Indonesia Menjadi Tuan Rumah International Ballet Star Gala

Kamis, 26 Januari 2017 07:55 WIB

Instruktur penari balet asal Kenya, Joel Kioko (16) memperlihatkan kegemulaian tubuhnya jelang melatih calon belarina muda Kenya di sebuah sekolah di Kibera Nairobi, Kenya, 9 Desember 2016. Joel Kioko telah belajar tari balet di Amerika Serikat. AP Photo

TEMPO.CO, Jakarta - Jualo.com sebagai situs jual beli ternama di Indonesia, mendukung penuh organisasi Indonesia Dance Society (IDS) pada gelaran bertajuk International Ballet Star Gala (IBSG) itu pada Sabtu 4 Februari 2017 pukul 19.30 WIB di Teater Besar Taman Ismail Marzuki (TIM) Jakarta.


Keterangan resmi Pedro Principe, COO Jualo.com, di Jakarta, Rabu, 25 Januari 2017 menyebutkan, situs tersebut mendukung penuh ajang internasional ini dan melakukan sejumlah aktifitas untuk kesuksesan pergelaran balet ini, seperti menyediakan fitur khusus pembelian tiket secara daring di Jualo.com dengan mengakses langsung link www.jualo.com/search/ q-tiket-ballet.


Di sini masyarakat dapat membeli langsung tiket IDS ini sesuai dengan kelas yang diinginkan. Selain itu jualo juga gencar mensosialisasi lewat media sosial maupun secara langsung agar masyarakat lebih mengetahui tentang acara ini. "Kami memiliki hasrat untuk bisa terlibat aktif dengan aktifitas budaya bersama dengan komunitas, " kata Pedro.

IBSG sendiri merupakan acara tahunan yang dihelat di berbagai negara di dunia sejak 2007. Indonesia mendapat sebuah kehormatan menjadi tuan rumah dari acara yang menghadirkan Top 10 Principal Dancer di dunia. Principal Dancer adalah seorang penari di peringkat tertinggi dalam sebuah grup tari profesional.

Juliana Tanjo, selaku Founder & Managing Director Indonesia Dance Society mengatakan, acara spektakuler yang diprakarsai dan diadakan oleh organisasi independen IDS yang mendukung kesenian khususnya seni tari balet ini akan berlangsung selama 2 jam dengan menampilkan ballerina yang berasal dari berbagai negara di penjuru dunia seperti Amerika, Kanada, Rusia, Denmark dan Korea.

Pengunjung tidak hanya bisa menyaksikan aksi ballerina internasional tersebut secara langsung, tapi juga berkesempatan untuk mengikuti Meet & Greet serta mengikuti Masterclass bersama dengan pebalet terkenal, Lorena Feijoo.


“Acara berskala internasional ini tentunya akan menjadi sebuah suguhan acara luar biasa yang akan sangat sayang jika dilewatkan oleh pecinta seni balet karena menampilkan 10 Principal Dancers yang mempertunjukkan karya kontemporer klasik balet seperti Swan Lake, Don Quixote, Carmen dan Gisella," kata Juliana Tanjo. *


ANTARA


Advertising
Advertising


Berita terkait

Menjelajah Joyland Festival Bali 2024, Destinasi Wisata yang Inklusif dan Ramah Keluarga

56 hari lalu

Menjelajah Joyland Festival Bali 2024, Destinasi Wisata yang Inklusif dan Ramah Keluarga

Berikut keseruan Joyland Festival Bali 2024 yang insklusif dan ramah keluarga dengan menghadirkan stan White Peacock hingga pilihan panggung musik.

Baca Selengkapnya

Butet Kartaredjasa Kritik Pemprov DKI yang Naikkan Harga Sewa Gedung Pertunjukan

15 Januari 2024

Butet Kartaredjasa Kritik Pemprov DKI yang Naikkan Harga Sewa Gedung Pertunjukan

Seniman Butet Kartaredjasa mempertanyakan alasan kenaikan harga gedung pertunjukan di DKI Jakarta

Baca Selengkapnya

Tak Ada Tema Kesenian dan Kebudayaan dalam Debat Capres-Cawapres, Begini Respons Budayawan dan Pekerja Seni

5 Desember 2023

Tak Ada Tema Kesenian dan Kebudayaan dalam Debat Capres-Cawapres, Begini Respons Budayawan dan Pekerja Seni

Lima tema debat capres-cawapres telah disampaikan KPU, tak ada tema soal kesenian dan kebudayaan. Begini respons budayawan dan pekerja seni.

Baca Selengkapnya

Debat Capres-Cawapres Pilpres 2024 Tak Ada Tema Kesenian dan Kebudayaan, Akmal Nasery Basral: Kerugian Besar Bangsa Ini

5 Desember 2023

Debat Capres-Cawapres Pilpres 2024 Tak Ada Tema Kesenian dan Kebudayaan, Akmal Nasery Basral: Kerugian Besar Bangsa Ini

Sastrawan Akmal Naseri Basral memberikan catatan tak adanya tema kebudayaan dankesenian dalam debat capres-cawapres pada Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Bone dan Aparat Bubarkan Paksa Pementasan Seni Bissu

22 Agustus 2023

Pemerintah Bone dan Aparat Bubarkan Paksa Pementasan Seni Bissu

Panitia menyebut Gubernur Sulawesi menyekal bissu sehingga penampilan seni monolog "Rindu Bissu" pun dilarang.

Baca Selengkapnya

Sejarah Adu Domba Garut, Kesenian Tradisional asal Jawa Barat

4 Juli 2023

Sejarah Adu Domba Garut, Kesenian Tradisional asal Jawa Barat

Domba Garut yang memiliki ciri khas pada fisiknya sering diikut sertakan dalam kontes atau diadu. Inilah asal usulnya.

Baca Selengkapnya

WM Mann Scholarship, Beasiswa Seni Pertunjukan di Skotlandia Khusus Mahasiswa Indonesia

24 Februari 2023

WM Mann Scholarship, Beasiswa Seni Pertunjukan di Skotlandia Khusus Mahasiswa Indonesia

Royal Conservatoire of Scotland dan WM Mann Foundation menawarkan beasiswa pascasarjana khusus mahasiswa Indonesia di bidang seni pertunjukan.

Baca Selengkapnya

Seniman dan Guru di Bandung ini Gelar Pameran Tunggal Gambar Berjudul Dunia

20 Januari 2023

Seniman dan Guru di Bandung ini Gelar Pameran Tunggal Gambar Berjudul Dunia

Dede Wahyudin, memajang 67 gambar ukuran kecil dan empat berukuran besar yang dominan berwarna hitam putih dalam pameran tunggal itu.

Baca Selengkapnya

Jadi Ketum LASQI, Gus Jazil Bertekad Gairahkan Kesenian Islami

17 November 2022

Jadi Ketum LASQI, Gus Jazil Bertekad Gairahkan Kesenian Islami

Kesenian Islam di Indonesia memiliki potensi yang luar biasa besar

Baca Selengkapnya

Masyarakat Kesenian Jakarta Minta Rencana Acara Musyawarah Versi DKJ Dihentikan

27 Oktober 2022

Masyarakat Kesenian Jakarta Minta Rencana Acara Musyawarah Versi DKJ Dihentikan

Masyarakat Kesenian Jakarta (MKJ) menilai musyawarah yang akan dilakukan Dewan Kesenian Jakarta (DKJ) tidak sesuai dengan Pergub DKI

Baca Selengkapnya