Ratu Disko Donna Summer Wafat

Reporter

Editor

Jumat, 18 Mei 2012 15:57 WIB

Donna Summer. answers.com

TEMPO.CO, Jakarta - Ratu Disko Donna Summer meninggal dunia di usianya ke-63 tahun. Peraih lima Grammy Award ini meninggal pada Kamis pagi 17 Mei 2012 waktu setempat di Florida karena penyakit kanker paru-paru.

Nama Donna Summer melejit di tahun 1970-an. Ia meraih Grammy Award di antaranya sebagai Best R & B Vokal Performance dan Best Rock Vocal Performance. Karya paling berkesan dan luar biasa yang diciptakannya adalah album disko bertajuk Bad Girls. Dalam album ini, ia mengambil konsep tentang prostitusi. Pada cover art album itu, dipasang fotonya yang berdandan seperti seorang PSK.

Album Bad Girls berhasil menyedot perhatian pecinta musik sehingga tak mengherankan jika album itu meraup sukses besar di pasaran. Empat lagu dalam album itu menjadi hits nomor satu dalam rentang waktu 13 bulan, yaitu MacArthur Park, Hot Stuff, Bad Gilrs, dan sebuah lagu duet bersama Barbara Streisand, No More Tears.

Donna Summer meninggalkan tiga putrinya dari hasil pernikahannya dengan Bruce Sundano pada 16 Juni 1980. Summer juga memiliki empat cucu.

"Pagi ini dikelilingi oleh keluarga, kami kehilangan Donna Summer Sudano, seorang perempuan yang memiliki banyak bakat dan talenta," kata pihak keluarga Summer dalam keterangan pers tertulisnya.

"Meskipun kami berduka atas kematiannya, kami dalam damai merayakan kehidupannya yang luar biasa. Dan kami akan terus mengenang apa yang ditinggalkannya. Kata-kata rasanya tak cukup untuk menggambarkan betapa kami menghargai doa-doa Anda dan cinta untuk keluarga kami saat ini," kata keluarga Summer.

Pada 2009, ia bernyanyi di acara Nobel Peace Prize untuk memberikan penghargaan bagi Presiden Barack Obama di Oslo, Norwegia. Obama sendiri mengirimkan rilis statemen turut berduka cita atas kepergian Summer. "Suaranya sangat khas sulit dilupakan. Industri musik kehilangan seorang legenda begitu cepat. Doa kami untuk keluarga besar Donna," kata Obama dari Gedung Putih.



TMZ| ANT| RINA WIDIASTUTI

Berita terkait

Penyair Joko Pinurbo Meninggal, akan Dimakamkan di Sleman

7 hari lalu

Penyair Joko Pinurbo Meninggal, akan Dimakamkan di Sleman

Penyair Joko Pinurbo meninggal pada usia 61 tahun karena sakit.

Baca Selengkapnya

Solihin GP Wafat, Pj Wali Kota Bandung Kenang Kiprah Mang Ihin Atasi Krisis Pangan Lewat Gogo Rancah

5 Maret 2024

Solihin GP Wafat, Pj Wali Kota Bandung Kenang Kiprah Mang Ihin Atasi Krisis Pangan Lewat Gogo Rancah

Tokoh Jawa Barat Solihin GP yang akrab disapa Mang Ihin itu meninggal saat perawatan di Rumah Sakit Advent Bandung.

Baca Selengkapnya

Kisah Solihin GP Rayakan Ulang Tahun Ke-80 di Unpad, Ingatkan Pentingnya Pemberantasan KKN

5 Maret 2024

Kisah Solihin GP Rayakan Ulang Tahun Ke-80 di Unpad, Ingatkan Pentingnya Pemberantasan KKN

Solihin GP mengajak masyarakat kembali ke konsep dasar dalam mengelola lingkungan hidup.

Baca Selengkapnya

Tokoh Jawa Barat Solihin GP Meninggal di Bandung

5 Maret 2024

Tokoh Jawa Barat Solihin GP Meninggal di Bandung

Mantan Gubernur Jawa Barat yang juga pendiri Dewan Pemerhati Kehutanan dan Lingkungan Tatar Sunda (DPKLTS) Solihin GP wafat di usia 97 tahun.

Baca Selengkapnya

Cendekiawan Ignas Kleden Berpulang setelah Dua Tahun Mengidap Gangguan Ginjal

22 Januari 2024

Cendekiawan Ignas Kleden Berpulang setelah Dua Tahun Mengidap Gangguan Ginjal

Ignas Kleden dikenal sebagai sosok sastrawan, sosiolog, dan kritikus sastra asal lores Timur.

Baca Selengkapnya

Jenazah Lukas Enembe Disambut Tangisan Ratapan Suku Sentani di Jayapura

28 Desember 2023

Jenazah Lukas Enembe Disambut Tangisan Ratapan Suku Sentani di Jayapura

Dantje Nere mengatakan masyarakat adat yang juga sebagai warga jemaat GKI Filadelfia Kampung Harapan setempat sangat merasa kehilangan Lukas Enembe.

Baca Selengkapnya

Profil Doni Monardo, Mantan Ketua BNPB yang Meninggal Hari Ini

3 Desember 2023

Profil Doni Monardo, Mantan Ketua BNPB yang Meninggal Hari Ini

Doni Monardo menjabat sebagai Ketua Umum PPAD atau Persatuan Purnawirawan Angkatan Darat untuk periode 2021-2026.

Baca Selengkapnya

Eks Ketua Satgas Covid-19 Doni Monardo Berpulang

3 Desember 2023

Eks Ketua Satgas Covid-19 Doni Monardo Berpulang

Doni Monardo jatuh sakit dan menjalani proses perawatan intensif di rumah sakit sejak 22 September 2023.

Baca Selengkapnya

Ketua Komnas Perlindungan Anak Arist Merdeka Sirait Berpulang

26 Agustus 2023

Ketua Komnas Perlindungan Anak Arist Merdeka Sirait Berpulang

Arist Merdeka Sirait meninggal dalam usia 63 tahun pada pukul 08.30 WIB di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.

Baca Selengkapnya

Profil Luis Suarez, Legenda Barcelona dan Inter Milan yang Meninggal dalam Usia 88 Tahun

10 Juli 2023

Profil Luis Suarez, Legenda Barcelona dan Inter Milan yang Meninggal dalam Usia 88 Tahun

Luis Suarez merupakan pesepak bola yang aktif di era 50 hingga 70-an dan pernah menyabet Ballon d'Or, pernah memperkuat Barcelona dan Inter Milan.

Baca Selengkapnya