- Dilanda duka akibat kemelut pernikahan 72 hari, Kim memilih menyibukkan diri dalam tawaran syuting film baru. Ia memenuhi memenuhi janjinya membintangi "The Marriage Counselor."

Kim, usai bertemu suaminya yang kini digugat cerai, Kris Humphries, langsung terlibat syuting perdana dalam film terbaru besutan sutradara Tyler Perry Rabu 9 November 2011. Syuting digelar di Studio Atlanta. Di film itu, Kardashian akan berperan sebagai Ava, teman dan rekan sekerja Perry.

Manakala si penasihat perkawinan --diperankan Jurnee Smollett (Friday Night Lights)-- berselingkuh dengan seorang klien dan mempersulit hidupnya, Ava datang membantu dan menuntaskan masalah itu.

Peran sebagai Ava ini adalah peran paling mengundang perhatian bagi sang aktris, setelah dalam debutnya dalam dua film terdahulu, Deep in the Valley (2008) dan Disaster Movie (2008), hanya kebagian peran ecek-ecek. 'The Marriage Counselor' akan dirilis Lionsgate.

Tapi para penggemar Perry tidak menyukai terpilihnya Kardashian di peran itu. Sebagian besar dari mereka terang-terangan menolak Kardashianmelalui situs pribadi sang sutradara. "Saya adalah penggemar berat Perry dan telah menonton semua filmnya," tulis seorang penggemar bernama akun Gee seperti dikutip Hollywood Reporter.

"Saya tidak mengerti dengan alasan Perry mengikutsertakan KK (Kim Kardashian). Saya membenci Kardashian karena tidak memiliki prestasi sama sekali kecuali beradegan intim di depan kamera. Saya tidak akan memberikan dukungan sedikit pun kepada K, terlebih dalam film itu."

Bahkan ada yang berkomentar sangat keras, "Benar nih kamu ingin mempertahankan Kim K dalam film itu? Jika benar, maka akan ada gerakan boikot Tyler Perry di seluruh dunia."