Komedian Otong Lenon Meninggal

Reporter

Senin, 13 Oktober 2014 16:15 WIB

Otong Lenon. Facebook.com

TEMPO.CO, Jakarta - Otong Lenon, pelawak senior di Indonesia, meninggal dunia. Kabar meninggalnya pelawak asal Melayu Riau ini beredar ramai dari para seniman Riau. Dikabarkan, Otong meninggal dunia pada Senin dinihari, 13 Oktober 2014, di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Arifin Achmad, Pekan Baru.

Akhir-akhir ini, Otong dikabarkan dirawat di rumah sakit akibat komplikasi beberapa penyakit. Otong akan dimakamkan di kampung halamannya, Benai, Taluk Kuantan, Riau.

Pria kelahiran Riau, 14 April 1957, yang meniti karier pada 1976 ini ikut bermain di film Si Doel Modern bersama almarhum Benyamin Sueb. Saat itu usianya baru 19 tahun dan kebagian peran sebagai anak kecil lantaran memiliki tinggi tubuh hanya 140 sentimeter. Dalam film itu, Otong sempat disindir dan diolok-olok Benyamin sebagai artis "semampai" alias semeter tak sampai.

Meski bertubuh kuntet dan dijuluki "semampai", Otong tak berkecil kecil hati. Dia justru dikenal sebagai komedian yang gigih untuk mengasah kemampuannya. Terbukti, dia sempat mendapat peran dalam sebuah pementasan sandiwara yang diproduksi Teater Koma pimpinan N. Riantiarno untuk lakon Rumah Kertas pada 1977 dan Suksesi tahun 1990.

Pada 1997, Otong sempat mendirikan grup Semekot alias Semeter Kotor bersama dua seniman asal Riau yang juga bertubuh sama seperti dirinya. "Semekot itu dari bahasa prokem atau bahasa gaul yang artinya semampai. Biar tubuh kami pendek-pendek, tetapi kami tegaskan, tidak akan menjual tubuh. Kami menjual kemampuan yang terus kami asah," kata Otong saat itu.

Otong pernah menjuarai lomba lawak Radio Republik Indonesia tahun 1981 dan sempat membintangi beberapa film, seperti Acuh-acuh Sayang dan Bodoh-bodoh Mujur tahun 1981, Hidung Belang Kena Batunya (1982), dan Memburu Makelar Mayat (1986).

HADRIANI P. | BERBAGAI SUMBER

Terpopuler:
Bayu Santoso Menangi Desain Sampul Album Maroon 5
Mantan J-Law Malu Foto Bugil Untuknya Tersebar
Angelina Jolie Terima Gelar Kehormatan
Pesona Shaheer Sheikh, Bintang Panah Asmara Arjuna

Berita terkait

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

7 Oktober 2022

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

Baim Wong mengklaim video prank laporan KDRT-nya ke polisi untuk edukasi ke masyarakat

Baca Selengkapnya

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

7 Oktober 2022

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

Pasangan Baim Wong dan Paula Verhoeven dilaporkan polisi atas tuduhan laporan palsu karena membuat konten prank KDRT

Baca Selengkapnya

Video Porno Mirip Nagita Slavina, Polisi: Palsu, Hasil Editan

15 Januari 2022

Video Porno Mirip Nagita Slavina, Polisi: Palsu, Hasil Editan

Kasat Reskrim Polres Jakarta Pusat AKB Wisnu Wardhana mengatakan pemeran dalam video porno yang viral di media sosial bukanlah Nagita Slavina

Baca Selengkapnya

Polisi Bantah Punya Daftar Artis Pengguna Narkoba

15 Januari 2022

Polisi Bantah Punya Daftar Artis Pengguna Narkoba

Dugaan ini mencuat setelah polisi menangkap empat artis di awal 2022 karena narkoba,

Baca Selengkapnya

Pengacara Minta Nia Ramadhani Direhabilitasi, Alasannya Pecandu Berat

12 Januari 2022

Pengacara Minta Nia Ramadhani Direhabilitasi, Alasannya Pecandu Berat

Kuasa hukum Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie, Wa Ode Nur Zainab, membantah pernyataan hakim yang menyebut kliennya memakai sabu hanya untuk senang-senang

Baca Selengkapnya

Bantah Asal Tangkap Naufal Samudra, Polisi: Ada Dua Alat Bukti

9 Januari 2022

Bantah Asal Tangkap Naufal Samudra, Polisi: Ada Dua Alat Bukti

Penangkapan Naufal Samudra jadi pertanyaan karena polisi tidak menemukan barang bukti narkotika dan tes urine negatif.

Baca Selengkapnya

Dinkes DKI Pastikan Ashanty tak Dapat Perlakuan Khusus

9 Januari 2022

Dinkes DKI Pastikan Ashanty tak Dapat Perlakuan Khusus

Dinas Kesehatan DKI Jakarta memastikan tidak ada perlakuan khusus terhadap penyanyi Ashanty yang baru kembali dari Turki dan terpapar virus corona.

Baca Selengkapnya

Tarif Cassandra Angelie Rp 30 Juta, Polisi Bantah Pelanggannya Pejabat

4 Januari 2022

Tarif Cassandra Angelie Rp 30 Juta, Polisi Bantah Pelanggannya Pejabat

Cassandra Angelie mengaku sudah lima kali beroperasi dengan tarif sekali kencan sebesar Rp30 juta.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Artis Sinetron CA Atas Dugaan Kasus Prostitusi

31 Desember 2021

Polisi Tangkap Artis Sinetron CA Atas Dugaan Kasus Prostitusi

Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya menangkap seorang artis sinetron berinisial CA dalam kasus dugaan prostitusi.

Baca Selengkapnya

Artis Inisial BJ yang Ditangkap karena Narkoba adalah Bobby Joseph

12 Desember 2021

Artis Inisial BJ yang Ditangkap karena Narkoba adalah Bobby Joseph

Sosok artis peran berinisial BJ yang ditangkap polisi karena dugaan penyalahgunaan sabu diketahui adalah Bobby Joseph.

Baca Selengkapnya