ELF Ogah Panggil Eunhyuk Suju Jadi 'Darius'  

Reporter

Editor

Sabtu, 28 April 2012 07:47 WIB

Kavenyou.com

TEMPO.CO, Jakarta - Eun Hyuk Super Junior mencoba mengajak ribuan penonton di Mata Elang Indoor Stadion, Ancol, memanggil dirinya dengan nama khas Indonesia. Tapi permintaannya tak dikabuli para ELF (Everlasting Friends), julukan penggemar boyband Super Junior.

Ajakan untuk memanggil nama yang dilokalkan itu dilontarkan Eun Hyuk ketika gilirannya untuk menunjukkan kebolehan masing-masing personel dalam konser Super Show 4 Indonesia yang digelar semalam, 27 April 2012. Ia menyanyikan lagu Say My Name yang mendeskripsikannya sebagai idola.

Di tengah lagu, Eun Hyuk berhenti sejenak lalu membaca secarik kertas dan mengajak penonton memilih lalu menyebut salah satu nama setelah ia berteriak Say My Name.

"Pilih satu, Darius, Rio, Dimas, atau Mike Lewis," ujarnya. Tapi, karena aksennya yang tak jelas, banyak penonton tidak mengerti apa yang ia minta.

Ia pun mengulangi permintaannya, "Darius, Rio, Dimas, atau Mike Lewis," sambil menyengir.

Kali ini penonton mengerti. Eun Hyuk pun berteriak, "Say My Name", dan dijawab oleh penggemarnya, "Lee Hyuk Jae!" Ia tersenyum, lalu kembali coba mengajak penonton menyebut nama Indonesia yang tadi ditawarkan.

Tapi para penonton tetap berteriak, "Lee Hyuk Jae, Lee Hyuk Jae," yang merupakan nama asli dari Eun Hyuk Super Junior.

Eun Hyuk menyerah. Ia kembali menyanyikan lagunya sambil terus berjoget. Penonton? Pastinya terus meneriakkan nama, "Lee Hyuk Jae, Lee Hyuk Jae, Lee Hyuk Jae," sampai lagu habis.

GUSTIDHA BUDIARTIE

Berita terkait

1.500 Orang Badui Jalani Ritual Seba di Serang

16 detik lalu

1.500 Orang Badui Jalani Ritual Seba di Serang

Ritual Seba merupakan tradisi masyarakat adat Suku Badui, sebagai wujud rasa syukur atas hasil panen yang berlimpah.

Baca Selengkapnya

Oleksandr Usyk Peluk Istri usai Kalahkan Tyson Fury dan Menjadi Juara Sejati Tinju Kelas Berat, Simak yang Dia Katakan

4 menit lalu

Oleksandr Usyk Peluk Istri usai Kalahkan Tyson Fury dan Menjadi Juara Sejati Tinju Kelas Berat, Simak yang Dia Katakan

Petinju Ukraina Oleksandr Usyk menjadi juara sejati atau tak terbantahkan tinju dunia di kelas berat dengan mengalahkan Tyson Fury.

Baca Selengkapnya

Pembukaan World Water Forum Ke-10 Digelar di KEK Kura-kura Bali

35 menit lalu

Pembukaan World Water Forum Ke-10 Digelar di KEK Kura-kura Bali

Pemerintah Bali bersama Panitia World Water Forum ke-10 dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat menjalankan upacara Segara Kerthi.

Baca Selengkapnya

7 Tradisi Umat Buddha Rayakan Waisak, Mengenakan Pakaian Putih Hingga Mandi Sang Buddha

36 menit lalu

7 Tradisi Umat Buddha Rayakan Waisak, Mengenakan Pakaian Putih Hingga Mandi Sang Buddha

Pada Hari Raya Waisak, umat Buddha akan mengunjungi kuil-kuil lokal maupun kuil besar untuk melakukan doa. Umat Buddha juga umumnya melakukan perenungan akan diri dan kehidupan secara tenang.

Baca Selengkapnya

Kalahkan Tyson Fury, Oleksandr Usyk Menjadi Juara Sejati Tinju Dunia Kelas Berat

41 menit lalu

Kalahkan Tyson Fury, Oleksandr Usyk Menjadi Juara Sejati Tinju Dunia Kelas Berat

Petinju Ukraina Oleksandr Usyk menjadi juara sejati tinju dunia di kelas berat setelah mengalahkan Tyson Fury.

Baca Selengkapnya

Satgas Damai Cartenz Tuding KKB Membunuh Boki Ugipa, Ada Luka Tembakan di Jenazah Warga Sipil

41 menit lalu

Satgas Damai Cartenz Tuding KKB Membunuh Boki Ugipa, Ada Luka Tembakan di Jenazah Warga Sipil

Satgas Damai Cartenz menyimpulkan KKB membunuh Boki Ugipa setelah melihat ancaman ke keluarganya.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Ledakan Smelter PT KFI Ancam Keselamatan Warga, Pemerintah Klaim Pembebasan Lahan IKN Tidak Melanggar HAM

43 menit lalu

Terpopuler: Ledakan Smelter PT KFI Ancam Keselamatan Warga, Pemerintah Klaim Pembebasan Lahan IKN Tidak Melanggar HAM

Terpopuler bisnis: Keselamatan warga sekitar terancam karena smelter PT KFI kerap meledak. Pemerintah klaim pembebasan lahan IKN tidak melanggar HAM.

Baca Selengkapnya

Top 3 Hukum: Detik-detik Ledakan Smelter PT KFI di Kutai Kartanegara, Ayah Pacar Vina Buka Suara soal Pembunuhan 8 Tahun Lalu

1 jam lalu

Top 3 Hukum: Detik-detik Ledakan Smelter PT KFI di Kutai Kartanegara, Ayah Pacar Vina Buka Suara soal Pembunuhan 8 Tahun Lalu

Sebelumnya ledakan serupa terjadi sekitar 18.40 waktu Indonesia tengah, Kamis, 16 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Gibran Tak Setuju Larangan Study Tour Sekolah Pasca Kecelakaan Maut SMK Lingga Kencana

1 jam lalu

Gibran Tak Setuju Larangan Study Tour Sekolah Pasca Kecelakaan Maut SMK Lingga Kencana

Menurut Gibran, yang diperlukan adalah uji kelayakan kendaraan yang digunakan, bukan melarang adanya study tour.

Baca Selengkapnya

BNPB: Data Terbaru Korban Meninggal Banjir Lahar Sumbar 61 Orang, Modifikasi Cuaca Diperpanjang

1 jam lalu

BNPB: Data Terbaru Korban Meninggal Banjir Lahar Sumbar 61 Orang, Modifikasi Cuaca Diperpanjang

Pembaharuan data BNPB untuk orang yang dilaporkan hilang dalam kejadian galodo atau banjir lahar ini total sebanyak 14 orang.

Baca Selengkapnya