Bon Jovi Lolos dari Pembunuhan Aliran Musik

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Sabtu, 20 Juni 2015 10:33 WIB

Jon Bon Jovi menyampaikan pidato pada acra pembukaan rusun JBJ Soul Homes yang didirikan oleh yayasannya, di Philadelphia (22/4). (AP Photo/Matt Rourke)

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah menyambangi Indonesia pada 6 Mei 1995, Bon Jovi kini akan kembali menggelar konser di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 11 September 2015.

Band yang terbentuk pada 1983 itu terus berkibar dalam belantika musik dunia. Wendi Putranto, Redaktur Eksekutif Rolling Stone Indonesia, mengakui bahwa Bon Jovi adalah band yang tidak mati digerus zaman. "Bon Jovi adalah band yang lolos dari pembunuhan aliran musik," ujar Wendi kepada Tempo di Jakarta, Kamis, 18 Juni 2015.

Menurut dia, saat industri musik mendapat serangan dari grunge pada 1990-an, seperti yang terjadi pada Nirvana, serta Britpop tahun 1995, antara lain Blur dan Oasis, Bon Jovi masih terus berkarya di jalur musiknya dan tidak kehilangan pendengar. Begitu juga ketika aliran nu metal mendominasi beberapa band pada 2000-an, seperti Korn dan Linkin Park.

Wendi mengatakan band yang tenar dengan lagu You Give Love a Bad Name dan Bed of Roses itu adalah band yang disiplin dan pekerja keras. Hingga kini, Bon Jovi telah menghasilkan 12 album dan menggelar lebih dari 2.900 pertunjukan.

Bon Jovi juga dijuluki raja konser dengan pendapatan konser berada di posisi ketiga setelah The Rolling Stones dan Madonna. "Gue akui, Jon itu orang yang baik. Dia bukan tipe rock star yang suka mabuk. Mereka tetap fokus berkarya," ujarnya.

Selanjutnya: Bon Jovi Versus Metallica
<!--more-->

Meski begitu, Bon Jovi tidak lepas dari pembenci. Menurut Wendi, itu karena Bon Jovi kerap memainkan musik rock dengan lirik yang cengeng. "Bon Jovi hater-nya banyak, salah satunya Metallica. Bahkan gitaris Metallica pernah pasang stiker tulisan 'F**k Bon Jovi' di gitarnya," tuturnya.

Sayangnya, Wendi menolak menyebut Bon Jovi sebagai band legendaris. Menurut dia, ada beberapa kriteria khusus bagi band yang bisa disebut legendaris, salah satunya segi artistik. Meski Bon Jovi konsisten berkarier, Wendi tidak melihat ada faktor spektakuler pada band tersebut.

"Sampai sekarang, Bon Jovi belum dilantik di Rock and Roll Hall of Fame, padahal itu penghargaan musisi terbesar dan hanya diperuntukkan bagi band yang sudah 25 tahun berdiri. Bahkan mereka baru menang satu Grammy," kata pengagum jurnalis Lester Bangs ini.

LUHUR PAMBUDI

Berita terkait

Perjalanan Bermusik Band Bon Jovi yang Rilis Film Dokumenter

14 hari lalu

Perjalanan Bermusik Band Bon Jovi yang Rilis Film Dokumenter

Film serial dokumenter Thank You, Goodnight: The Bon Jovi Story akan tayang perdana di layanan streaming Disney+ dan Hulu pada Jum'at, 26 April 2024.

Baca Selengkapnya

Sinopsis Film Dokumenter Bon Jovi yang Akan Tayang 26 April 2024

14 hari lalu

Sinopsis Film Dokumenter Bon Jovi yang Akan Tayang 26 April 2024

Sinopsis film dokumenter Bon Jovi mengikuti sejarah Bon Jovi, menampilkan video pribadi, foto, dan musik yang terkait gambaran kehidupan Jon Bon Jovi

Baca Selengkapnya

Jon Bon Jovi Belum Yakin Bisa Mengadakan Tur Penuh Setelah Jalani Medialisasi Pita Suara

46 hari lalu

Jon Bon Jovi Belum Yakin Bisa Mengadakan Tur Penuh Setelah Jalani Medialisasi Pita Suara

Jon Bon Jovi mengaku kurang yakin bisa melakukan tur penuh sejak menjalani operasi pita suara pada 2022.

Baca Selengkapnya

Setelah Operasi, Jon Bon Jovi Belum Memastikan Kelanjutan Tur Konser

47 hari lalu

Setelah Operasi, Jon Bon Jovi Belum Memastikan Kelanjutan Tur Konser

Musisi rock Jon Bon Jovi belum bisa memastikan kelanjutan tur konser setelah operasi pita suara yang masih tahap pemulihan

Baca Selengkapnya

Raih Penghargaan MusiCares, Jon Bon Jovi Beri Penghormatan untuk Bruce Springsteen

3 Februari 2024

Raih Penghargaan MusiCares, Jon Bon Jovi Beri Penghormatan untuk Bruce Springsteen

Jon Bon Jovi telah memberikan kontribusi luar biasa terhadap rock and roll dan kepeduliannya terhadap tunawisma

Baca Selengkapnya

Serial Dokumenter Bon Jovi Tayang pada April 2024

25 Januari 2024

Serial Dokumenter Bon Jovi Tayang pada April 2024

Serial dokumenter Bon Jovi Thank you, Goodnight: The Bon Jovi Story akan ditayangkan di layanan streaming Hulu

Baca Selengkapnya

MusiCares Menobatkan Bon Jovi sebagai Person of The Year 2024

23 Oktober 2023

MusiCares Menobatkan Bon Jovi sebagai Person of The Year 2024

Musisi Bon Jovi dinobatkan sebagai Person of the Year 2024 oleh MusiCares

Baca Selengkapnya

Daftar 10 Tembang Paling Hits dan Enak dari MLTR yang Lusa Tampil di Yogya

4 November 2022

Daftar 10 Tembang Paling Hits dan Enak dari MLTR yang Lusa Tampil di Yogya

Tercatat sudah ada 9 album yang telah dirilis MLTR singkatan Michael Learns To Rock. Simak 10 tembang paling hits MLTR yang enak didengar.

Baca Selengkapnya

Michael Learns To Rock Gelar Konser Musik di Oktober, Ini Sederet Albumnya

6 Agustus 2022

Michael Learns To Rock Gelar Konser Musik di Oktober, Ini Sederet Albumnya

Grup slow rock asal Denmark itu bakal melakukan konser musik di Oktober nanti. Jakarta dan Surabaya.

Baca Selengkapnya

Konser Musik Dunia: Michael Learns To Rock Bakal Manggung di Indonesia di Oktober

5 Agustus 2022

Konser Musik Dunia: Michael Learns To Rock Bakal Manggung di Indonesia di Oktober

Promotor Color Asia Live, salah satu sponsor konser musik dunia itu, David Ananda mengatakan konser MLTR akan berlangsung di Jakarta dan Surabaya.

Baca Selengkapnya