Drakor The Whirlwind: Rahasia Politik, Saling Sandera, Berkuasa dengan Segala Cara

Sabtu, 6 Juli 2024 14:01 WIB

The Whirlwind. Foto: Netflix

TEMPO.CO, Jakarta - Drama Korea alias Drakor tak melulu menyajikan cerita asmara. The Whirlwind bisa menjadi rekomendasi jika ingin menyaksikan kisah permainan kotor para politisi di lingkar kekuasaan. Drama genre politik berselimut thriller dan misteri ini telah tayang dalam 12 episode di platform Netflix sejak 28 Juni 2024.

Politik tak sepenuhnya bersih. Begitulah kira-kira yang ingin disampaikan sutradara Kim Yong Wan melalui drakor The Whirlwind. Dia dengan berani mengeksekusi cerita rekaan Park Kyung Soo berlatar belakang pemerintahan inti Korea Selatan itu. Meski fiktif, fenomena praktik “politik kotor” yang diangkat dalam drama ini bukanlah hal mengejutkan, dan mungkin ada di dunia nyata.

Adegan drama korea The Whirlwind. Foto: Netflix

Dinukil dari My Dramalist, The Whirlwind berisi kisah tentang seorang Perdana Menteri Korea Selatan bernama Park Dong Ho. Sebagai pejabat idealis, dia berambisi untuk memberantas korupsi di pemerintahan Negeri Ginseng itu. Menciptakan sistem politik yang sehat demi terbangunnya negara yang adil dan makmur adalah cita-citanya.

Namun, visi misi mulia itu terhalang aral. Pada kenyataannya, Park Dong Ho justru menemukan fakta bahwa Presiden Korea Selatan Jang Il-jun ternyata juga korup. Kepala Negara melakukan politik kotor berkolusi dengan keluarga konglomerat yang berpengaruh besar di negaranya, Grup Daejin. Bahkan Menteri Bidang Ekonomi, Jung Soo Jin juga terlibat.

Advertising
Advertising

Park Dong Ho tak bisa tinggal diam. Dia berniat menghukum Presiden dengan cara membunuhnya. Rencana pun disusun, dia memperkirakan operasi bisa dirampungkan dalam sebulan. Sepekan untuk menguasai NIS, kejaksaan, dan kepolisian. Sepekan untuk menyelidiki putra Presiden. Sepekan untuk menangkap Jung Soo Jin serta Grup Daejin. Dan, sepekan lagi untuk melenyapkan semua ‘sampah’ negara itu.

Tetapi rencana itu akhirnya ketahuan oleh Jung Soo Jin, membuat drama The Whirlwind kian menegangkan. Meski strategi sudah tertata dengan matang, Park Dong Ho akhirnya harus berhadapan dengan tokoh politik perempuan yang cerdas dengan strategi yang taktis itu. Jung Soo Jin menghalangi niat Park Dong Ho dengan segala cara. Karena baginya, kekuatan dan kekuasan akan selalu menang di atas kebenaran.

Dikutip dari Netflix, The Whirlwind diramaikan oleh sejumlah bintang papan atas Korea Selatan. Ada aktor kenamaan Sul Kyung Gu sebagai Perdana Menteri Park Dong-ho. Lalu aktris Kim Hee Ae sebagai Menteri Ekonomi Jeong Su Jin. Seo Jeong Yeon, asisten Park Dong Ho diperankan Lim Se Mi. Sedangkan Presiden Jang Il Jun dilakonkan oleh Kim Hong Pa.

HENDRIK KHOIRUL MUHID | NETFLIX | MY DRAMALIST

Pilihan Editor: 5 Fakta The Whirlwind Drama Korea Tentang Presiden Korup

Berita terkait

Kim Jong Un Ancam Gunakan Senjata Nuklir Jika Negaranya Diserang

13 menit lalu

Kim Jong Un Ancam Gunakan Senjata Nuklir Jika Negaranya Diserang

Kim Jong Un mengatakan siap menggunakan senjata nuklir bila Korea Utara diserang oleh AS dan Korea Selatan.

Baca Selengkapnya

KPK Rilis Jual Beli Jabatan jadi Celah Korupsi Tertinggi, Dosen UGM: Upaya Reformasi Birokrasi Gagal

1 jam lalu

KPK Rilis Jual Beli Jabatan jadi Celah Korupsi Tertinggi, Dosen UGM: Upaya Reformasi Birokrasi Gagal

KPK menyebutkan jual beli jabatan menjadi celah korupsi tertinggi di Indonesia. Sebanyak 371 ASN telah ditetapkan sebagai tersangka korupsi dengan dugaan tersebut

Baca Selengkapnya

Menjelang Love Next Door Tamat, Jung Hae In dan Jung So Min Sampaikan Pesan Perpisahan

3 jam lalu

Menjelang Love Next Door Tamat, Jung Hae In dan Jung So Min Sampaikan Pesan Perpisahan

Drama Love Next Door menayangkan dua episode terakhir pada 5 dan 6 Oktober 2024. Jung Hae In dan Jung So Min mengaku sedih.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Meningkatnya Angka Bunuh Diri Remaja di Korea Selatan

5 jam lalu

5 Fakta Meningkatnya Angka Bunuh Diri Remaja di Korea Selatan

Kasus bunuh diri yang dilakukan remaja di Korea Selatan meningkat. Pemicu peningkatan kasus itu gangguan kesehatan mental dan konflik interpersonal.

Baca Selengkapnya

Penyidik KPK Periksa 5 Saksi Dugaan Korupsi di DJKA Kemenhub

5 jam lalu

Penyidik KPK Periksa 5 Saksi Dugaan Korupsi di DJKA Kemenhub

KPK memeriksa lima saksi itu untuk tersangka Yofi Oktarisza.

Baca Selengkapnya

Mengenal ZEROBASEONE yang Gelar Tur Perdana TIMELESS WORLD Akhir Oktober di Indonesia

16 jam lalu

Mengenal ZEROBASEONE yang Gelar Tur Perdana TIMELESS WORLD Akhir Oktober di Indonesia

Konser perdana ZEROBASEONE di Indonesia dijadwalkan berlangsung di ICE BSD City Hall 5-6 pada 26 Oktober 2024. Ini profil K-pop ZB1.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi Wisata Ilsan, Tempat RM BTS Dibesarkan

16 jam lalu

5 Destinasi Wisata Ilsan, Tempat RM BTS Dibesarkan

Ilsan menawarkan beragam destinasi wisata alam yang menarik untuk dikunjungi. Dari taman buatan terbesar di Asia hingga akuarium dan kebun binatang

Baca Selengkapnya

Sinopsis Pay Later, Series Indonesia Tentang Perjuangan Melunasi Utang

16 jam lalu

Sinopsis Pay Later, Series Indonesia Tentang Perjuangan Melunasi Utang

Serial Pay Later mengangkat kisah tentang perjuangan Tika membayar utang 'pay later' demi menjadi influencer.

Baca Selengkapnya

10 Aplikasi Download Film Terbaik untuk Perangkat Android

19 jam lalu

10 Aplikasi Download Film Terbaik untuk Perangkat Android

Bagi Anda yang ingin menonton film secara offline, bisa memanfaatkan aplikasi download film terbaik berikut ini.

Baca Selengkapnya

Apa Kabar Kasus Firli Bahuri? Polda Metro Jaya Akan Kembali Periksa Eks Ketua KPK Itu

22 jam lalu

Apa Kabar Kasus Firli Bahuri? Polda Metro Jaya Akan Kembali Periksa Eks Ketua KPK Itu

Kasus dugaan pemerasan Firli Bahuri kepada mantan Mentan Syahrul Yasin Limpo mencuat lagi. Polda Metro Jaya akan kembali periksa Eks Ketua KPK itu.

Baca Selengkapnya