Ayu Azhari Gagal Jadi Calon Wakil Bupati Sukabumi

Reporter

Editor

Jumat, 26 Februari 2010 18:04 WIB

Selebriti Ayu Azhari saat verifikasi pencalonannya sebagai calon Wakil Bupati Sukabumi di Kantor DPD PDIP Jawa Barat, Bandung, Senin (18/1). Ayu menemui unsur pimpinan DPD PDIP Jabar dan melakukan pertemuan tertutup terkait pencalonannya. TEMPO/Prima

TEMPO Interaktif, Jakarta - Artis Ayu Azhari gagal maju sebagai calon wakil bupati Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Menurut Andi Soebyakto, sahabat sekaligus konsultan politik Ayu, DPP PDI Perjuangan memiliki calon lain, sehingga pemilik nama panjang Khadijah Azhari ini terlempar dari bursa calon.

"Saya sami'na wa ato'na terhadap keputusan DPP PDI Perjuangan dan saya mendukungnya. Kecuali ada keputusan lain sebelum pendaftaran ke KPUD Kabupaten Sukabumi," kata Ayu kepada TEMPO melalui Andi, Jumat (26/2) petang.

Bahkan Ayu ikhlas menerima keputusan tersebut. "Saya sedikitpun tidak kecewa. Kami anggap itu keputusan terbaik," tambahnya. Andi menambahkan, "Ayu akan taat pada keputusan DPP yang memilih Hashim Iman sebagai calon penggantinya," ujar Andi.

Memperhatikan keputusan DPP PDI Perjuangan siang tadi, tambah Andi, Ayu tidak akan ngotot maju meskipun mendapatkan kendaraan politik lain. "Pendek kata, Ayu tetap taat kepada keputusan DPP kecuali masyarakat Sukabumi menghendakinya."

Alasan DPP PDI Perjuangan menolak Ayu sebagai calon tak diketahui persis. Hingga kini, menurut Andi, pihak Ayu belum memperoleh penjelasan resmi. "Kami belum dapat penjelasan resmi, kecuali penolakan DPP. "Kendati demikian, kami tetap taat pada keputusan tersebut," tuturnya.

Advertising
Advertising

CHOIRUL

Berita terkait

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

7 Oktober 2022

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

Baim Wong mengklaim video prank laporan KDRT-nya ke polisi untuk edukasi ke masyarakat

Baca Selengkapnya

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

7 Oktober 2022

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

Pasangan Baim Wong dan Paula Verhoeven dilaporkan polisi atas tuduhan laporan palsu karena membuat konten prank KDRT

Baca Selengkapnya

Video Porno Mirip Nagita Slavina, Polisi: Palsu, Hasil Editan

15 Januari 2022

Video Porno Mirip Nagita Slavina, Polisi: Palsu, Hasil Editan

Kasat Reskrim Polres Jakarta Pusat AKB Wisnu Wardhana mengatakan pemeran dalam video porno yang viral di media sosial bukanlah Nagita Slavina

Baca Selengkapnya

Polisi Bantah Punya Daftar Artis Pengguna Narkoba

15 Januari 2022

Polisi Bantah Punya Daftar Artis Pengguna Narkoba

Dugaan ini mencuat setelah polisi menangkap empat artis di awal 2022 karena narkoba,

Baca Selengkapnya

Pengacara Minta Nia Ramadhani Direhabilitasi, Alasannya Pecandu Berat

12 Januari 2022

Pengacara Minta Nia Ramadhani Direhabilitasi, Alasannya Pecandu Berat

Kuasa hukum Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie, Wa Ode Nur Zainab, membantah pernyataan hakim yang menyebut kliennya memakai sabu hanya untuk senang-senang

Baca Selengkapnya

Bantah Asal Tangkap Naufal Samudra, Polisi: Ada Dua Alat Bukti

9 Januari 2022

Bantah Asal Tangkap Naufal Samudra, Polisi: Ada Dua Alat Bukti

Penangkapan Naufal Samudra jadi pertanyaan karena polisi tidak menemukan barang bukti narkotika dan tes urine negatif.

Baca Selengkapnya

Dinkes DKI Pastikan Ashanty tak Dapat Perlakuan Khusus

9 Januari 2022

Dinkes DKI Pastikan Ashanty tak Dapat Perlakuan Khusus

Dinas Kesehatan DKI Jakarta memastikan tidak ada perlakuan khusus terhadap penyanyi Ashanty yang baru kembali dari Turki dan terpapar virus corona.

Baca Selengkapnya

Tarif Cassandra Angelie Rp 30 Juta, Polisi Bantah Pelanggannya Pejabat

4 Januari 2022

Tarif Cassandra Angelie Rp 30 Juta, Polisi Bantah Pelanggannya Pejabat

Cassandra Angelie mengaku sudah lima kali beroperasi dengan tarif sekali kencan sebesar Rp30 juta.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Artis Sinetron CA Atas Dugaan Kasus Prostitusi

31 Desember 2021

Polisi Tangkap Artis Sinetron CA Atas Dugaan Kasus Prostitusi

Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya menangkap seorang artis sinetron berinisial CA dalam kasus dugaan prostitusi.

Baca Selengkapnya

Artis Inisial BJ yang Ditangkap karena Narkoba adalah Bobby Joseph

12 Desember 2021

Artis Inisial BJ yang Ditangkap karena Narkoba adalah Bobby Joseph

Sosok artis peran berinisial BJ yang ditangkap polisi karena dugaan penyalahgunaan sabu diketahui adalah Bobby Joseph.

Baca Selengkapnya