Adik Ahok Puji Bakat Seni Mahar Laskar Pelangi

Reporter

Selasa, 13 Januari 2015 10:38 WIB

Bupati Belitung Timur, Basuri Tjahaja Purnama, saat pengambilan gambar talkshow 'Untukmu Indonesiaku' produksi TV TEMPO di Gedung Penta, Jakarta, 28 Mei 2014. TEMPO/Denny Sugiharto

TEMPO.CO, Jakarta - Bupati Belitung Timur Basuri Tjahaja Purnama mengenang aktor Laskar Pelangi yang berperan jadi Mahar, Verrys Yamarno, sebagai salah satu putra daerah yang potensial. (Baca: AirAsia Hilang di Belitung, Adik Ahok Bikin Posko)

"Saya harap prestasi Mahar bisa menjadi inspirasi dan contoh bagi anak muda di Belitung," kata Basuri kepada Tempo, Selasa, 13 Januari 2015.

Verrys Yamarno, 18 tahun, ditemukan tewas di kamar kosnya, Jalan Kramat V Nomor 13, RT 05 RW 09, Kelurahan Kenari, Kecamatan Senen, Jakarta Pusat, pada Senin, 12 Januari 2015. (Baca: Tangis Ikal Sambut Jenazah Mahar Laskar Pelangi

Dalam kesaksian Zulfani Fasa, 18 tahun, pemeran Ikal dalam film yang sama, Verrys sakit sejak dua hari lalu. Dia sempat membalurkan minyak angin ke tubuh Verrys. Namun, saat Zulfani pulang kuliah, Verrys ditemukan sudah meninggal.

Basuri mengatakan Verrys berjasa mengenalkan Belitung pada masyarakat Indonesia lewat film yang dibintanginya. Semula, Belitung merupakan wilayah yang tak dikenal oleh banyak orang. (Baca: Ikal Laskar Pelangi Oles Minyak ke Tubuh Mahar)

Namun, ketika film Laskar Pelangi menjadi populer melalui cerita yang menginspirasi dan kepiawaian akting pemerannya, Belitung seketika menjadi sangat populer.

"Bakat seni peran yang dimiliki Mahar sangat luar biasa," ujar adik kandung Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama tersebut. (Baca: Ahok Dilantik, Adiknya Tak Beri Ucapan Selamat)

Pemerintahannya, tutur Basuri, siap membantu segala keperluan keluarga Verrys untuk mengurus kepulangan jenazah ke Belitung.

"Pemerintah yang mengurus administrasi kepulangan jenazah hingga dimakamkan di Belitung," kata Basuri. (Baca: Adik Ahok Cek Kabar AirAsia Hilang di Belitung)

RAYMUNDUS RIKANG




Terpopuler
Pemeran Mahar Film Laskar Pelangi Meninggal di Kos
Kesaksian Teman Mahar Laskar Pelangi Sebelum Tewas
Ikal Laskar Pelangi Oles Minyak ke Tubuh Mahar
Adian Mau Pinjam Di Balik 98, Lukman Sardi Marah
Tangis Ikal Sambut Jenazah Mahar Laskar Pelangi







Advertising
Advertising





Berita terkait

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

7 Oktober 2022

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

Baim Wong mengklaim video prank laporan KDRT-nya ke polisi untuk edukasi ke masyarakat

Baca Selengkapnya

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

7 Oktober 2022

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

Pasangan Baim Wong dan Paula Verhoeven dilaporkan polisi atas tuduhan laporan palsu karena membuat konten prank KDRT

Baca Selengkapnya

Video Porno Mirip Nagita Slavina, Polisi: Palsu, Hasil Editan

15 Januari 2022

Video Porno Mirip Nagita Slavina, Polisi: Palsu, Hasil Editan

Kasat Reskrim Polres Jakarta Pusat AKB Wisnu Wardhana mengatakan pemeran dalam video porno yang viral di media sosial bukanlah Nagita Slavina

Baca Selengkapnya

Polisi Bantah Punya Daftar Artis Pengguna Narkoba

15 Januari 2022

Polisi Bantah Punya Daftar Artis Pengguna Narkoba

Dugaan ini mencuat setelah polisi menangkap empat artis di awal 2022 karena narkoba,

Baca Selengkapnya

Pengacara Minta Nia Ramadhani Direhabilitasi, Alasannya Pecandu Berat

12 Januari 2022

Pengacara Minta Nia Ramadhani Direhabilitasi, Alasannya Pecandu Berat

Kuasa hukum Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie, Wa Ode Nur Zainab, membantah pernyataan hakim yang menyebut kliennya memakai sabu hanya untuk senang-senang

Baca Selengkapnya

Bantah Asal Tangkap Naufal Samudra, Polisi: Ada Dua Alat Bukti

9 Januari 2022

Bantah Asal Tangkap Naufal Samudra, Polisi: Ada Dua Alat Bukti

Penangkapan Naufal Samudra jadi pertanyaan karena polisi tidak menemukan barang bukti narkotika dan tes urine negatif.

Baca Selengkapnya

Dinkes DKI Pastikan Ashanty tak Dapat Perlakuan Khusus

9 Januari 2022

Dinkes DKI Pastikan Ashanty tak Dapat Perlakuan Khusus

Dinas Kesehatan DKI Jakarta memastikan tidak ada perlakuan khusus terhadap penyanyi Ashanty yang baru kembali dari Turki dan terpapar virus corona.

Baca Selengkapnya

Tarif Cassandra Angelie Rp 30 Juta, Polisi Bantah Pelanggannya Pejabat

4 Januari 2022

Tarif Cassandra Angelie Rp 30 Juta, Polisi Bantah Pelanggannya Pejabat

Cassandra Angelie mengaku sudah lima kali beroperasi dengan tarif sekali kencan sebesar Rp30 juta.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Artis Sinetron CA Atas Dugaan Kasus Prostitusi

31 Desember 2021

Polisi Tangkap Artis Sinetron CA Atas Dugaan Kasus Prostitusi

Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya menangkap seorang artis sinetron berinisial CA dalam kasus dugaan prostitusi.

Baca Selengkapnya

Artis Inisial BJ yang Ditangkap karena Narkoba adalah Bobby Joseph

12 Desember 2021

Artis Inisial BJ yang Ditangkap karena Narkoba adalah Bobby Joseph

Sosok artis peran berinisial BJ yang ditangkap polisi karena dugaan penyalahgunaan sabu diketahui adalah Bobby Joseph.

Baca Selengkapnya