Garuda di Dada Bagus 'Netral'  

Reporter

Editor

Pruwanto

Sabtu, 27 Oktober 2012 19:44 WIB

Vokalis grup musik Netral, Bagus. DOK/TEMPO/ Usman Iskandar

TEMPO.CO, Jakarta -Siapa yang tak pernah mendengar lagu "Garuda di Dadaku" ? Lagu milik Band Netral ini seolah menjadi nyanyian wajib bagi para suporter pendukung atlet olahraga cabang apapun khususnya di pertandingan tingkat internasional.

Liriknya memang menggelorakan semangat nasionalisme. Membuat setiap yang mendengarnya sontak turut bernyanyi.

Garuda di dadaku,
Garuda kebanggaanku
Ku yakin hari ini pasti menang

Bagus, Vokalis Band Netral sangat senang dengan kesuksesan lagu tersebut. "Kami bangga akan Indonesia. Sebagai musisi kami harus bisa menyumbang sesuatu, ya lewat musik," kata dia kepada Tempo, Selasa 23 Oktober 2012.

Menurut Bagus, awal mula lagu ini menjadi ngetop saat sering dinyanyikan dalam pertandingan sepak bola Piala Suzuki AFF yang digelar di Stadion Gelora Bung Karno pada 2010 lalu. Kala itu, suporter Indonesia seolah semua gila bola, menyemangati Timnas dengan yel-yel dan lagu Garuda di Dadaku. "Momen AFF itulah yang menjadi pemicunya," ujarnya bunggah.

Padahal, kata dia, sebenarnya lagu yang merupakan soundtrack film dengan judul yang sama itu telah beredar sejak setahun sebelumnya. Saat itu, bandnya membuatkan sebuah lagu untuk menyemangati pertandingan dalam film yang bercerita tentang seorang anak SD yang bercita-cita menjadi pemain bola yang hebat.

"Tapi memang sejak awal mikirnya memang bukan cuma untuk menyemangati bola aja, tapi bisa buat olahraga yang lain juga," kata pria yang khas dengan kepala plontosnya ini.

Perjuangan Bagus dan rekan-rekannya di Band Netral tak sia-sia. Lagu yang liriknya juga disumbang oleh salah satu fans sepak bola bernama Ferry Indra Syarif, itu akhirnya menjadi cara lain untuk membangkitkan rasa nasionalisme anak-anak muda, yaitu melalui musik.

MUNAWWAROH

Berita Terpopuler
Alasan Alfred Simanjuntak Dahulukan Pemudi

Di Kamar Mandi, Lagu Bangun Pemudi Pemuda Tercipta

Alfred Simajuntak Diminta Gus Dur Gubah Himne PKB

Suara Alfred Simajuntak Masih Lantang dan Empuk

Alfred Simajuntak: Lagu itu Mengobarkan Semangat

Berita terkait

Aktor Komedi Charlie Chaplin Pernah ke Garut, Dua Tahun Sebelum Sumpah Pemuda

14 hari lalu

Aktor Komedi Charlie Chaplin Pernah ke Garut, Dua Tahun Sebelum Sumpah Pemuda

Aktor komedi Charlie Chaplin pernah mengunjungi Garut pada 1926. Bahkan ia melanjutkan petualangannya ke Yogyakarta dan Bali.

Baca Selengkapnya

Aksi Sumpah Pemuda 2023 Nilai Jokowi Tak Taat Konstitusi

22 November 2023

Aksi Sumpah Pemuda 2023 Nilai Jokowi Tak Taat Konstitusi

Ketua BEM UI Melki Sedek Huang menilai Jokowi tak taat konstitusi pada akhir masa kepemimpinannya.

Baca Selengkapnya

Kompetisi Video Pendek KEMENPORA Meriahkan Hari Sumpah Pemuda

8 November 2023

Kompetisi Video Pendek KEMENPORA Meriahkan Hari Sumpah Pemuda

Kompetisi Video Pendek KEMENPORA Meriahkan Hari Sumpah Pemuda.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo Sebut Spirit Anak Muda di Politik Tinggi, tapi Ada yang Anti Partai

29 Oktober 2023

Menpora Dito Ariotedjo Sebut Spirit Anak Muda di Politik Tinggi, tapi Ada yang Anti Partai

Menpora Dito Ariotedjo ungkap soal spirit anak muda di bidang politik yang tinggi, tapi ada juga yang antipati terhadap partai politik.

Baca Selengkapnya

Cara Siswa SMA di Palembang Peringati Hari Sumpah Pemuda, Pakai Seragam Profesi

28 Oktober 2023

Cara Siswa SMA di Palembang Peringati Hari Sumpah Pemuda, Pakai Seragam Profesi

Kegiatan memperingati hari Sumpah Pemuda itu juga dilakukan langsung pemilihan ketua OSIS.

Baca Selengkapnya

Soegondo Djojopoespito Ketua Kongres Pemuda Saat Berusia 23 tahun, Pencetus Sumpah Pemuda

28 Oktober 2023

Soegondo Djojopoespito Ketua Kongres Pemuda Saat Berusia 23 tahun, Pencetus Sumpah Pemuda

Soegondo Djojopoespito pada usia 23 tahun memimpin Kongres Pemuda yang kemudian mencetuskan Sumpah Pemuda.

Baca Selengkapnya

Telkomsel Semangat Indonesia: Inspirasi untuk Berkontribusi

28 Oktober 2023

Telkomsel Semangat Indonesia: Inspirasi untuk Berkontribusi

Telkomsel Semangat Indonesia" lebih dari sebuah manifesto, hal ini juga menjadi langkah nyata dari komitmen Telkomsel untuk konsisten berkontribusi bagi bangsa dan negara

Baca Selengkapnya

Peringatan Sumpah Pemuda, Presiden BEM Unair Ajak Anak Muda Tak Apatis terhadap Politik

28 Oktober 2023

Peringatan Sumpah Pemuda, Presiden BEM Unair Ajak Anak Muda Tak Apatis terhadap Politik

Berkaca pada sejarah Hari Sumpah Pemuda, sebagai mahasiswa seharusnya berperan tidak hanya sebagai objek politik.

Baca Selengkapnya

Rapat-rapat Sebelum Kongres Pemuda 1928, Pencetus Sumpah Pemuda

28 Oktober 2023

Rapat-rapat Sebelum Kongres Pemuda 1928, Pencetus Sumpah Pemuda

Kongres Pemuda II dilaksanakan pada 27-28 Oktober 1928 di Jakarta yang dipimpin oleh Soegondo Djojopoespito, melahirkan deklarasi Sumpah Pemuda.

Baca Selengkapnya

Tokoh-tokoh Muda Penggerak Kongres Pemuda 1928, Pencetus Sumpah Pemuda

28 Oktober 2023

Tokoh-tokoh Muda Penggerak Kongres Pemuda 1928, Pencetus Sumpah Pemuda

Hari Sumpah Pemuda ditetapkan dengan adanya Kongres Pemuda. Berikut para tokoh muda yang berperan di dalamnya.

Baca Selengkapnya