Katty Perry Menang Best Female di MTV Video Music  

Reporter

Senin, 25 Agustus 2014 12:13 WIB

Katy Perry. REUTERS/Mario Anzuoni

TEMPO.CO, Jakarta - Katy Perry menjadi pemenang awal di ajang bergengsi MTV Video Music Awards 2014. Tak tanggung-tanggung, Perry melengserkan Beyonce dan memenangkan kategori Best Female Video. (Baca: Robert Pattinson: 'Katy Perry is Very Hot')

Dilansir dari The Independent, Senin, 25 Agustus 2014, video musik Dark Horse milik Katy Perry keluar sebagai pemenang mengalahkan Drunk of Love milik Beyonce, Iggy Azalea dan Lorde. (Baca: Katy Perry dan Robert Pattinson Semakin Intim)

"Kita akan berpesta malam ini. Terima kasih Katy Cats," kata Perry pada saat memberikan sambutan kemenangan. (Baca: Ajang MTV VMA 2014, Katy Perry Paling Diperhatikan)

Di lain pihak, pemenang untuk kategori Best Male Video jatuh ke tangan solois Ed Sheeran. Video musik Sing keluar sebagai pemenang mengalahkan Happy milik Pharrell Williams, All of Me John Legend dan Stay With Me Sam Smith yang juga dinominasikan untuk kategori tersebut.

Video musik Dark Horse merupakan video yang paling berhasil mencuri perhatian. Apalagi mengingat di awal peluncurannya Dark Horse menuai kontroversi. Sebuah petisi online yang ditandatangani lebih dari 50 ribu warga muslim menuntut video tersebut dihapus. Petisi tersebut mengklaim Perry telah melakukan penghinaan terhadap Islam.

Di dalam video terlihat penari latar memakai kalung bertuliskan nama Allah. Kalung itu lalu disambar petir yang bersumber dari telunjuk Perry. Setelah mendapat banyak kritikan, Perry lalu menghapus gambar kalung tersebut dalam video.

RINA ATMASARI | THE INDEPENDENT

Berita terpopuler

Tanggapan Asmirandah Soal Isu Bangkrut dan Hamil
Jackie Chan Tulis Blog Soal Anaknya Kena Narkoba
Syuting Klip Bareng Afgan, Adila Fitri Degdegan
Niat Mentraktir, Kartu Kredit Aktris Ini Ditolak
Soal Hak Asuh, KPAI Konfirmasi Mental Marshanda


Berita terkait

Bantah Bruno Mars dan Katy Perry akan Tampil di Java Jazz Festival, Promotor: Kesalahan Teknis

43 hari lalu

Bantah Bruno Mars dan Katy Perry akan Tampil di Java Jazz Festival, Promotor: Kesalahan Teknis

Dewi Gontha mengklarifikasi bahwa Bruno Mars dan Katy Perry tidak akan tampil di Java Jazz Festival 2024.

Baca Selengkapnya

Celine Dion Kembali Nyanyi Setelah 3,5 Tahun Hiatus dan Idap Penyakit Langka

7 November 2023

Celine Dion Kembali Nyanyi Setelah 3,5 Tahun Hiatus dan Idap Penyakit Langka

Terungkap kegiatan Celine Dion ketika tampil pertama kali di hadapan publik dan di tengah perjuangannya melawan penyakit stiff person syndrom.

Baca Selengkapnya

Polisi Inggris Selidiki Russell Brand atas Serangkaian Tuduhan Kekerasan Seksual

26 September 2023

Polisi Inggris Selidiki Russell Brand atas Serangkaian Tuduhan Kekerasan Seksual

Polisi Inggris memulai penyelidikan terhadap Russell Brand menyusul laporan bahwa ia melakukan serangkaian kekerasan seksual terhadap empat perempuan.

Baca Selengkapnya

Polisi Mulai Penyelidikan Kasus Dugaan Kekerasan Seksual oleh Russell Brand

26 September 2023

Polisi Mulai Penyelidikan Kasus Dugaan Kekerasan Seksual oleh Russell Brand

Polisi menindaklanjuti laporan investigasi gabungan media Inggris yang mengklaim Russell Brand telah melakukan kekerasan seksual terhadap 5 perempuan.

Baca Selengkapnya

Simak Profil dan Perjalanan Bermusik Katy Perry

21 September 2023

Simak Profil dan Perjalanan Bermusik Katy Perry

Penyanyi Katy Perry menjual hak atas lima album studionya yang dirilis antara 2008 dan 2020 termasuk "Teenage Dream" kepada Litmus Music.

Baca Selengkapnya

Katy Perry Jual Hak Cipta 5 Albumnya, Termasuk Teenage Dream

20 September 2023

Katy Perry Jual Hak Cipta 5 Albumnya, Termasuk Teenage Dream

Penyanyi Katy Perry resmi menjual hak cipta atau katalog musiknya kepada Litmus Music seharga USD 225 juta atau senilai Rp 3 triliun, Senin pekan ini.

Baca Selengkapnya

Katy Perry Jual Album Musiknya ke Litmus Music, Simak Profil Perusahaan Ini

20 September 2023

Katy Perry Jual Album Musiknya ke Litmus Music, Simak Profil Perusahaan Ini

Hank Forsyth selaku co-founder sekaligus CEO Litmus Music mengatakan, lagu Katy Perry bagian esensial dari industri musik dunia

Baca Selengkapnya

Katy Perry Jual Hak 5 Album Musiknya ke Litmus Music Senilai Rp 3 Triliun

19 September 2023

Katy Perry Jual Hak 5 Album Musiknya ke Litmus Music Senilai Rp 3 Triliun

Bekerja sama dengan Litmus Music, Katy Perry mencairkan hak musik atas lima albumnya yang dirilis dalam periode 2008 hingga 2020.

Baca Selengkapnya

Buntut Tuduhan Kekerasan Seksual, Tur Stand Up Comedy Russell Brand Ditunda

19 September 2023

Buntut Tuduhan Kekerasan Seksual, Tur Stand Up Comedy Russell Brand Ditunda

Russell Brand dituduh memperkosa, melakukan pelecehan seksual, dan melecehkan banyak wanita. Namun dia dengan tegas membantahnya

Baca Selengkapnya

Russell Brand Dituduh Melakukan Kekerasan Seksual Terhadap 5 Perempuan

18 September 2023

Russell Brand Dituduh Melakukan Kekerasan Seksual Terhadap 5 Perempuan

Russell Brand bantah tuduhan melakukan pelecehan seksual, kekerasan seksual, pelecehan fisik, dan emosional

Baca Selengkapnya