Iron Maiden Tiba di Moskow, Penggemar di Indonesia Bersiap

Reporter

Editor

Kamis, 10 Februari 2011 16:50 WIB

afp foto
TEMPO Interaktif, Moskow - Band heavy metal legendaris dunia, Iron Maiden, tiba di Moskow, Rusia, Rabu (9/2), untuk memulai rangkaian tur konser mereka bertajuk "The Final Frontier World Tour 2011". Iron Maiden juga bakal menyapa pengikut fanatiknya di Jakarta pada 17 Februari dan Bali pada 20 Februari. Para penggemar Iron Maiden di Indonesia pun bersiap.

"Kita sudah dengar berita itu (Iron Maiden tiba di Moskow). Udah kebayang suasananya," ujar Ketua Iron Maiden Indonesian Trooper, Syam Iman, Kamis (10/2).

Menurut pria pemilik nama lengkap Yannovisyam Chaniago tersebut, lebih dari 100 penggemar Iron Maiden akan menyambut kedatangan Iron Maiden di Bandar Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta, pada 16 Februari mendatang. "Kita sih penginnya 300 orang atau bahkan 500," ujar Syam.

Iron Maiden mengawali tur konser keliling dunia "The Final Frontier World Tour 2011" di Olympisky Concert Hall, Moskow, Jumat (11/2). Band asal Inggris ini tiba di Moskow dengan menggunakan pesawat khusus Ed Force One. Pesawat Boeing-757 itu dikemudikan sang vokalis Iron Maiden, Bruce Dickinson. Pesawat tersebut juga membawa seluruh peralatan konser mereka.

Iron Maiden adalah band yang berpengalaman tur menggunakan pesawat Ed Force One. Pada 2007, Iron Maiden menyewa sebuah pesawat dari perusahaan Inggris, Astraeus, dan mendekorasinya dengan pernak-pernik band termasuk gambar maskot band, Eddie The Head alias Eddie. Sejak 2008, Ed Force One digunakan Iron Maiden untuk konsernya termasuk tur "Somewhere Back in Time". Pesawat itu dikemudikan Dickinson karena ia juga merupakan pilot komersial bersertifikat untuk Astraeus.

Para penggemar Iron Maiden di Rusia bakal disuguhkan tata panggung istimewa pada konser di Olympisky Concert Hall. Iron Maiden pernah tampil di Moskow dalam konser "Somewhere Back in Time Tour" pada 2008. Mereka juga sempat menggelar konser di Moskow pada 1993. Pada konser yang bakal digelar Jumat, pentolan Iron Maiden Steve Harris berjanji menyatroni para penggemar mereka dengan sesuatu yang baru dan fantastis.

Setelah menyambangi Moskow, Iron Maiden akan terbang dan tampil di Singapura pada 15 Februari. Iron Maiden akan menyatroni para penggemar Iron Maiden di Indonesia. Band dengan slogan "Up The Irons!" ini akan tiba di Jakarta pada 16 Februari sebelum menghipnotis para pengikut fanatiknya di Pantai Karnaval Ancol pada 17 Februari. Iron Maiden juga akan tampil di Garuda Wisnu Kencana, Bali, pada 20 Februari.

Iron Maiden adalah band beraliran heavy metal yang didirikan pada 1975 oleh Steve Harris. Iron Maiden digawangi Bruce Dickinson pada vokal, Dave Murray pada gitar, Adrian Smith pada gitar, Janick Gers pada gitar, Steve Harris pada bas dan keyboard, serta Nicko McBrain pada drum.

Mereka telah merilis 15 album studio yang terjual jutaan keping di seantero jagat. Album terakhir mereka bertajuk The Final Frontier dirilis tahun lalu.

ITAR-TASS| KODRAT

Berita terkait

Trenggono Sebut Perbankan Ogah Danai Sektor Perikanan karena Rugi Terus

20 menit lalu

Trenggono Sebut Perbankan Ogah Danai Sektor Perikanan karena Rugi Terus

Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono mengatakan bahwa sektor perikanan kurang mendapat dukungan investasi dari perbankan. Menurut dia, penyebabnya karena perbankan menghindari resiko merugi dari kegiatan investasi di sektor perikanan itu.

Baca Selengkapnya

Pertamina Bantah Hapus Pertalite, Tapi Beberapa SPBU Sudah Tak Dapat BBM Subsidi

35 menit lalu

Pertamina Bantah Hapus Pertalite, Tapi Beberapa SPBU Sudah Tak Dapat BBM Subsidi

Pertamina Patra Niaga menampik adanya penghapusan Pertalite menjadi Pertamax Green 95 di seluruh SPBU.

Baca Selengkapnya

Cari Lobster di Pantai Gunungkidul, Warga Asal Lampung Jatuh ke Jurang dan Tewas

40 menit lalu

Cari Lobster di Pantai Gunungkidul, Warga Asal Lampung Jatuh ke Jurang dan Tewas

Masyarakat dan wisatawan diimbau berhati-hati ketika beraktivitas di sekitar tebing pantai Gunungkidul yang memiliki tebing curam.

Baca Selengkapnya

Mardiono Sebut Gugatan PPP ke MK karena KPU Salah Catat Jumlah Suara

42 menit lalu

Mardiono Sebut Gugatan PPP ke MK karena KPU Salah Catat Jumlah Suara

PPP menilai terdapat perbedaan perhitungan suara versi PPP dengan KPU.

Baca Selengkapnya

Kalimat yang Pantang Diucapkan pada Bos meski Berteman

42 menit lalu

Kalimat yang Pantang Diucapkan pada Bos meski Berteman

Agar tak ada masalah dalam pekerjaan, cobalah hindari mengucapkan kalimat-kalimat berikut meski bos adalah teman sendiri.

Baca Selengkapnya

Cak Imin Berharap PPP Lolos ke Senayan

49 menit lalu

Cak Imin Berharap PPP Lolos ke Senayan

PPP saat ini sedang mengajukan gugatannya sengketa pileg 2024 ke MK.

Baca Selengkapnya

Legenda Sepak Bola Nur Alim Puji Shin Tae-yong, Optimistis Timnas Indonesia Maju ke Final Piala Asia U-23

55 menit lalu

Legenda Sepak Bola Nur Alim Puji Shin Tae-yong, Optimistis Timnas Indonesia Maju ke Final Piala Asia U-23

Legenda Timnas Indonesia asal Bekasi, Nur Alim memuji Shin Tae-yong. Ia percaya pelatih asal Korea itu bisa membawa timnas ke final Piala Asia U-23.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan, Babak Pertama Skor 0-0

55 menit lalu

Hasil Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan, Babak Pertama Skor 0-0

Timnas U-23 Indonesia tak mampu mengembangkan permainan di babak pertama, saat menghadapi Uzbekistan pada semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

PKB dan PPP Siapkan Lawan Khofifah di Pilkada Jawa Timur

58 menit lalu

PKB dan PPP Siapkan Lawan Khofifah di Pilkada Jawa Timur

PKB dan PPP siap untuk berkoalisi di Pilkada Jawa Timur. Kedua partai siap menghadirkan figur untuk melawan Khofifah Indar Parawansa.

Baca Selengkapnya

PPP Minta Dukungan PKB agar Lolos Ambang Batas Parlemen di Sengketa Pileg 2024

59 menit lalu

PPP Minta Dukungan PKB agar Lolos Ambang Batas Parlemen di Sengketa Pileg 2024

PPP dan PKB juga membahas hubungan kerja sama yang akan dijalin keduanya di gelaran Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya