Trio Penyanyi Youtube Siapkan Album Pertama  

Reporter

Editor

Jumat, 8 April 2011 20:13 WIB

Trio Gamal Audrey Cantika. Foto: sonymusic.co.id
TEMPO Interaktif, Jakarta - Trio Gamal Audrey Cantika (GAC), penyanyi yang ngetop melalui media Youtube kini mulai mempersiapkan album baru mereka. Mereka menargetkan album ini selesai Juni mendatang.

"Sekarang paling baru empat lima lagu, masih cari-cari lagu lagi," ujar Gamal kepada Tempo disela-sela konferensi pers Pond's Teen Concert 2011, Jumat (8/4).

Menurutnya dengan membuat album ini , terbuka jalan untuk lebih profesional.Ketenaran di Youtube membuka jalan untuk lebih dikenal oleh label musik.

Gamal mengatakan grupnya tak akan ngoyo mempersiapkan album pertama mereka. Hal ini mengingat Audrey dan Cantika sama- sama masih di kelas 3 SMA. Keduanya harus berkonsentrasi mempersiapkan diri menghadapi ujian akhir. "Kalau Juni enggak bisa ya enggak apa-apa," ujar Gamal.

Promosi lewat Youtube, facebook dan twitter tetap akan dilakukan. Namun menurutnya membuat album tetap harus diwujudkan. "Tidak semua masyarakat melek digital, masih perlu yang offline dengan album ini," ujarnya.

Rencananya album pertama ini akan berisi lagu-lagu mereka bertiga. Gamal mengatakan tidak akan menyanyikan lagu milik orang lain di album mereka. Alasannya agak susah untuk mengurus segala macam perizinan atau royaltinya. "Lama urusnya lagipula mahal," ujar pemuda yang kuliah di Universitas Multimedia Nusantara (UMN).

Selama ini GAC cukup ngetop melalui penampilan di Youtube. Mereka sudah mulai mengunggah aksi mereka sejak beberapa waktu lalu. Salah satu lagu hits yang mendongkrak kesuksesan mereka adalah lagu Ingin Putus Saja. Audrey yang sekolah di Sevilla School dan Cantika di UPH College, menambahkan rencana menyumbang lagu mereka sendiri-sendiri.

DIAN YULIASTUTI

Berita terkait

44 Tahun Duta Sheila on 7 Kelahiran Kentucky AS, Mau Tau Motto Hidupnya?

4 hari lalu

44 Tahun Duta Sheila on 7 Kelahiran Kentucky AS, Mau Tau Motto Hidupnya?

Duta Sheila on 7 hari berusia 44 tahun tetap menunjukkan eksistensinya dalam berkiprah di industri musik Tanah Air. Ini profilnya.

Baca Selengkapnya

Diperingati Setiap 30 April, Begini Sejarah Lahirnya Musik Jazz

5 hari lalu

Diperingati Setiap 30 April, Begini Sejarah Lahirnya Musik Jazz

Tanggal 30 April diperingati sebagai Hari Jazz Sedunia. Bagaimana kisah musik Jazz sebagai perlawanan?

Baca Selengkapnya

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

11 hari lalu

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

Semua kebiasaan ini bukan menjadi hal menakutkan karena bisa diubah dengan pola hidup sehat.

Baca Selengkapnya

Cara Melihat Receiptify Spotify untuk Mengetahui Musik yang Sering Diputar

14 hari lalu

Cara Melihat Receiptify Spotify untuk Mengetahui Musik yang Sering Diputar

Belakangan ini sedang tren orang-orang yang membagikan receiptify Spotify ke media sosial. Ini cara melihat receiptify Spotifnya.

Baca Selengkapnya

Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

18 hari lalu

Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

Instagram kembali mengeluarkan fitur baru. Kini Anda bisa menambahkan musik di bio Instagram yang bisa diputar. Berikut caranya.

Baca Selengkapnya

Playlist AI ala Spotify, Bisa Menyuguhkan Lagu Sedih Hingga Musik Pengiring Pertarungan

25 hari lalu

Playlist AI ala Spotify, Bisa Menyuguhkan Lagu Sedih Hingga Musik Pengiring Pertarungan

Spotify mengembangkan fitur pembuatan playlist lagu berbasis kecerdasan buatan. Pengguna bisa memakai keyword unik untuk mencari musik favorit.

Baca Selengkapnya

Mengenal Lizzo, Sempat Dianggap Pensiun sebagai Penyanyi dan Klarifikasi Ungkapannya

31 hari lalu

Mengenal Lizzo, Sempat Dianggap Pensiun sebagai Penyanyi dan Klarifikasi Ungkapannya

Penyanyi Lizzo sempat menyatakan di Instagram dia ingin mengakhiri kariernya dalam industri musik

Baca Selengkapnya

45 Tahun Adam Levine, Tangga Kesuksesan Pentolan Band Maroon 5

48 hari lalu

45 Tahun Adam Levine, Tangga Kesuksesan Pentolan Band Maroon 5

Adam Levine vokalis Maroon 5 yang juha Juri The Voice America hari ini berulang tahun ke-45. Ini karier bermusiknya dan tangga raih kesuksesan.

Baca Selengkapnya

Berbuat Asusila dengan Modus Orkes Musik Sahur Keliling, Enam Orang Ditangkap di Makassar

50 hari lalu

Berbuat Asusila dengan Modus Orkes Musik Sahur Keliling, Enam Orang Ditangkap di Makassar

Polisi menangkap enam orang anggota orkes musik kelilng usai viral video perbuatan asusila dua personelnya

Baca Selengkapnya

Bahaya Suara Keras di Pusat Kebugaran, Bisa Kehilangan Pendengaran

53 hari lalu

Bahaya Suara Keras di Pusat Kebugaran, Bisa Kehilangan Pendengaran

Pakar audiologi mengingatkan dampak suara keras pada pendengaran, baik musik maupun teriakan instruktur, di pusat kebugaran atau kelas senam.

Baca Selengkapnya