Hanung Curhat Soal 'Cinta Tapi Beda' di Twitter  

Reporter

Editor

Grace gandhi

Selasa, 8 Januari 2013 05:17 WIB

Sutradara Hanung Bramantyo. ANTARA/Teresia May

TEMPO.CO , Jakarta: Sutradara film Cinta Tapi Beda, Hanung Bramantyo, berkicau di media sosial Twitter. Lewat kicauannya, ia ingin meluruskan masalah yang ditimbulkan salah persepsi setelah kemunculan film yang dibintangi Agni Pratistha tersebut.

Hanung dalam kicaunya menegaskan bahwa film itu bukan kampanye pernikahan beda agama. "Film ini bukan tentang nikah beda agama, tapi tentang cinta beda agama," ujarnya dalam kicauan yang diunggah di media sosial Twitter, Senin, 7 Januari 2013.

Ia juga mengatakan bahwa film tersebut tidak ada masalah dengan syariat. Hal tersebut dikutipnya dari ucapan Salim Assegaf, Ketua Front Pembela Islam Jakarta.

Kepada para pengecamnya, ia mempersilakan untuk terlebih dahulu menonton film Cinta Tapi Beda. "Banyak penonton mengecam tanpa menonton, hanya membaca sinopsis," ujarnya.

Film yang mengisahkan tentang kisah cinta beda agama ini tak hanya diprotes. Kemarin siang, komunitas masyarakat Minang melaporkannya ke Polda Metro Jaya. Film ini dianggap menanam kebencian dan penghinaan terhadap suku Minang.

Tokoh utama dalam film tersebut adalah Agni Pratistha. Ia memerankan Diana seorang gadis Minang beragama Katolik yang jatuh cinta kepada pria Muslim bersuku Jawa. Karakter Agni dianggap kuasa hukum Ikatan Pemuda Pemudi Minang Indonesia (IPPMI), Zulhendri Hasan, bertolak belakang dengan potret masyarajat Minang.

"Kalau orang dengar kata Minang pasti langsung identik dengan suku Minangkabau Padang di Indonesia dan suku Minang identik dengan Islam," ujarnya.

Hanung menjawab pernyataan ini dalam kuliah kicau singkat di lini masa akun Twitter-nya @hanungbramantyo. Menurut Hanung, pemilihan karakter Diana yang diperankan Agni memang bertujuan memotret masyarakat minoritas non-muslim di Padang. "Tujuannya, ada kebhinekaan di sana," ujarnya.

Namun, ia menambahkan, karena Diana berasal dari Padang, bukan berarti Diana bersuku Minang. "Asumsinya, Diana bukan asli Padang, tapi pendatang," ujarnya. Ia merasa tak pernah menyebut dalam film bahwa Diana bersuku Minang. "Saya heran dari mana orang bisa menuduh Diana bersuku Minang."

Ia menyayangkan masyarakat yang hanya menilai, mengkritik, dan menghakimi filmnya hanya dari perkataan orang lain, tanpa menonton filmnya. "Film adalah karya budaya, jadi mari sikapi dengan berbudaya," ujarnya.

Di akhir kuliah kicaunya, Hanung menyampaikan permohonan maaf. "Maaf jika karena Cinta Tanpa Beda membuat banyak masyarakat Minang terluka," ujarnya.

M. ANDI PERDANA

Berita terkait

Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

4 jam lalu

Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

Film horor Vina: Sebelum 7 Hari disutradarai oleh Anggy Umbara akan rilis pada 8 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

2 hari lalu

Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

Sutradara Hanung Bramantyo menyebut film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa awalnya hadir delam dua versi, 21+ dan 17+.

Baca Selengkapnya

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

7 hari lalu

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

Film drama biopik Glenn Fredly The Movie mulai tayang di seluruh bioskop Indonesia pada Kamis, 25 April 2024

Baca Selengkapnya

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

8 hari lalu

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

The Fall Guy film aksi stuntman produksi Universal Pictures yang tayang di bioskop Indonesia, pada Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

9 hari lalu

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

Bambang Soesatyo mengungkapkan, keluarga besar FKPPI akan segera memproduksi atau syuting film "Anak Kolong".

Baca Selengkapnya

Angkat Isu Pelecehan, Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa Segera Tayang di Bioskop

10 hari lalu

Angkat Isu Pelecehan, Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa Segera Tayang di Bioskop

Hanung Bramantyo sebelumnya bimbang hendak ditayangkan di mana film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa lantaran mengangkat isu sensitif.

Baca Selengkapnya

Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

15 hari lalu

Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

Buku tentang The Beatles diluncurkan menjelang rilis ulang film Let It Be

Baca Selengkapnya

Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

16 hari lalu

Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

Produsen TV asal Cina, TCL, mengembangkan film romantis berbasis AI generatif.

Baca Selengkapnya

7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

18 hari lalu

7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

Film fantasi yang terinspirasi dari cerita legenda dan dongeng, ada The Green Knight.

Baca Selengkapnya

8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

20 hari lalu

8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

Untuk menemani liburan Idul Fitri, Anda bisa menonton deretan film terbaik sepanjang masa berdasarkan rating IMDb berikut ini.

Baca Selengkapnya