografi di Google Pixel 8 Pro

Dengan fitur ultra-wide astrofotografi, pengguna Google Pixel 8 Pro dapat mengandalkan kamera belakang ponselnya untuk mengambil foto langit

Baca Selengkapnya

Google Luncurkan Android 14 QPR1 ke Ponsel Pixel, Ini Detailnya

8 Desember 2023

Google Luncurkan Android 14 QPR1 ke Ponsel Pixel, Ini Detailnya

Android 14 QPR1 mencakup 37 perbaikan dan penyempurnaan untuk ponsel Pixel.

Baca Selengkapnya

Google Meluncurkan Proyek Geothermal, Apa Itu?

1 Desember 2023

Google Meluncurkan Proyek Geothermal, Apa Itu?

Energi geothermal berasal dari panas yang dihasilkan selama pembentukan asli planet ini dan peluruhan radioaktif material.

Baca Selengkapnya

Google Memulai Proyek Geothermal untuk Memasok Energi di Pusat Data

1 Desember 2023

Google Memulai Proyek Geothermal untuk Memasok Energi di Pusat Data

Raksasa Google bekerja sama dengan Fervo membangun proyek listrik geothermal untuk memasok energi yang lebih bersih bagi pusat data Google.

Baca Selengkapnya

Ratusan Tokoh Deklarasikan Gerakan Masyarakat untuk Kawal Pemilu 2024: Dari Goenawan Mohamad hingga Ketua BEM UI

21 November 2023

Ratusan Tokoh Deklarasikan Gerakan Masyarakat untuk Kawal Pemilu 2024: Dari Goenawan Mohamad hingga Ketua BEM UI

Gerakan tersebut diawali dari kepedulian sekelompok orang yang tidak berpartai dan independen terhadap perhelatan Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya