Girang Daniel Craig pada Peluncuran Aksi James Bond di Spectre

Reporter

Editor

Saroh mutaya

Selasa, 27 Oktober 2015 15:36 WIB

Daniel Craig, aktor pemeran James Bond bersalaman dengan Sekretaris Jenderal PBB Ban Ki-moon, saat ditunjuk sebagai duta untuk penghapusan ranjau dan bahaya ledakan di Markas PBB di New York, 14 April 2015. REUTERS/Lucas Jackson

TEMPO.CO, London - Para artis terlihat bercampur baur dengan para anggota keluarga kerajaan pada pemutaran perdana Spectre, Senin malam waktu setempat, 26 Oktober 2015. Gelar perdana Spectre di Royal Abert Hall itu menandai kembali manggung-nya si agen rahasia Inggris, James Bond, di layar perak.

Ratusan penggemar berseru gembira kepada aktor James Bond, Daniel Craig, begitu tiba di Royal Albert Hall, London. Warga di sekitar gedung ikut mengelu-elukan Craig dari jendela rumah mereka.

Craig kembali memerankan si agen 007 untuk keempat kalinya. Craig mengaku senang bisa terus membintangi James Bond.

"Saya sudah diperbolehkan terlibat secara kreatif dalam film-film ini sedari awal dan saya berlanjut melakukan ini. Terima kasih karena kami telah diberkati oleh tim yang sangat menakjubkan di sekitar kami," kata Craig.

Kali ini Craig menginjak karpet merah bersama bintang-bintang lainnya dalam James Bond edisi ini, yakni Lea Seydoux, Monica Bellucci, Ralph Fiennes, sutradara Sam Mendes, dan produser Barbara Broccoli, yang kemudian disambut Pangeran William dan istrinya Kate, serta Pangeran Harry.

"Luar biasa, betapa James Bond mewakili banyak hal, tidak saja Inggris, tapi juga seluruh dunia," ujar Bellucci.

Cuplikan trailer film ini memperlihatkan aksi khas film-film Bond, seperti 007 menyingkap organisasi laten Spectre dan bosnya, Franz Oberhauser, yang diperankan peraih Oscar, Christoph Waltz. "Sungguh sebuah tekanan untuk menjadi ikon, dan saya diam-diam berlatih di rumah," tutur Waltz.

Spectre adalah akronim dari "Special Executive for Counter-Intelligence, Terrorism, Revenge, and Extortion" pada film-film Bond sebelumnya. Reuters mengabarkan, Spectre—film James Bond ke-24—tayang di bioskop-bioskop Inggris pada Senin pekan ini dan di seluruh dunia pada awal November nanti.

ANTARA


Berita terkait

Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

14 jam lalu

Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

Film horor Vina: Sebelum 7 Hari disutradarai oleh Anggy Umbara akan rilis pada 8 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

2 hari lalu

Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

Sutradara Hanung Bramantyo menyebut film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa awalnya hadir delam dua versi, 21+ dan 17+.

Baca Selengkapnya

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

7 hari lalu

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

Film drama biopik Glenn Fredly The Movie mulai tayang di seluruh bioskop Indonesia pada Kamis, 25 April 2024

Baca Selengkapnya

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

8 hari lalu

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

The Fall Guy film aksi stuntman produksi Universal Pictures yang tayang di bioskop Indonesia, pada Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

9 hari lalu

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

Bambang Soesatyo mengungkapkan, keluarga besar FKPPI akan segera memproduksi atau syuting film "Anak Kolong".

Baca Selengkapnya

Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

15 hari lalu

Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

Buku tentang The Beatles diluncurkan menjelang rilis ulang film Let It Be

Baca Selengkapnya

Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

17 hari lalu

Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

Produsen TV asal Cina, TCL, mengembangkan film romantis berbasis AI generatif.

Baca Selengkapnya

7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

18 hari lalu

7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

Film fantasi yang terinspirasi dari cerita legenda dan dongeng, ada The Green Knight.

Baca Selengkapnya

8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

21 hari lalu

8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

Untuk menemani liburan Idul Fitri, Anda bisa menonton deretan film terbaik sepanjang masa berdasarkan rating IMDb berikut ini.

Baca Selengkapnya

Christian Bale Berperan dalam Film The Bride sebagai Monster Frankenstein

22 hari lalu

Christian Bale Berperan dalam Film The Bride sebagai Monster Frankenstein

Christian Bale menjadi monster Frankenstein dalam film The Bridge karya Maggie Gyllenhaal

Baca Selengkapnya